Suara.com - Penyanyi Andien Aisyah ungkap dirinya pernah alami kekerasan dalam suatu hubungan. Lantaran ketika itu, statusnya masih berpacaran, Andien menyebut kondisinya saat itu dengan abusive relationship atau kekerasan dalam hubungan.
Melalui unggahan di Twitter, Andien Aisyah bercerita bagaimana dirinya terus putus nyambung hubungan dengan pacar saat itu selama 9 bulan.
"Gue pernah ngalamin abusive relationship (nggak bisa dibilang KDRT karena belum menikah) with my boyfriend back then. Pas dipukul pertama kali, gue langsung putusin. Besoknya dia kayak nangis-nangis, mohon-mohon dan bilang nggak bisa hidup tanpa gue. Lalu karena gue kasihan, gue luluh," tulis Andien, Sabtu (15/10/2022).
Setelah dimaafkan, mantan pacar Andien justru terus melakukan kekerasan secara fisik kepadanya. Andien kembali putuskan hubungan, tapi si pacar kembali memohon untuk meminta kembali.
"Setelah gue balikan, dia ngulangin hal yang sama. Lalu gue putusin lagi. Abis itu dia nangis-nangis lagi, mohon-mohon, sampe gue kasian. Terus gue luluh lagi. Begitu aja terus selama 9 bulan isinya ditonjok, dibeset, dicekik, dipukul pake hardcase gitar. Putus nyambung. Minta maaf dan luluh," ungkapnya.
Andien enggan bercerita kepada orangtuanya karena tidak ingin si cowok disalahkan. Akhirnya, ia tersadar setelah dinasihati oleh sang ibu untuk tidak merasa bertanggungjawab harus mengubah sifat pacarnya kala itu.
Abusive relationship merupakan istilah yang menggambarkan hubungan apa pun di mana satu orang menggunakan kekuasaan dan kendali atas orang lain dengan cara yang negatif. Kekerasan dapat berupa fisik, tetapi juga perilaku emosional, verbal, finansial, atau jenis perilaku lain apa pun yang membuat seseorang berada di bawah kendali orang lain.
Meskipun ada banyak aspek umum dari hubungan yang kasar, setiap hubungan individu akan terlihat sedikit berbeda. Selain itu, seringkali sulit bagi orang-orang dalam hubungan yang kasar untuk menyadari bahwa mereka berada dalam satu hubungan yang salah itu.
Dikutip dari WebMD, salah satu aspek paling umum dari hubungan yang kasar ialah orang yang bertindak kasar bersikeras mengatakan kalau tindakannya normal dan tidak berbahaya. Sehingga sulit bagi orang yang menjadi korban untuk memahami situasi mereka.
Orang yang menjadi korban dari abusive relationship sering merasa psikisnya terganggu, seperti perasaan terisolasi, malu, depresi, kecemasan, perasaan bunuh diri, kecanduan, cedera, hingga alami masalah keuangan.
Abuse relationship tidak harus menunggu adanya aksi pemukulan. Melainkan selalu akan nampak terlihat dengan satu pihak yang dominan dalam mengendalikan pikiran, perasaan, maupun tindakan terhadap pasangannya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
5 Sepatu Safety Brand Lokal Terbaik, Nyaman & Tahan Benturan Benda Keras Mulai 200 Ribuan
-
5 Rekomendasi Moisturizer untuk Skin Barrier Rusak, Produk Lokal Mulai Rp40 Ribuan
-
Makna Shio Kuda Api Tahun 2026, Lengkap dengan Warna dan Angka Keberuntungan Anda
-
Apakah 2 Januari 2026 Cuti Bersama? Simak Aturan SKB 3 Menteri Berikut Ini
-
4 Shio Paling Apes Januari 2026, Waspada Harus Ekstra Hati-hati
-
Lebaran 2026 Kapan? Catat Perkiraan Tanggal Idul Fitri 1447 H dan Jadwal Libur Panjangnya
-
7 Rekomendasi Vitamin D3 1000 IU yang Bagus dan Aman untuk Lambung
-
Wajib Punya! 5 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Original Terbaik, Plus Cara Cek Keasliannya
-
Hari Ini Terakhir, Cek Promo Gantung Minyak Goreng 2 Liter dan Susu Formula di Alfamart
-
Katalog Promo 1.1 Alfamart Spesial Tahun Baru 1 Januari 2026: Banjir Buy 1 Get 1, Cek Daftarnya!