Suara.com - Meski dulu kerap mengundang kontroversi, Lucinta Luna kini sudah cukup banyak menarik atensi publik. Sifatnya yang lebih terbuka dan jenaka justru sering diapresiasi.
Salah satu contohnya seperti yang tampak dalam unggahan akun TikTok viralhoki. Dalam unggahan itu, Lucinta Luna sedang berkeliling di daerah Blok M dengan mobil kap terbuka.
Ia kemudian menyapa sejumlah pemuda yang sedang berkumpul di tengah jalan. Setelah mobil berhenti, Lucinta Luna kemudian turun dan menghampiri 3 pemuda itu.
Selebgram 33 tahun itu tampak memakai mini dress fuschia dan apron hitam. Ia kemudian menggandeng salah satu pemuda ke arah mobil.
Saat ditarik, pemuda itu tampak mengetik sesuatu di ponsel. Ternyata ia ingin menyampaikan bahwa dirinya tuli dan tak bisa mendengar.
"Saya tunarungu, tidak bisa dengar," tulis pemuda itu. Lucinta Luna kemudian mengatakan hal itu tak masalah dan langsung memberinya satu kotak dessert box.
"Ini hadiah buat kamu," kata Lucinta Luna. Iaberharap hadiah tersebut bisa membuat mereka merasa lebih bahagia.
Dirinya lantas melambaikan tangan untuk berpamitan. Sedangkan pemuda itu justru tampak memberikan gestur 'I love you' dengan jempol, telunjuk, dan jari kelingking. Senyum lebar dan tulus pun terlihat dari mereka semua.
Unggahan ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi video ini.
"Lucinta Luna sekarang banyak aura positifnya," komentar seorang warganet.
Warganet lain ikut berkomentar. "Kakaknya bilang I love you pakai isyarat woy, terharu," ujar warganet ini.
"Lucinta Luna terlihat jelas dia orang yang humble ya," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Minggu (13/5/2023), unggahan ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 900 ribu kali di TikTok.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Keluarga 7 Seater Mulai Rp30 Jutaan, Irit dan Mudah Perawatan
- Lupakan Louis van Gaal, Akira Nishino Calon Kuat Jadi Pelatih Timnas Indonesia
- Mengintip Rekam Jejak Akira Nishino, Calon Kuat Pelatih Timnas Indonesia
- 21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 19 Oktober: Klaim 19 Ribu Gems dan Player 111-113
- Bukan Main-Main! Ini 3 Alasan Nusakambangan, Penjara Ammar Zoni Dijuluki Alcatraz Versi Indonesia
Pilihan
-
Suara.com Raih Penghargaan Media Brand Awards 2025 dari SPS
-
Uang Bansos Dipakai untuk Judi Online, Sengaja atau Penyalahgunaan NIK?
-
Dedi Mulyadi Tantang Purbaya Soal Dana APBD Rp4,17 Triliun Parkir di Bank
-
Pembelaan Memalukan Alex Pastoor, Pandai Bersilat Lidah Tutupi Kebobrokan
-
China Sindir Menkeu Purbaya Soal Emoh Bayar Utang Whoosh: Untung Tak Cuma Soal Angka!
Terkini
-
10 Cara Efektif Mengendalikan Stres di Tempat Kerja, Selamatkan Diri dan Kesehatan Mentalmu
-
Cream Anti-Aging yang Bagus Merk Apa? Ini 5 Pilihan Terbaik Mulai Rp90 Ribu
-
Dokter Kamelia Tolak Dinikahi Ammar Zoni di Penjara, Ini Alasannya
-
7 Moisturizer untuk Menghilangkan Flek Hitam Bekas Jerawat, Cocok Buat Remaja Hingga Usia 40-an
-
5 Rekomendasi Parfum Scarlett yang Cocok Buat Wanita Sibuk di Siang Hari
-
5 Rekomendasi Sunscreen untuk Remaja Anti Bikin Jerawat dan Bruntusan
-
Terpopuler: Sosok Menantu Erick Thohir hingga Kumpulan Ucapan Hari Santri dalam Bahasa Arab
-
7 Rekomendasi Parfum Murah untuk Traveling, Wangi Segar dan Tahan Lama
-
7 Bedak Tabur Coverage Tinggi Ampuh Tutupi Flek Hitam, Bikin Wajah Flawless
-
BLT Rp900 Ribu Oktober 2025 Cair Kapan? ini Link dan Cara Mengeceknya