Suara.com - Sederet publik figur dan artis bacaleg maupun calon anggota DPR-RI dari partai PAN asik pamer tas mewah Hermes hingga Gucci Rp 300 juta.
Momen ini terekam melalui video yang dibagikan Penyanyi Dangdut Bebizie Fatlanay atau Bebizie Sri Mulyati di akun instagram pribadinya, dilihat suara.com, Jumat (23/6/2023).
Dalam video itu terlihat para kader PAN yang juga para artis asik berdiri di tangga, asik bernyanyi dan berjoget untuk menggaungkan tagline partai PAN. Lengkap hadir juga Ketua PAN, Zulkifli Hasan yang namanya disebut dalam nyanyian tersebut.
Rombongan Zulkifli Hasan dan para artis ini diketahui berkumpul sebelum menonton laga Indonesia vs Argentina di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) pada Minggu, 19 Juni 2023.
Meski dilarang menggunakan atribut partai saat pertandingan, rombongan PAN ini tetap menggunakan kemeja dengan tulisan berwarna biru dan tercetak logo PAN berupa matahari putih dengan 32 pancaran sinar.
Tidak hanya itu video juga memperlihatkan, beberapa artis yang menggunakan tas mewah seperti Bebizie Fatlanay yang menggunakan tas hermes impor, seharga 19.500 dollar atau setara Rp 292,5 juta yang berarti nyaris setara Rp 300 juta.
Melansir Madison Avenue Couture, tas ini masuk kategori Hermes Constance 1-24 Nata Epsom Gold Hardware. Tas ini terbuat dari kulit epsom Nata, dengan jahitan tonal, dan penutup kunci dengan jepretan logam ikon H khas Hermes.
Tidak kalah mewahnya, istri Pasha Ungu yakni Adelia Pasha atau Adelia Wilhelmina menggunakan tas mewah impor dari Gucci berbentuk bulat hitam, dengan harga awal 1.600 dollar atau setara Rp 24 juta. Lalu tas ini turun harga menjadi 750 dollar atau setara Rp 11,2 juta.
Menurut situs Poshmark, tas ini masuk kategori Gucci Ophidia Crossbody Bag, berupa tas selempang hitam. Ada juga pita bergaris dekoratif dengan penutup atas berupa zip atau ritsleting. Tas ini dibuat secara khusus di Italia.
Baca Juga: Zulkifli Hasan Akrab dengan Kaesang Pangarep, Unggah Video Singgung Soal Depok-1: Gimana?
Perlu diketahui Bebizie Fatlanay bakal maju sebagai calon anggota DPR-RI atau Bacaleg Partai PAN Dapil 3, untuk wilayah Jakarta Utara.
Sedangkan Adelia Pasha bakal maju sebagai Bacaleg di salah satu Dapil Jakarta, dan bakal duduk di kursi DPRD DKI Jakarta jika terpilih pada 2024 mendatang.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
5 Rekomendasi Sandal Empuk untuk Kesehatan Lansia, Harga Mulai Rp20 Ribuan
-
7 Vitamin Wajib untuk Lansia, Atasi Badan Lemas Tubuh Auto Bertenaga
-
5 Rekomendasi Parfum Mobil Terbaik yang Tidak Bikin Pusing dan Mual
-
5 Rekomendasi Sepatu Safety Krisbow Terbaik untuk Kerja, Aman dan Nyaman
-
Skincare Apa Saja yang Sebaiknya Dipakai di Usia 50-an? Simak Anjuran Dokter Kulit
-
5 Sepatu Velcro Lokal Tanpa Tali, Solusi Anti Repot Buat Orang Tua
-
5 Sabun Cuci Muka Pilihan Paling Aman untuk Lansia, Ampuh Rawat Kulit Menipis
-
5 Parfum Murah Pria Tahan Lama Mirip Bleu de Chanel, Mulai Rp200 Ribuan
-
Begini Cara Warga Kertabumi Ubah Plastik Bekas Jadi Penghasilan Jutaan
-
5 Lip Balm Rp50 Ribuan untuk Lembapkan Bibir Kering dan Keriput di Usia 50 Tahun