Suara.com - Bukan rahasia lagi bahwa anak kerap mengejutkan orang tua dengan tugas sekolah esok hari di tengah malam. Hal ini pun kerap kali membuat orang tua pusing hingga mengasah cara berpikir cepat dalam mengatasi masalah.
Salah satu contohnya seperti yang tampak dalam unggahan akun Twitter @/jawafess. Dalam unggahan tersebut, tampak tangkapan layar cerita seorang pria tentang keponakannya yang membangunkan pukul 12 malam.
"Om, besok abang ada PR disuruh bikin gambar pakai biji-bijian," kata keponakannya saat itu. Tentu saja hal ini sangat mengejutkan karena saat itu sudah tengah malam.
Ia pun cukup pusing berpikir mencari biji-bijian di malam selarut itu. Akhirnya, setelah berkeliling, pria ini bertemu warung kopi yang masih buka.
Pria tersebut lantas membeli kacang hijau mentah di sana. Selanjutnya, ia memborong ketumbar dan juga membeli kuaci di warung.
Tiga biji-bijian yang didapat itu kemudian dengan cepat disusun untuk membentuk gambar. Kerennya, biji-bijian yang dicari dengan waktu terbatas itu berhasil membentuk gambar burung hantu yang keren.
Di bagian bawah, nama keponakannya pun dibuat dari kuaci. Meski dibuat dengan buru-buru di tengah malam, hasil prakarya itu tetap sukses dibuat.
Video ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.
"Sebenarnya ini guru-guru kasih PR buat anak-anak apa para orang tua sih? Anak-anak kecil agak susah bikin ginian, gue juga nggak kreatif," komentar seorang warganet.
Baca Juga: 4 Cara Menarik Minat Anak Belajar Matematika
Warganet lain ikut berkomentar. "Yang lucu lagi besoknya disuruh bawa kecambah umur berapa hari gitu. Gimana caranya numbuhin biji dalam satu malam. Anak SD ini keturunan Roro Jonggrang apa gimana. Emak bapaknya disuruh jadi Bandung Bondowoso bikin apa-apa dalam satu malam," ujar warganet.
"Pentingnya komunikasi sama anak, pulang sekolah ditanya tadi di sekolah ngapain aja, bikin apa, guru ngasih PR nggak? PRnya suruh apa? Pengalaman dulu punya adik gini. Dan setiap pulang sekolah selalu aku tanya," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Rabu (31/8/2022), cuitan ini sudah disukai oleh lebih dari 24 ribu akun di Twitter.
Berita Terkait
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
5 Rekomendasi Concealer Under 100 Ribu, Ampuh Tutupi Lingkar Mata Hitam
-
Kapan Waktu Terbaik Jual Emas? Jangan Sampai Rugi, Perhatikan Momen Ini
-
3 Shio Paling Hoki di Bulan Februari 2026, Catat Tanggal Keberuntunganmu!
-
5 Perbedaan Tabungan Emas Digital dan Emas Fisik untuk Investasi Modal Rp50 Ribu
-
Urutan Skincare Malam Minimalis untuk Lansia, agar Kulit Tidak Kering
-
5 Perbedaan Logam Mulia Antam vs UBS, Mana yang Lebih Untung Buat Investasi?
-
Ramalan Keuangan Shio 31 Januari 2026, Ini 6 Shio yang Diprediksi Paling Makmur
-
5 Kulkas Terbaik untuk Rumah yang Tahan Lama di Tahun 2026
-
Mudik Gratis Pemprov Jateng untuk Lebaran 2026 Segera Dibuka, Catat Tanggalnya!
-
Ditinjau Wamenkes, 1.300 Karyawan MPS Bantul Jalani Pemeriksaan Kesehatan Gratis & Skrining TB