Suara.com - Presiden Joko Widodo diketahui melaksanakan salat id di Masjid Raya Sheikh Zayed, Solo. Dalam momen tersebut, ia ditemani keluarga dan juga Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo.
Kabar ini dibagikan melalui akun Instagram resmi jokowi. Dalam kesempatan itu, Presiden Jokowi melaksanakan salat id bersama ribuan jamaah Solo dan wilayah sekitarnya.
"Alhamdulillah, saya dan Ibu Negara dapat melaksanakan salat Idul Fitri tahun ini di Masjid Raya Sheikh Zayed, Kota Surakarta bersama ribuan jamaah warga Solo dan sekitarnya," tulisnya dalam keterangan foto tersebut.
"Salat Idul Fitri di sini berlangsung khidmat dipimpin imam K.H. Agus Ma’arif. Selepas salat, khatib K.H. Abdul Karim Al-Hafidz menyampaikan khotbah mengenai semangat Idul Fitri untuk memperkuat tali silaturahmi, bahwa ibadah zakat fitrah dan puasa pada bulan Ramadan memiliki dimensi sosial dan mampu memperkuat persaudaraan antar masyarakat," lanjutnya.
Pada unggahan tersebut, terlihat orang nomor 1 di Indonesia ini menggunakan batik hitam yang dipadukan dengan sarung biru dongker.
Sedangkan Ganjar Pranowo tampak menggunakan baju koko putih dan jas hitam. Ia juga memakai sarung berwarna merah.
Ibu negara, Iriana Jokowi, dan sang menantu bungsu Erina Gudono tampak menggunakan busana muslim berwarna ivory. Mereka tampak tak menggunakan alas kaki karena masih berjalan di area suci.
Unggahan ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.
"Penasaran sama harga sarungnya Pak Jokowi," komentar seorang warganet.
Baca Juga: Respon Anies Baswedan Soal Penunjukan Ganjar Pranowo Sebagai Capres PDIP
Warganet lain ikut berkomentar. "Keren banget batiknya Pak," ujar warganet ini.
"Sarungnya pasti mahal nih, bisa belasan juta kali ya," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hanya dalam beberapa jam setelah diunggah, foto ini sudah disukai oleh lebih dari 217 ribu akun di Instagram.
Berita Terkait
-
Airlangga Blak-blakan soal Kondisi KIB usai Ganjar Pranowo Ditetapkan Jadi Capres PDIP
-
DUH! Enaknya Jadi Ganjar Pranowo Bisa Di-endorse Presiden Jokowi Jadi Capres 2024, Loyalis Anies Baswedan sampai Singgung Rasanya Uenak
-
dr Tifa Sebut Ijazahnya Asli Suka Bokep, Diduga Reaksi ke PDIP Umumkan Ganjar Pranowo Capres 2024
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Urutan Hair Care untuk Menghilangkan Uban Usia 40 Tahun ke Atas
-
Terpopuler: Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans hingga Sepatu Jalan Kaki Terbaik
-
Desa Snack: Saat Cerita Desa Menjadi Kekuatan Komunitas Online
-
Kapan Batas Akhir Bayar Utang Puasa Ramadan 2025, Simak Jadwalnya untuk Umat Muslim!
-
5 Salep Apotek untuk Pudarkan Keloid, Cocok untuk Bekas Luka Pascaoperasi
-
3 Lipstik Viva Mulai Rp18 Ribuan untuk Wanita Usia 40-an, Bikin Wajah Tampak Awet Muda
-
3 Rekomendasi Susu Khusus untuk Pasien Kanker, Harga di Bawah Rp100 Ribu
-
4 Sabun Cuci Muka untuk Membantu Mengencangkan Kulit Usia 40 Tahun ke Atas
-
Mengenal Susu Peptibren untuk Pasien Stroke, Lengkap dengan Cara Penyajian yang Benar
-
7 Rekomendasi Sampo Non SLS di Alfamart agar Rambut Halus Berkilau