Suara.com - Nama restoran Karen’s Diner akhir-akhir ini menjadi perbincangan setelah trending karena pelayanannya yang kontroversial. Restoran satu ini memang membuat penasaranan karena menghadirkan konsep pelayanan judes dan kasar.
Sebab penasaran tersebut, Tiktoker Adhitya Yappeo rupanya penasaran untuk mencoba sensasi makan di Karen’s Diner. Lucunya, kali ini ia membawa sang ibu tanpa diberitahu konsep restorannya terlebih dahulu.
Dalam video yang diunggah di akun pribadinya, @adhiyappeo, terlihat saat ditanya sang ibu tidak mengetahui nama Karen’s Diner. Sebab ketidaktahuan itu, Adhitya membawa ibunya tanpa menjelaskan apa yang akan dialami saat tiba di restoran.
“Mama tahu Karen’s Diner enggak?” tanya Adhitya dalam unggahannya, Selasa (20/12/2022).
“Enggak,” sahut mamanya.
Saat tiba di restoran, keduanya langsung disambut pelayanan yang judes. Melihat hal tersebut, sang ibu langsung terkejut. Ibunya itu langsung mengatakan, kalau pelayannya sangat galak. Bahkan, ia mengungkapkan, jantungnya deg-degan karena baru tiba malah disuruh pulang sama pelayan.
“Service custome macam apa ini,” ujar sang ibu saat melihat pelayanan restoran tersebut.
Tidak hanya itu, ibu Adhitya Yappeo ini juga merasa gemas dengan pelayannya. Ia justru mencubit kecil pelayannya karena gemas. Namun, pelayan lainnya justru mengacungkan jari tengah kepada ibu dari Adhitya Yappeo.
Namun, bukannya kaget sang ibu malah membalas memberikan jari tengah kepada pelayan tersebut. Ibunya juga meminta pelayan lain untuk membersihkan mejanya, tetapi malah jadi adu mulut.
Baca Juga: 10 Momen Saat Fuji Jadi Pelayan Karen's Diner, Ditegur Karena Kurang Judes
“Baru masuk restoran semua pramusajinya pada marah-marah, pada maki-maki, ngomel, lempar menu, pengen gua keluarin jurus karate saya,” ucap sang ibu.
Ibu Adhitya Yappeo ini mengaku, jadi emosi beneran, apalagi pelayan yang masih muda itu malah terlihat tidak jelas baginya. Bahkan, saking kesalnya ia juga tidak nafsu makan. Ibunya juga tidak berhenti-henti untuk ladenin hingga adu mulut sama pelayan.
“Kamu cuma ngomong-ngomong doang ini makanannya mana,” ucap ibunya.
“Itu urusan kitchen ya Bu, mohon maap di sini saya pegang mic berarti saya host,” jawab pelayan lainnya.
“Kasih tahu dong,” balas ibunya lagi.
Sebab gemas dengan salah satu pelayan di Karen’s Diner, ibu Adhitya Yappeo malah datang menghampiri dan memeluknya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Kapan Idul Fitri 2026? Cek Jadwal Versi Muhammadiyah, Pemerintah, dan NU
-
Jadi Tren Lebaran 2026, Baju Teal Blue dan Ash Blue Cocok dengan Warna Apa?
-
5 Rekomendasi Baju Lebaran 2026 Couple, Apa Warna Terbaik?
-
Siapa Nama Asli Aura Kasih? Bikin Kepo Tiba-Tiba Ganti Bio Instagram Jadi 'Febria'
-
7 Minyak Kemiri untuk Rambut Kering dan Kusut, Ampuh Hempaskan Ketombe
-
Ramalan Shio Paling Hoki Besok 10 Januari 2026, Cek Keberutunganmu di Akhir Pekan!
-
Sunscreen Apa yang Bagus untuk Atasi Flek Hitam di Usia 50-an? Cek 7 Pilihan Terbaiknya
-
5 Semir Rambut Tanpa Bleaching untuk Tutupi Uban, Aman Buat Lansia
-
Rahasia Rambut Sehat ala Jepang: Ritual Onsen Kini Hadir di Klinik Estetika Jakarta!
-
5 Sunscreen yang Cocok untuk Kulit Kering Usia 50 Tahun, Bantu Kurangi Penuaan