Suara.com - Saat ini, membeli barang secara daring kerap dipilih karena dinilai lebih praktis. Hampir semua produk dapat ditemukan secara daring, mulai dari makanan, produk kecantikan, pakaian, dan lainnya.
Biasanya makanan atau barang yang dikirim lewat jasa ekspedisi akan dikemas sedemikian rupa agar aman selama perjalanan. Meski demikian, siapa sangka seseorang mengirimkan sesuatu tanpa dikemas apa pun.
Hal ini seperti yang tampak dalam unggahan akun Twitter @/txtdrikurir. Dalam unggahan itu, sebuah kelapa tampak dikirimkan melalui jasa ekspedisi.
Menariknya, kelapa itu sama sekali tak dikemas menggunakan apapun seperti plastik, kardus, kayu, atau apa pun. Resi berisi alamat dan kontak pengirim serta penerima ditempelkan begitu saja pada kelapa itu.
Dua buah kelapa muda yang cukup besar itu pun sudah siap diantarkan ke alamat penerima bersama paket lainnya. Tentu saja paket ini tampak mencolok dibanding yang lain.
Hal ini juga cukup unik dan kurir pun harus berhati-hati agar kelapa tak pecah sebelum sampai tujuan. Meski demikian, karena tempurung kelapa yang kuat dan keras, resiko kelapa rusak bisa jadi tak terlalu besar walau tidak dikemas.
Selain itu, kelapa biasanya cukup mudah ditemukan sehingga kebanyakan orang akan membeli kelapa secara langsung. Pasalnya saat membeli secara daring butuh waktu beberapa hari hingga pesanan sampai ke rumah.
Video ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.
"Yang pesan nggak salah, tapi yang jualan ini kelapa kenapa dijual online sih?" komentar seorang warganet.
Baca Juga: Minyak Kelapa Bisa Melancarkan Kelahiran? Begini Kata Bidan
Warganet lain ikut berkomentar. "Ini gue di masa depan alias apa-apa online, belanja aja sekiarang nggak mau keluar," ujar warganet ini.
"Buah kelapa ditempel resi. Kebayang nggak sih ini mah jelas kurir nggak bakal berani lempar-lempar. Ditimang-timang disayang-sayang nih pasti kelapa biar nggak pecah," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Rabu (21/9/2022), cuitan ini sudah disukai sebanyak lebih dari 12 ribu kali di Twitter.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Kapan Idul Fitri 2026? Cek Jadwal Versi Muhammadiyah, Pemerintah, dan NU
-
Jadi Tren Lebaran 2026, Baju Teal Blue dan Ash Blue Cocok dengan Warna Apa?
-
5 Rekomendasi Baju Lebaran 2026 Couple, Apa Warna Terbaik?
-
Siapa Nama Asli Aura Kasih? Bikin Kepo Tiba-Tiba Ganti Bio Instagram Jadi 'Febria'
-
7 Minyak Kemiri untuk Rambut Kering dan Kusut, Ampuh Hempaskan Ketombe
-
Ramalan Shio Paling Hoki Besok 10 Januari 2026, Cek Keberutunganmu di Akhir Pekan!
-
Sunscreen Apa yang Bagus untuk Atasi Flek Hitam di Usia 50-an? Cek 7 Pilihan Terbaiknya
-
5 Semir Rambut Tanpa Bleaching untuk Tutupi Uban, Aman Buat Lansia
-
Rahasia Rambut Sehat ala Jepang: Ritual Onsen Kini Hadir di Klinik Estetika Jakarta!
-
5 Sunscreen yang Cocok untuk Kulit Kering Usia 50 Tahun, Bantu Kurangi Penuaan