Suara.com - Nama Deris Nagara tengah menjadi perbincangan karena berhasil membuat bangga Tanah Air dengan terpilih sebagai Presiden Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) di School of International and Public Affairs (SIPA) Columbia University, Amerika Serikat.
Tugas ini akan diemban Deris Nagara selama satu tahun, yakni dari 2023 hingga 2024 mendatang. Ia merupaka mahasiswa Indonesia pertama yang menduduki jabatan penting di salah satu universitas top dunia tersebut.
Untuk mengenal lebih jauh Deris Nagara dan sosoknya yang bikin banyak warganet salah fokus, karena disangka sebagai Oppa Korea, berikut potretnya.
1. Kelahiran Bandung
Pemilik nama asli Muhammad Rizki Nugraha Darma Nagara itu lahir di Bandung pada 4 Mei 1997. Namun, ia dibesarkan dan mengenyam pendidikan di Ciamis. Mulai dari TK sampai SMA. Ia merupakan anak bungsu dan memiliki seorang kakak.
2. Mahasiswa Jurusan Master of Public Administration di Columbia University
Diketahui, Deris merupakan mahasiswa asal Indonesia yang mengambil jurusan Master of Public Administration. Ia juga salah satu penerima beasiswa LPDP tahun 2022 dari Kementerian Keuangan RI.
3. Sederet Prestasi
Lewat unggahan Instagram, Deris membagikan kegiatannya sebagai wakil Indonesia dan Columbia University dalam ECOSOC Partnership Forum 2023. Acara ini dilangsungkan di Markas Besar PBB.
Baca Juga: Pemuda Ciamis Jadi Presiden BEM Universitas Top Dunia, Wajahnya Setampan Oppa Korea
Pemuda kelahiran 1997 itu sebelumnya juga terpilih menjadi the ASEAN-Korea Youth Ambassador dan Kandidat Presiden ASEAN-Korea Alumni Network mewakili Indonesia.
Dikutip dari unggahannya, Deris juga mendapatkan penghargaan The 2nd Place at ASEAN-Korean Debate Championship: Culture and Society Sector 2020, Top 10 ASEAN-Korea Youth Startup Challenge 2020, dan Honorable Mention at ASEAN-Korea Political Security Forum 2021.
4. Sempat Gagal Masuk Perguruan Tinggi Negeri (PTN)
Dalam unggahannya, Deris juga sempat menceritakan perjuangannya untuk bisa diterima S1 di sejumlah PTN di Indonesia, mulai dari Universitas Padjajaran, hingga Universitas Indonesia. Sayang usaha tersebut gagal.
Namun, kegagalan itulah yang membuatnya bangkit. Deris kemudian pergi ke luar negeri untuk melanjutkan studi. Tercatat, ia lulus S1 dari President University, Hogeschool van Arnhem en Nijmegen di Belanda dan London School Public Relation.
Setelah lulus S1 di President University, kini ia akhirnya berhasil S2 di salah satu kampus top dunia.
Tag
Berita Terkait
-
Profil Deris Nagara, Pemuda Ciamis Jadi Presiden BEM Columbia University
-
Fakta Menarik Deris Nagara, Mahasiswa Indonesia yang Jadi Presiden BEM di Colombia University
-
Bukan Hanya jadi Presiden BEM Colombia Universty, Pemuda Asal Ciamis ini juga Terpilih Sebagai Kandidat President ASEAN-Korea Alumni Network
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
7 Sepatu Sandal Skechers Diskon hingga 50% di Sports Station, Empuk Banget!
-
Apakah Bank Buka Tanggal 2 Januari 2026? Cek Jadwal Operasionalnya
-
15 Prompt AI Tahun Baru 2026 yang Kreatif, Relevan, dan Siap Digunakan
-
Cara Aktivasi Akun Coretax, Masih Boleh Dilakukan di 2026? Begini Ketentuan Resmi DJP
-
4 Zodiak yang Diramal Bakal Hoki Sepanjang Bulan Januari 2026, Kamu Salah Satunya?
-
6 Shio Paling Beruntung Hari Ini 1 Januari 2026, Hoki di Awal Tahun Kuda Api!
-
5 Rekomendasi Sepatu Lokal Selevel Docmart: Harga Lebih Bersahabat, Kualitas Tak Kalah
-
3 Zodiak Paling Beruntung Sepanjang 2026, Karier dan Cinta Dalam Genggaman
-
Hidup Makin Digital, Layanan Antar Barang Ikut Berubah Lebih Personal
-
5 Rekomendasi Krim untuk Mengurangi Kerutan, Harga Terjangkau Mulai Rp15 Ribuan