Suara.com - PT Transmarco pengelola e-commerce 9to9 Indonesia menargetkan bisa meraup nilai penjualan rata-rata hingga Rp20 miliar perbulan pada 4 bulan sisa tahun 2022 ini.
Angka ini naik lebih dari 2 kali lipat jika dibandingkan angka penjualan bulanan yang hanya Rp7 miliar sampai Rp8 miliar.
Head of E-Commerce PT Transmarco Fahmi Reza mengatakan bahwa peningkatan penjualan yang melesat tinggi tersebut di dorong peak months penjualan barang e-commerce pada bulan September, Oktober, November dan Desember.
"Kita tahu peak months e-commerce itu bulan-bulan September, Oktober, November, Desember dan tentu kita menargetkan transaksi yang cukup tinggi dibulan tersebut," kata Fahmi saat ditemui dibilang Kemang, Jakarta Selatan ditulis, Minggu (11/9/2022).
Fahmi pun optimistis bahwa pertumbuhan penjualan 9to9 pada tahun ini akan mencapai 300 persen dibandingkan dengan tahun lalu. Sementara untuk tahun depan pertumbuhannya bisa mencapai 40 sampai 50 persen.
"Tahun lalu seluruh penjualan kami sekitar Rp80 miliar total, tahun inj growth kami targetkan sekitar 300 persen," ungkap Fahmi.
9to9 Indonesia adalah situs belanja online yang berdiri sejak 2017 terus berkembang dan melebarkan sayap ke seluruh Indonesia. Pasar tren yang tak ada habisnya memberikan ambisi tersendiri untuk 9to9 Indonesia terus memenuhi kebutuhan fashion masyarakat Indonesia.
Tepat pada 9 September 2022 9to9 Indonesia berulang tahun ke-5 dan menggelar acara bertajuk Big Event 5uper Anniversary 9to9. Pada hari itu transaksi penjualan harian 9to9 tembus Rp2 miliar.
"Dengan diadakannya acara ini diharapkan 9to9 Indonesia bisa terus berkembang dan semakin dipercaya oleh masyarakat Indonesia, juga para stakeholder yang telah bekerja sama dengan kami. Semoga kedepannya 9to9 Indonesia bisa terus memberikan pelayanan terbaik untuk para konsumen setia 9to9 Indonesia," imbuh Fahmi.
Baca Juga: 5 Tips Belanja Online Supaya Nggak Kecewa, Si Paling Belanja Wajib Tahu!
Berita Terkait
-
5 Tips Belanja Online Supaya Nggak Kecewa, Si Paling Belanja Wajib Tahu!
-
Hari Belanja Online 9.9, Ini 4 Rekomendasi Skincare Andalan yang Bisa Kamu Beli!
-
Meta Sebut Prospek "e-Commerce" Menunjukan Tren Positif, Seiring Peningkatan Belanja Online
-
Hasil Survei: Produk Lokal Lebih Banyak Diburu Pembeli saat Musim Diskon
-
5 Trik Belanja di Shopee, Dijamin Dapat Barang Murah dan Berkualitas!
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
YES 2025: Ajak Anak Muda Berani Memulai Usaha, Waktu Menjadi Modal Utama
-
YES 2025: Berbagi Tips Investasi Bagi Generasi Muda Termasuk Sandwich Generation
-
Youth Economic Summit 2025 : Pentingnya Manfaat Dana Darurat untuk Generasi Muda
-
Kapan Bansos BPNT Cair? Penyaluran Tahap Akhir Bulan November 2025, Ini Cara Ceknya
-
Youth Economic Summit 2025: Ekonomi Hijau Perlu Diperkuat untuk Buka Investasi di Indonesia
-
Apa Itu Opsen Pajak? Begini Perhitungannya
-
Suara Penumpang Menentukan: Ajang Perdana Penghargaan untuk Operator Bus Tanah Air
-
Youth Economic Summit 2025: Peluang Industri Manufaktur Bisa Jadi Penggerak Motor Ekonomi Indonesia
-
Kapan Kenaikan Gaji Pensiunan PNS 2025 Cair? Ini Kata Kemenkeu dan Realitanya
-
Youth Economic Summit (2025) : Indonesia Diminta Hati-hati Kelola Utang