Suara.com - Pertengahan tahun biasanya jadi momen libur panjang anak-anak sekolah. Waktu tersebut tentu sering dimanfaatkan para orang tua untuk mengajak anak-anaknya liburan ke berbagai destinasi. Suasana liburan itu rupanya telah terlihat dari pemesanan tiket hotel maupun akomodasi lewat platform travel.
Sales and Operation Development Senior Lead Tokopedia Mirna Puspita mengatakan kalau animo liburan di masyarakat sudah terlihat dari pembelian pada kategori Travel and Entertainment. Mirna mengungkapkan kalau tren liburan itu rata di setiap pulau.
“Kabupaten Tanah Bumbu (Sumatra Barat), Banjar (Jawa Barat), dan Berau (Kalimantan Timur) menjadi wilayah dengan peningkatan jumlah transaksi paling tinggi di kategori Travel dan Entertainment di Tokopedia selama semester I 2023 dibandingkan semester I 2022, dengan rata-rata peningkatan hampir 4 kali lipat,” kata Mirna dalam keterangan tertulisnya, Selasa (20/6/2023).
Pembelian tiket pesawat juga kereta api juga mulai meningkat, terutama di daerah-daerah yang tinggi peminatnya.
"Kami mencatat, ada peningkatan transaksi tiket pesawat, kereta api, dan hotel ke beberapa destinasi domestik seperti Medan, Yogyakarta, Malang, dan Bali selama kuartal II dibandingkan kuartal I 2023 melalui Tokopedia,” ungkap Mirna.
Agar liburan berjalan lancar dan menyenangkan, Mirna membagikan sejumlah tips berikut ini:
1. Riset terlebih dahulu
Mengisi liburan sekolah butuh persiapan yang matang, apalagi jika pergi bersama keluarga. Pastikan sudah riset terlebih dahulu sebelum pergi, mulai dari tempat yang ingin dituju, keadaan di lokasi tujuan, hingga kesediaan fasilitas yang diperlukan.
"Dengan melakukan riset secara seksama kita bisa meminimalisasi ketidaknyamanan saat berlibur dengan keluarga,” kata Mirna.
Baca Juga: Tak Perlu ke Luar Kota, Ini Ide Ajak Anak Liburan Sekolah Tetap Seru di Jakarta
2. Cek promo supaya biaya liburan lebih hemat
Mirna mengungkapkan kalauTokopedia telah menghadirkan banyak promo melalui kampanye ‘Tokopedia Liburia’, mulai dari diskon hingga Rp 1 juta untuk pembelian penginapan seperti hotel, vila dan apartemen, tiket pesawat hingga berbagai tiket tujuan wisata dan atraksi, baik di Indonesia maupun luar negeri.
3. Isi dengan aktivitas menyenangkan
Agar liburan makin seru, penting untuk merencanakan tempat wisata yang akan dikunjungi. Kepraktisan dalam membeli tiket tempat wisata, seperti kebun raya atau taman bermain, secara online bisa memberi kemudahan bagi masyarakat. Selain tidak perlu mengantri, masyarakat juga dapat membuat liburan berjalan lebih lancar.
Tokopedia mencatat kalau Kota Pasuruan (Jawa Timur), Samarinda (Kalimantan Timur) dan Banjarmasin (Kalimantan Selatan) menjadi beberapa wilayah dengan peningkatan tertinggi jumlah pembeli produk travel selama semester I 2023 dibandingkan semester I 2022, dengan rata-rata peningkatan hampir 2 kali lipat.
4. Lunasi tagihan sebelum berangkat liburan
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 5 Rekomendasi Bedak Tabur untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Halus dan Segar
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Skin Booster Bakal Jadi Tren Perawatan Kulit Natural yang Paling Dicari
-
5 Ide Kado Hari Guru Nasional 2025, Sederhana tapi Berkesan
-
5 Cushion yang Bagus untuk Usia 40-an, Garis Halus dan Flek Hitam Tersamarkan
-
5 Cushion dengan SPF 50 untuk Aktivitas Outdoor, Lindungi dari Sinar UV
-
Program Penanaman 1.000 Pohon Gaharu Dorong Ekosistem Industri Berbasis Keberlanjutan
-
7 Rekomendasi Serum Retinol untuk Usia 50 Tahun, Samarkan Tanda Penuaan
-
7 Sunscreen untuk Flek Hitam Usia 70 Tahun ke Atas, Rawat Kulit Tipis
-
Bukan Hanya Tren: Indonesia Pimpin Gerakan 'Slow Fashion' Global di BRICS+ Fashion Summit Moskow
-
5 Rekomendasi Body Lotion Mengandung AHA dan BHA untuk Memutihkan Kulit
-
5 Rekomendasi Lipstik Matte untuk Bibir Kering Usia 40 Tahun ke Atas