Suara.com - Kepala staf Kepresidenan Moeldoko bercerita kalau masa kecilnya jarang makan nasi. Meskipun nasi menjadi makanan pokok masyarakat Indonesia, namun saat dirinya masih anak-anak sekitar tahun 1960-an, justru lebih sering konsumsi sorgum.
"Di kampung saya namanya cantel. Waktu itu tahun 65, nasi susah, jadi makannya gandum," cerita Moeldoko saat acara Sorghum Food Truck bersama Badan Pangan Nasional di Senayan, Jakarta, Minggu (4/12/2022).
Sorgum termasuk golongan tanaman pangan gandum, jagung, padi, dan kedelai. Sehingga secara nutrisi sebenarnya mirip dengan nasi.
Bahkan, menurut Moeldoko, sorgum lebih kaya serat dan sehat dikonsumsi terutama oleh pengidap diabetes.
"Sorgum ini bisa jadi alternatif, sebetulnya tanamannya sudah ada. Tpi masyarakat tidak fokus untuk pembudidayaan. Sehingga penting acara ini untuk mengenalkan kepada masyarakat, sehingga makin yakin ternyata sorgum memang enak untuk dimakan," tuturnya.
Sorgum berbentuk biji bulat berwarna putih. Saat akan dimasak seperti nasi, biji itu akan dibiarkan bentuknya dan dimasak seperti biasa. Sementara rasanya hampir mirip dengan nasi jagung.
Bila biji sorgum dihaluskan, maka fungsinya bisa jadi pengganti tepung terigu.
Selain bijinya yang bisa dikonsumsi, Moeldoko menambahkan bahwa tanaman sorgum juga bisa dimanfaatkan sebagai bahan bakar.
"Pohonnya bisa untuk makanan ternak. Kedua bisa jadi bahan bakar, ketiga kalau air diambil etanolnya, 70 persen bisa jadi bahan bakar, sisa 30 persen untuk ternak. Nanti tetes dari gula nanti ditambahkan nanti proses untuk menjadikan makanan ternak. Begitu banyaknya sorgum manfaatmya. Dan bisa dipanen tiga kali dalam setahun," tuturnya.
Baca Juga: Moeldoko Ungkap Kesulitan Saat Pergantian Sosok Panglima TNI
Bila masyarakat bisa membudidayakan tanaman sorgum, menurut Moeldoko, hal itu bisa memperkaya cadangan pangan serta menekan impor beras.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
Terkini
-
Ramalan Zodiak 17 November 2025: Peluang, Cinta, Keberuntungan dan Keuangan Hari Ini
-
10 Rekomendasi Skincare Wardah untuk Atasi Flek Hitam Usia 40 Tahun ke Atas
-
Adu Pendidikan Gusti Purbaya vs KGPH Mangkubumi yang Berebut Tahta Raja Solo
-
Sunscreen Scora Cocok untuk Tipe Kulit Apa? Ini Kandungan dan Harganya
-
7 Sepatu Lokal Cocok Buat Karyawan WFA di Cafe Rp 100 Ribuan
-
5 Lip Crayon yang Praktis dan Nyaman Dipakai di Bibir, Mulai Rp17 Ribuan
-
7 Parfum Wangi Tahan Lebih dari 10 Jam untuk Anak Sekolah
-
Suara Nusantara Gaungkan Kembali Cerita Rakyat Indonesia untuk Menginspirasi Masa Depan Anak Bangsa
-
Tanggal 17 November Memperingati Hari Apa? Yuk Cari Tahu
-
7 Rekomendasi Warung Selat Solo Legendaris, Rasa Otentik Sejak Tahun 70-an