Suara.com - Buah salju kini masih menjadi perbincangan publik setelah viral di TikTok. Buah musiman ini berasal dari Pulau Bali tepatnya di daerah Bedugul.
Viralnya buah ini tentu membuat banyak orang penasaran ingin mencobanya. Hal itu pun juga terjadi pada TikTokers satu ini.
Pemilik akun TikTok @nanakoot, memang kerap kali mengunggah video makan buah yang viral serta aneh. Baru-baru ini, ia juga mengunggah video yang tengah mencoba buah salju viral ini.
Ia mengaku sudah menunggu memakan buah ini dengan waktu yang lama. Buah salju ini memang langsung langka setelah viral di media sosial.
Bentuk buah salju ini memang mirip dengan kacang. Maka tak heran jika buah itu dijuluki "Ice Cream Bean". Namun, ukuran buah ini tentu lebih besar dibanding kacang.
"Isinya adem ya, pantesan dibilang buah salju," ucap TikTokers itu ketika membuka buah salju itu.
"Ini enak banget rasanya manis. Nggak manis banget sih, tapi ini mirip buah srikaya rasanya terus ada sensasi dinginnya," sambungnya lagi sambil memakan buah.
Tentu saja unggahan video itu menuai komentar dari warganet. Tak sedikit juga yang setuju kalau buah ini rasanya enak dan manis.
"Aku waktu di Bedugul pernah nyobain buah ini juga, rasanya emang manis dan dingin," komentar seorang warganet.
Baca Juga: Rizky Billar Ditetapkan Tersangka, Warganet Tanya Keberadaan Pengacara: Kok Gak Speak Up
"Aku liat kakak makan malah ikutan ngiler," ujar warganet lain.
"Kakak kalau makan emang sukses bikin ngiler ya, mana buah ini sekarang langka," imbuh warganet di kolom komentar.
Warganet juga ada yang berkomentar seperti ini, "semenjak viral buah ini emang jadi langka."
"Dulu aku makan buah ini gampang banget, sekarang susah gegara viral," tambah komentar salah satu warganet.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
5 Sepatu Lokal Mirip New Balance 574, Harga Cocok untuk Budget Terbatas
-
7 Moisturizer untuk Usia 40 Tahun ke Atas di Indomaret, Best Anti Aging!
-
Warna Lipstik Apa yang Cocok untuk Usia 60 Tahun? Ini 5 Produk Terbaik agar Tampak Muda
-
5 Pilihan Sunscreen untuk Tangan, Bantu Atasi Kulit Kering dan Keriput
-
7 Sunscreen Terbaik di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas
-
6 Pilihan Sepatu Lari Lokal Terbaik untuk Pria Usia 40 Tahun ke Atas
-
3 Shio Dapat Keberuntungan Melimpah 17-23 November 2025, Cek Hari Baikmu Mulai Besok!
-
5 Parfum Alternatif YSL Libre yang Lebih Murah dan Wanginya Mewah
-
5 Warna Lipstik yang Harus Dihindari Kulit Sawo Matang, Bikin Wajah Makin Kusam!
-
7 Warna Lipstik yang Cocok untuk Kulit Sawo Matang, Bikin Penampilan Makin Stand Out!