Suara.com - Setelah ditinggal Antonio Dedola, Nikita Mirzani alami trauma dalam menjalin hubungan. Hal ini diungkapkannya kepada teman dekatnya, Robby Purba.
Dalam isi pesan yang diunggah Nikita Mirzani di Instagram Story, Robby Purba terlihat memberikan semangat kepadanya. Robby Purba menuliskan, akan ada sosok pengganti yang lebih baik daripada Antonio Dedola.
“Nanti ada yang lebih ‘endol’ percaya ama abang. Sekarang Mimi happy happy yahh, jangan kurang tidur,” tulis Robby Purba dalam unggahan Instagram Story Nikita Mirzani, Minggu (30/4/2023).
Menanggapi hal tersebut , Nikita Mirzani mengaku kalau ia malas untuk memulai hubungan kembali. Hal ini karena ia masih trauma dengan hubungannya bersama Antonio Dedola. Bahkan, rasa sakit hatinya itu semakin parah jika mengingat hubungannya dengan pria yang akrab disapa Toni tersebut.
“Endol mah banyak tapi udah males abang. Trauma aku enggak ilang-ilang. Malah makin parah banget,” jawab Nikita Mirzani.
Trauma dalam hubungan seringkali dirasakan oleh pasangan yang baru saja putus atau bercerai. Biasanya, putusnya hubungan ini bisa karena berbagai hal yang menyakitkan sehingga meninggalkan trauma.
Orang yang alami trauma karena hubungan biasanya akan menunjukkan tanda-tanda tertentu. Melansir Very Well Mind, berikut tanda-tanda seseorang yang alami trauma karena hubungan yang dijalani.
Kilas balik (Flashback)
Orang yang trauma karena hubungan biasanya akan sering mengingat kejadian-kejadian tertentu. Kejadian tersebut biasanya bersifat traumatis dan akan sangat mengganggunya.
Baca Juga: Makin Aneh, Nikita Mirzani Kini Minta Antonio Dedola Bayar Rp3 M untuk Biaya Berhubungan Badan
Adanya rasa takut dan tertekan
Tanda lain seseorang yang trauma karena hubungan yaitu adanya perasaan takut, tertekan, stres, cemas yang berlebih. Ketika berhubungan dengan hal-hal terkait traumanya, mereka akan merasa sangat takut dan berusaha untuk menghindarinya.
Merasa bersalah dan malu
Orang yang alami trauma juga akan merasa malu dan bersalah. Mereka akan memilih untuk mengisolasi diri dan sulit berhubungan dengan orang lain. Tidak hanya itu, mereka juga akan sulit untuk menjalin hubungan dengan orang lain karena rasa marah dan takut yang dialaminya.
Mimpi buruk
Sebab terbayang peristiwa traumatis, orang tersebut biasanya juga akan mengalami mimpi buruk. Mereka akan merasa takut karena terbayang-bayang dengan peristiwa traumatis dalam mimpinya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
7 Tempat Wisata Viral di Bondowoso yang Paling Hits, View Indah Cocok Buat Healing
-
Jadwal Puasa Ayyamul Bidh pada Januari 2026, Lengkap dengan Niatnya
-
5 Rekomendasi Sepatu Sandal Nyaman nan Stylish: Cuma Ada di Foot Locker!
-
5 Sepatu Jalan Kaki untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantalan Nyaman Bisa Cegah Nyeri Sendi
-
5 Promo Viva Cosmetics Terbaru Januari 2026, Ada Paket Anti-Aging Rp60 Ribuan
-
7 Rekomendasi Serum Hyaluronic Acid untuk Kulit Lembab, Cerah, dan Kenyal
-
4 Minuman Sehat yang Cocok Dikonsumsi usai Barbeque-an Saat Tahun Baru 2026
-
Maia Estianty Mimpi Bertemu 3 Nabi, Apa Maknanya? Ini Penjelasan Habib Jafar
-
5 Rekomendasi Sunscreen Wudhu Friendly Termurah dan Terbaik di 2026
-
7 Merek Probiotik Anak Terbaik yang Ampuh dan Ramah di Kantong, Harga Mulai Rp10 Ribuan