Suara.com - Salah satu santapan yang sering dikreasikan adalah mi instan. Makanan praktis ini sering kali dibuat menjadi sajian menarik dan unik.
Salah satu kreasi mi instan yang sering dibuat adalah martabak mi. Biasanya sajian ini dibuat dengan mencampurkan mi instan matang dengan kocokan telur.
Namun seorang wanita memiliki cara berbeda untuk menikmati sajian martabak mi. Hal ini dibagikan melalui akun TikTok wawxv.
Wanita ini memilih menggunakan mi instan mentah untuk memberikan tekstur yang lebih renyah. Cara membuatnya pun sangat mudah.
Pertama ia mengocok telur dengan bumbu mi instan. Setelah itu, ia meremas mi instan dan menuangkannya ke kocokan telur.
Setelah itu aduk hingga merata. Panaskan minyak lalu goreng kocokan telur hingga matang.
Menurut wanita ini, menggoreng martabak mi juga memerlukan teknik khusus agar cita rasanya tetap nikmat. Setelah telur dituangkan di penggorengan, segera tutup dengan cepat.
Hal ini dilakukan agar telur matang terlebih dulu sebelum mi instan jadi lembek. Dengan cara ini, martabak mi instan terasa lebih nikmat karena renyah.
"Dan aku yakin sih kalau kalian nyoba ini kalian nggak akan balik ke versi mi yang direbus duluan," ujar wanita ini dalam video berdurasi 36 detik ini.
Baca Juga: 5 Rekomendasi Gorengan dari Kulit Lumpia, Cocok untuk Usaha
Menurutnya, merebus mi terlebih dulu membutuhkan waktu lebih lama. Selain itu ia juga mengatakan cara ini lebih enak daripada biasanya.
Video ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.
"Kalau aku pribadi lebih suka direbus soalnya jadi lebih kenyang dan berasa," komentar seorang warganet.
Warganet lain ikut berkomentar. "Aku juga kalau bikin kayak gini, dan menurutku lebih enak karena ada kriuk-kriuknya," ujar warganet ini.
"Mamaku sering bikin kayak gini dan emang enak banget. Jadi favoritku," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Sabtu (16/7/2022), video ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 400 ribu kali di TikTok.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Pilihan Ban Motor Bebas Licin, Solusi Aman dan Nyaman buat Musim Hujan
- 5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
- 5 Mobil Keluarga Bekas Kuat Tanjakan, Aman dan Nyaman Temani Jalan Jauh
- Cara Cek NIK KTP Apakah Terdaftar Bansos 2025? Ini Cara Mudahnya!
Pilihan
-
Tidak Ada Nasi di Rumah, Ibu di Makassar Mau Lempar Anak ke Kanal
-
Cuaca Semarang Hari Ini: Waspada Hujan Ringan, BMKG Ingatkan Puncak Musim Hujan Makin Dekat
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
-
4 Rekomendasi HP Layar AMOLED Paling Murah Terbaru, Nyaman di Mata dan Cocok untuk Nonton Film
Terkini
-
5 Pilihan Sepatu Nongkrong Lokal Sekelas New Balance Ori, Harga Murah Kualitas Dunia
-
Apa Sih Kelebihan Tumbler Tuku? Cek 3 Rekomendasi Lain yang Tak Kalah Berkualitas
-
Bisa Jadi Pilihan Piyama Anda Mempengaruhi Tidur: Temukan Alasannya!
-
5 Sepatu On Cloud Diskon hingga 66 Persen di Foot Locker, Bisa Hemat Jutaan!
-
Ruang Digital Makin Rawan, Ini Pentingnya Dorong Generasi Muda Melek Literasi
-
5 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Niacinamide dan Blue Light Filter untuk Pekerja Kantoran
-
6 Makanan Anti Aging Alami yang Bisa Cegah Tanda Penuaan, Cocok untuk Usia 40-an!
-
5 Rekomendasi Bedak Merek Lokal yang Mirip dengan Chanel
-
5 Kandungan Skincare yang Harus Dihindari Ibu Hamil, Hati-Hati Sebelum Membeli!
-
7 Rekomendasi Sepatu Senam Wanita Terbaik, Harga Mulai Rp100 Ribuan Aja