Suara.com - Sosok calon Panglima TNI pengganti Andika Perkasa akan diumumkan oleh Ketua DPR RI Puan Maharani pada Rabu (28/11/2022). Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko mengungkap kesulitan saat pergantian panglima.
Kesulitan itu sempat dirasakan Moeldoko saat menjadi Panglima TNI periode 2013-2015. Kala itu ia mengaku sulit mencari penggantinya.
"Tapi persoalannya ini waktu saya itu jadi panglima, satu angkatan semua. Kadang kesulitannya saat mencari penggantinya udah mepet sehingga waktunya tinggal dikit," kata Moeldoko di Kompleks Istana Kepresidenan, Senin (28/11/2022).
Moeldoko melihat periode Panglima TNI periode 2017-2021 Marsekal Hadi Tjahjanto yang memiliki waktu panjang untuk mencari penggantinya.
"Yang bagus itu pak Hadi kemarin, pak Hadi punya kesempatan yang panjang. Itu ideal," tuturnya.
Meski begitu, tidak ada kriteria khusus bagi Moeldoko untuk sosok Panglima TNI pengganti Andika. Menurutnya, calon Panglima TNI itu melanjutkan landasan rencana strategis atau renstra.
Renstra itu, kata Moeldoko, yang harus dijalani oleh Panglima TNI selanjutnya.
"Tahun ini bagaimana, lima tahun ke depan bagaimana sehingga jenderal yang ditunjuk jadi panglima itu hanya melanjutkan renstra itu. Nggak boleh keluar dari itu. Seperti rencana minimun essensial force, itu semaksimal mungkin diikuti," terangnya.
KSAL Yudo Jadi Kandidat
Baca Juga: Puan Maharani Bakal Umumkan Nama Calon Panglima TNI Pengganti Andika Perkasa
Anggota Komisi I DPR RI TB Hasanuddin membocorkan informasi mengenai siapa nama calon panglima TNI pilihan Presiden Jokowi, yakni Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana Yudo Margono.
Informasi itu sudah diperoleh Hasanuddin sebelum surat presiden terkait penggantian panglima TNI resmi diterima DPR, Senin sore. Rencananya surpres baru dikirim pemerintah melalui Mensesneg Pratikno pada pukul 16.00 WIB.
"Saya dapat informasi bahwa yang ditunjuk itu adalah KASAL, selesai," kata Hasanuddin di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Senin (28/11/2022).
Hasanuddin mengkonfirmasi, nama calon yang dikirim hanya satu. Artinya, tidak ada nama lain selain Yudo.
"Ya, menurut informasi, ya memang aturannya satu nama. Jadi yang diajukan itu satu nama saja," kata Hasanuddin.
Berita Terkait
-
Komisi I DPR RI Bisa Gelar Uji Kelayakan Calon Panglima TNI Pengganti Jenderal Andika Perkasa pada Rabu, Ini Syaratnya
-
Menhan Prabowo Yakin Calon Panglima TNI Pilihan Jokowi Pasti Profesional dan Terbaik
-
Profil Biodata KSAL Yudo Margono Calon Panglima TNI,Nama Istri, Riwayat Pendidikan dan Jabatan
-
Punya Kekayaan yang Fantasis, Jenderal Andika Perkasa Beberkan Sumbernya: Sebagian Besar dari Istri
-
Bocoran Surpres Pergantian Panglima TNI: KSAL Yudo Margono Satu-satunya Calon Pilihan Jokowi
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut 'Laughing Gas' Jika Disalahgunakan
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Kasus Korupsi Kuota Haji, KPK Minta Bos Maktour Tetap di Indonesia
-
Diperiksa KPK, Bos Maktour Tegaskan Pembagian Kuota Haji Wewenang Kemenag
-
KPK Endus Peran Kesthuri Jadi Pengepul Uang Travel Haji untuk Pejabat Kemenag
-
Hikmahanto Soroti Risiko Gabung Dewan Perdamaian: Iuran Rp16,9 T hingga Dominasi Trump
-
Pemulihan Listrik Pascabencana di Tiga Provinsi Sumatera Capai 99 Persen
-
Bantah Pertemuan Rahasia dengan Google, Nadiem: Saya Lebih Sering Ketemu Microsoft
-
Untung Rugi RI Masuk Dewan Perdamaian Trump: Bisa 'Jegal' Keputusan Kontroversial?
-
Viral! Trotoar di Koja Dibongkar Paksa, Ternyata Ini yang Diburu Pencuri di Bawah Tanah
-
Kajari Magetan Dicopot, Diperiksa Intensif Kejagung Gegara Dugaan Pelanggaran Integritas!
-
Macet Parah di RE Martadinata, Sebagian Rute Transjakarta 10H Dialihkan via JIS