Suara.com - Kasus video syur wanita yang mirip dengan artis Rebecca Klopper belakangan menjadi perbincangan warganet. Tak sedikit yang menyayangkan hal tersebut dan mengaitkannya dengan kasus revenge porn atau porno balas dendam yang seringkali melibatkan sejumlah selebriti.
Salah satunya seperti yang diungkap oleh akun Twitter @cinnamongirlc yang prihatin saat begitu banyak wanita justru menikmati video syur wanita lain yang mungkin saat ini sedang berjuang dengan kasus revenge porn.
"Bangsat bener kok bisa sesama perempuan yang jelas jadi sisi paling rentan saat video aktifitas seksualnya kesebar ikut-ikutan minta link buat muasin jiwa haus kalian akan dunia pergosipan artis," ucap akun @cinnamongirlc seperti yang Suara.com kutip pada Selasa (23/5/2023).
Lebih lanjut akun tersebut menulis jika dirinya merasa miris karena begitu banyak orang yang ikut menghakimi hal yang dilakukan oleh dua orang dalam video syur tersebut.
"Sudah berkontribusi dalam penyebaran video sextape orang lain yang mungkin saja kena revenge porn, masih bisa pula menghakimi orang lain. Layak dapat block," ujarnya yang mendapatkan ribuan tanda suka dan retweet di Twitter.
Revenge porn sendiri seperti dikutip Bullyid, adalah praktik mengunggah konten online – khususnya foto dan video – mantan pasangan (atau bahkan pasangan saat ini) tanpa persetujuan mereka.
Foto atau video umumnya diambil selama hubungan intim, terkadang disertai dengan detail pribadi seperti alamat dan nomor telepon korban. Seperti namanya, mereka yang memposting porno balas dendam melakukannya terutama karena merasa sakit hati setelah ditolak atau apa yang mereka anggap sebagai ketidakadilan.
Ada banyak alasan mengapa seseorang menjadi sasaran revenge porn atau pelecehan seksual online. Tetapi penting untuk diingat bahwa kesalahan sepenuhnya terletak pada orang yang menyebarkannya dan pandangan hubungan yang tidak sehat.
Berikut beberapa motif pelaku menyebarkan konten porno seseorang, atau mantan pasangan atau pasangan mereka, seperti dilansir Help Guide.
Baca Juga: Musisi Segala Musim! Aldi Taher Buat Lagu Baru Terinspirasi Video Syur Rebecca Klopper
1. Dendam
Seorang pelaku mungkin merasa sakit hati karena putus cinta baru-baru ini atau di masa lalu. Alih-alih mencoba mengatasinya dengan cara yang sehat, mereka memutuskan untuk menggunakan pornografi nonkonsensual untuk menimbulkan rasa sakit emosional dan menghancurkan.
2. Kecemburuan
Pasangan masa lalu mungkin didorong oleh rasa posesif dan menargetkan mantannya dengan maksud untuk mempersulit hubungan masa depan korban.
3. Ketidakcukupan seksual
Mereka mungkin ingin mengalihkan perhatian dari kekurangan mereka sendiri dengan mencoba mempermalukan korban.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Hari Ini Terakhir, Cek Promo Gantung Minyak Goreng 2 Liter dan Susu Formula di Alfamart
-
Katalog Promo 1.1 Alfamart Spesial Tahun Baru 1 Januari 2026: Banjir Buy 1 Get 1, Cek Daftarnya!
-
7 Tempat Wisata Viral di Bondowoso yang Paling Hits, View Indah Cocok Buat Healing
-
Jadwal Puasa Ayyamul Bidh pada Januari 2026, Lengkap dengan Niatnya
-
5 Rekomendasi Sepatu Sandal Nyaman nan Stylish: Cuma Ada di Foot Locker!
-
5 Sepatu Jalan Kaki untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantalan Nyaman Bisa Cegah Nyeri Sendi
-
5 Promo Viva Cosmetics Terbaru Januari 2026, Ada Paket Anti-Aging Rp60 Ribuan
-
7 Rekomendasi Serum Hyaluronic Acid untuk Kulit Lembab, Cerah, dan Kenyal
-
4 Minuman Sehat yang Cocok Dikonsumsi usai Barbeque-an Saat Tahun Baru 2026
-
Maia Estianty Mimpi Bertemu 3 Nabi, Apa Maknanya? Ini Penjelasan Habib Jafar