Suara.com - Kamis (3/11/2022) kemarin merupakan hari bahagia bagi Fuji. Usianya bertambah satu tahun, yakni menjadi genap 20 tahun.
Saat diberi kejutan, raut wajah Fuji yang muram sempat jadi sorotan. Namun, wajahnya kembali ceria ketika bertubi-tubi mendapat kejutan dari sang kekasih.
Bukan Thariq Halilintar namanya jika tak totalitas dalam memberikan kejutan bagi Fuji. Pada ulang tahun sang kekasih, Thariq mengajak Fuji dinner di tempat mewah sekaligus menonton pertunjukan kembang api. Selain itu, adik ke-3 dari Atta Halilintar ini memasang foto Fuji di billboard jalanan hingga hadiah cincin berlian.
Tak berhenti di situ, Thariq juga membelikan tas mewah idaman Fuji. Meski sempat khawatir karena takut salah beli, ternyata ketakutan itu tidak terjadi. Cuplikan video menegangkan ketika Thoriq memberi hadiah itu pun dibagikan melalui akun TikTok andriani_thofu.
Video itu menunjukkan Thoriq yang menyuruh Fuji untuk mengambil barang di bagasi mobilnya. Saat dibuka, ternyata kotak besar berisi tas Dior.
Ketika hendak membukanya Fuji sempat khawatir karena takut salah beli. Namun setelah dibuka ia tampak sangat sumringah karena tas idamannya sudah berada di tangannya saat ini.
Tas tersebut merupakan seri Saddle Bag dengan tulisan "Christian Dior" di bagian tengahnya. Dilansir dari laman Zalora, harga asli tas itu mencapai angka Rp90,2 juta. Namun, saat ini tengah ada promo menjadi harga Rp63,4 juta.
Unggahan video itu lantas menarik perhatian warganet untuk berkomentar. Beragam komentar pun memenuhi unggahan itu.
"Ya Allah, Fuji beruntung banget ya pacaran sama Thoriq," komentar seorang warganet.
"Kelihatan banget kalau Thoriq sesayang itu sama Fuji," ujar warganet lain.
Warganet juga ada yang menambahkan komentar seperti ini. "Habis berapa ya Thoriq ngasih hadiah sebanyak itu?"
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
HP Mau PHK 6.000 Karyawan, Klaim Bisa Hemat Rp16,6 Triliun
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah Tahan Seharian Tanpa Cas, Cocok untuk Gamer dan Movie Marathon
-
5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
-
Hari Ini Bookbuilding, Ini Jeroan Keuangan Superbank yang Mau IPO
-
Profil Superbank (SUPA): IPO Saham, Harga, Prospek, Laporan Keuangan, dan Jadwal
Terkini
-
7 Sabun Muka Mengandung Kolagen untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Tetap Kencang
-
Dari Hobi Menjadi Pembinaan: Tren Olahraga Multisport Rangkul Generasi Muda
-
5 Hair Tonic Penumbuh Rambut bagi Usia 30 Tahun ke Atas, Cegah Kebotakan Dini
-
6 Shio Banjir Keberuntungan Jelang Akhir 2025: Keuangan Membaik, Impian Terwujud
-
Dari Senja Jingga hingga Panggung Budaya: Inilah Alasan Sunset Pier Jadi Magnet Baru Wisata Jakarta
-
5 Rekomendasi Sunscreen untuk Kulit Kepala Pria Berambut Tipis, Anti Gosong
-
Tren Korean Fashion 2026: Warna Lembut, Siluet Feminin, dan Detail Manis yang Lagi Happening
-
Ide Kecil Bisa Jadi Dampak Besar: Cara Mahasiswa Ubah Gagasan Jadi Bisnis Berkelanjutan
-
9 Rekomendasi Bedak untuk Remaja yang Bikin Glowing, Tahan Hingga Seharian
-
Siapa Saja Shio yang Akan Beruntung pada 26 November 2025? Ini 6 Daftarnya