Suara.com - Cinta Laura dikenal sebagai sosok selebriti berbakat yang menjalani pola hidup sehat. Wanita lulusan Columbia University ini terbilang sangat memperhatikan makanan yang ia konsumsi.
Melalui akun TikTok cintakiehl, wanita 29 tahun ini berbagi resep sajian yang cukup menarik, yaitu Chicken Breast Pesto Pasta. Sajian itu ia masak sendiri dengan cara yang cukup praktis dan tak butuh waktu terlalu lama.
Bahan yang ia butuhkan untuk membuat saus pesto di antaranya sepertiga cangkir kacang pinus, dua siung bawang putih, keju parmesan, perasan lemon, dua cangkir basil, lada hitam, garam, dan minyak zaitun. Semua bahan itu kemudian ia haluskan dengan food processor.
"Pesto sauce sudah jadi. Gampang, kan?" tanyanya dalam video itu.
Ia kemudian mulai memotong dada ayam tanpa kulit dan bumbui dengan kaldu bubuk, garam, lada hitam, rosemary, dan cabai bubuk. Setelah dibumbui, ayam tersebut ditumis dengan sedikit minyak.
Setelah itu, Cinta Laura mulai membuat pasta. Ia merebus pasta menggunakan kaldu ayam yang dibumbui dengan cabai bubuk.
Pasta yang sudah matang kemudian ditiriskan dan diberi saus pesto. Ia juga menghiasnya dengan irisan tomat, bayam, dan ayam yang sudah ditumis sebelumnya.
"Kenyang, bernutrisi, dan enak," tutup Cinta Laura tentang makanan buatannya.
Video ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi video ini.
Baca Juga: Rayakan Momen Lebaran, Cinta Laura Justru Banjir Hujatan Netizen: yang Pinter Juga Bisa Salah Kostum
"Bumbu dapur dia berbeda dengan bumbu dapur ku," komentar seorang warganet.
Warganet lain ikut berkomentar. "Udah cerdas, cantik, independent, pintar masak, menantu idaman mamaku banget," ujar warganet ini.
"Masaknya kelihatan sederhana, tapi rasanya mahal," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Selasa (2/5/2023), unggahan ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 2 juta kali di TikTok.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
Terkini
-
5 Bedak Waterproof yang Tahan Keringat untuk Usia 55 Tahun, Wajah Jadi Lebih Muda
-
Ramalan Keuangan Zodiak 26 Januari 2026: 4 Zodiak Dapat Bonus Besar di Tanggal Tua
-
7 Rekomendasi Sunscreen SPF 50 untuk Usia 55 Tahun Ke Atas
-
5 Sunscreen Lokal untuk Cegah Garis Halus dan Kerutan Usia 45 Tahun
-
Prinsip Kunci Manajemen Risiko Berbasis Volatilitas untuk Perdagangan Forex Efektif
-
Day Cream atau Sunscreen Dulu? Ini Urutan Skincare dan Rekomendasinya
-
5 Sunscreen Non Comedogenic untuk Flek Hitam Usia 45 Tahun ke Atas
-
Ini 7 Bahaya Menghirup Gas Nitrous Oxide Tabung Whip Pink yang Viral
-
12 Ramalan Shio Terbaru 25 Januari 2026 Tentang Keuangan, Cinta, dan Sial
-
Ruang Bermain yang Bisa Bergerak di Tengah Kota