Suara.com - Komunikasi jadi salah satu kunci keberhasilan dalam berhubungan seks. Menurut psikolog asmara dari Universitas Michigan, Amerika Serikat, Terri Orbuch, Ph.D., perempuan menyukai komunikasi verbal untuk membangun keintiman emosional.
Orbuch mengatakan bahwa percakapan yang intim juga bisa jadi perangsang alami bagi perempuan.
“Secara umum, pria cenderung mendapatkan koneksi emosional melalui seks, tetapi wanita perlu mendapatkan koneksi emosional untuk menginginkan seks,” kata Orbuch, dikutip dari Mens Health.
Penulis buku She Comes First, Ian Kerner, Ph.D., juga menambahkan bahwa kata-kata bisa menjadi afrodisiak yang kuat dan sering kali tidak cukup digunakan. Ucapan kepada pasangan tentu berbeda dengan kata-kata yang biasa disampaikan ke teman.
Apa yang dikatakan kepada pasangan harus mengandung kekuatan untuk membangkitkan gairah, kepercayaan diri, dan membuat seks menjadi lebih menyenangkan bagi setiap pasangan.
Berikut beberapa saran ucapan yang bisa dikatakan kepada perempuan sebelum berhubungan seksual.
1. Puji fisiknya
Apa yang Anda suka dari fisik pasangan Anda, puji saja. Misalnya, "rambutmu terlihat bagus seperti itu". Lebih baik lagi untuk fokus memuji bagian tubuhnya yang memang ingin diperhatikan. Pujian tersebut bisa membuat pasangan Anda merasa dihargai usahanya, kata terapis seks Eric Marlowe Garrison.
2. Berikan komentar tentang caranya berciuman
Baca Juga: Kenali 4 Fakta Orgasme saat Berhubungan Seks, Salah Satunya Redakan Nyeri Haid!
Penting bagi wanita untuk mengetahui bahwa pasangannya suka dengaj gaya ciuman mereka. Saat Anda memuji ciumannya, fokuskan dengan tepat apa yang Anda sukai dari ciuman itu.
Garrison menyarankan, jangan hanya sekadar berkomentar, "kamu pencium yang baik". Sebab itu dapat membuat pasangan Anda memikirkan bibir lain yang mungkin pernah Anda cium.
3. Bicara dengan lembut
Misalnya, "aku merasa sangat nyaman saat bersamamu". Seksolog Ava Cadell, Ph.D., mengatakan bahwa pria tidak perlu berbicara kotor untuk membangkitkan gairah seks wanita. Cukup sampaikan bahwa keberadaannya memang berdampak baik bagi Anda.
“Membiarkannya tahu bahwa dia membuat perbedaan dalam hidup Anda membuatnya merasa signifikan, istimewa, dan sensual. Ini adalah bentuk ekspresi intim yang dirindukan wanita dan ketika mereka mendapatkannya, mereka ingin membalas dengan lebih banyak dalam seks," kata Cadell.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Siswi SMA Cetak Prestasi Nasional Lewat Riset Biolarvasida dari Limbah Dapur
-
Finansial Serba Digital: Praktis Buat Urban, Tantangan Buat Indonesia
-
Skin Booster Bakal Jadi Tren Perawatan Kulit Natural yang Paling Dicari
-
5 Ide Kado Hari Guru Nasional 2025, Sederhana tapi Berkesan
-
5 Cushion yang Bagus untuk Usia 40-an, Garis Halus dan Flek Hitam Tersamarkan
-
5 Cushion dengan SPF 50 untuk Aktivitas Outdoor, Lindungi dari Sinar UV
-
Program Penanaman 1.000 Pohon Gaharu Dorong Ekosistem Industri Berbasis Keberlanjutan
-
7 Rekomendasi Serum Retinol untuk Usia 50 Tahun, Samarkan Tanda Penuaan
-
7 Sunscreen untuk Flek Hitam Usia 70 Tahun ke Atas, Rawat Kulit Tipis
-
Bukan Hanya Tren: Indonesia Pimpin Gerakan 'Slow Fashion' Global di BRICS+ Fashion Summit Moskow