Suara.com - Menemukan makanan murah tentu menjadi hal yang menyenangkan bagi banyak orang. Terlebih saat makanan yang dibeli memiliki rasa nikmat dan tak mengecewakan lidah.
Lalu, berapakah harga sarapan termurah yang pernah Anda beli? Seorang wanita berbagi momen membeli sarapan dengan harga yang luar biasa murah, yakni Rp1.000.
Hal ini ia bagikan melalui akun TikTok @den_kentung. Dalam unggahan itu, wanita ini mendatangi sebuah warung kecil yang berdiri di teras rumah.
Ia kemudian membeli sarapan bubur dengan harga Rp1.000 per porsi. Tentu saja harga tersebut sangat murah dan cukup mengejutkan.
Di awal, wanita ini sempat bertanya berapa harga bubur di sana. Penjual kemudian mengatakan bisa membuatkan porsi Rp1.000 atau Rp1.500.
Wanita ini kemudian memilih Rp1.000. Bubur itu lantas dituangkan di mangkuk dan disiram dengan sawi dan sayur tahu. Tak hanya bubur, di sana juga menjual gorengan dengan harga Rp2.000 untuk 3 potong.
Wanita ini kemudian membeli 6 porsi bubur utuh, satu bubur setengah porsi, serta 6 potong gorengan. Tanpa diduga, ia hanya menghabiskan Rp10.500.
Harga ini tentu sangat murah melihat semua makanan yang dibeli. "Ini enaknya kalau pulang ke kampung," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Video ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.
Baca Juga: Viral Video Penjual Bawang Merah Mengamuk Setelah Ditawar Dengan Harga Murah Oleh Pedagang di Kota
"Ini namanya sedekah berkedok jualan," komentar seorang warganet.
Warganet lain ikut berkomentar. "Nggak tega banget beli harga Rp1.000. Bukan murah lagi sih, sedekah ini namanya. Semoga sehat selalu bu," ujar warganet ini.
"Rp1.000 ngambil untung dari mana bu? Sedangkan sekarang apa²-apa semua pada naik. Kasihan lho ibunya," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Sabtu (23/7/2022), video ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 400 ribu kali di TikTok.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
Terkini
-
5 Rekomendasi Minyak Kemiri untuk Menghitamkan Uban dan Menyuburkan Rambut
-
Beda dengan Cerai, Apa Itu Annulment dan Status Liber yang Diperoleh Aurelie Moeremans?
-
3 Rekomendasi Moisturizer Gel-Cream yang Ampuh Memperbaiki dan Memperkuat Skin Barrier
-
10 Puisi Isra Miraj Penuh Makna, Refleksi Perjalanan Suci Nabi Muhammad SAW
-
Skincare Wardah Apa yang Bagus untuk Flek Hitam? Ini 5 Pilihannya
-
4 Rekomendasi Moisturizer Lotion yang Ringan untuk Mengunci Kelembapan Kulit
-
7 Shampoo Pewarna Rambut untuk Menghitamkan Uban, Praktis Tersedia di Indomaret
-
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
-
Kenapa Pelaku Child Grooming Sering Denial? Psikolog Anak Ungkap 10 Pola Pikir Ini
-
Kak Seto Lulusan Apa? Profil Psikolog Anak yang Ramai Dikaitkan dengan Kasus Aurelie