Suara.com - Nama Amanda Manopo semakin dikenal publik saat memerankan sosok Andin dalam serial Ikatan Cinta. Aktris berusia 22 tahun ini tampil cemerlang memerankan karakter tersebut hingga berhasil menggaet hati penonton.
Di kehidupan nyata, Manda rupanya tak jauh beda dari selebritis lain. Ia kerap membagikan kesehariannya melalui akun Instagramnya, @amandamanopo.
Baru-baru ini ia tak hanya memperlihatkan aktivitasnya atau OOTDnya saja. Dengan percaya diri ia memperlihatkan koleksi parfumnya yang cukup banyak. Tak hanya itu, parfum yang dimiliki pun memiliki beragam bentuk yang cukup menarik.
Momen ketika Amanda memamerkan koleksi parfumnya ini berhasil diabadikan oleh akun Instagram @amandamanopo.wearing. Akun ini juga membeberkan deretan parfum yang dikenakan pesinteron muda itu, mulai dari Louis Vuitton hingga Bvlgari.
Apa saja deretan parfum tersebut? Simak di bawah ini!
Symphony by Louis Vuitton
Brand Louis Vuitton menjadi salah satu merek parfum yang paling banyak dikoleksi oleh Amanda. Salah satu koleksi termahal yang tertangkap kamera adalah Symphony. Dibanderol dengan harga $820 atau Rp12 Juta, parfum yang diluncurkan tahun lalu ini punya wangi dominan jeruk.
Baccarat Rouge 540 extrait de parfum by Maison Francis Kurkdjian
Parfum yang kini tengah populer ini juga dimiliki oleh Amanda. Diluncurkan pada tahun 2017, wewangian dengan bau dominan floral ini dibanderol dengan harga 615 euro atau setara dengan Rp9 Juta.
Baca Juga: Terungkap! Gaun Merah Amanda Manopo dalam Poster Terbaru Ikatan Cinta, Segini Harganya
Givenchy Live Irresistible Blossom Crush
Menjadi parfum dengan harga termahal yang dikoleksi, Live Irresistible Blossom Crush ini dibanderol dengan harga 924 dolar atau setara dengan Rp 13, 7 Juta. Wewangian dengan botol berwarna pink ini punya wangi floral mawar, peony dan sedikit campuran kakao.
BVLGARI ALLEGRA ROCK'N'ROME
Memiliki botol dengan bentuk permen yang lucu dengan warna oranye dan ungu, Bvlgari Allegra Rock n Rome ini dibanderol dengan harga 249 dolar atau setara dengan Rp3,7 Juta. Parfum ini memiliki wangi campuran floral dan fruitty.
Joy By Dior
Koleksi yang satu ini merupakan perfumed deodorant yang dijual dengan harga cukup murah, hanya Rp700 - Rp800 ribuan saja.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
5 Sepatu Safety Brand Lokal Terbaik, Nyaman & Tahan Benturan Benda Keras Mulai 200 Ribuan
-
5 Rekomendasi Moisturizer untuk Skin Barrier Rusak, Produk Lokal Mulai Rp40 Ribuan
-
Makna Shio Kuda Api Tahun 2026, Lengkap dengan Warna dan Angka Keberuntungan Anda
-
Apakah 2 Januari 2026 Cuti Bersama? Simak Aturan SKB 3 Menteri Berikut Ini
-
4 Shio Paling Apes Januari 2026, Waspada Harus Ekstra Hati-hati
-
Lebaran 2026 Kapan? Catat Perkiraan Tanggal Idul Fitri 1447 H dan Jadwal Libur Panjangnya
-
7 Rekomendasi Vitamin D3 1000 IU yang Bagus dan Aman untuk Lambung
-
Wajib Punya! 5 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Original Terbaik, Plus Cara Cek Keasliannya
-
Hari Ini Terakhir, Cek Promo Gantung Minyak Goreng 2 Liter dan Susu Formula di Alfamart
-
Katalog Promo 1.1 Alfamart Spesial Tahun Baru 1 Januari 2026: Banjir Buy 1 Get 1, Cek Daftarnya!