Suara.com - Seorang cewek baru-baru ini jadi sorotan, setelah mengaku sering curhat colongan (curcol) pada Twitter Partai Gerindra. Meski awalnya tak pernah mendapatkan balasan, ia terus mengirimi berbagai ungkapan perasaannya melalui pesan pribadi di akun tersebut.
Mulai dari merasa senang karena baru saja dikirimi kue ulang tahun oleh sang pacar, merasa kangen dengan pacarnya, galau dan insecure hingga pamer sertifikat lulus kuliah. Lucunya, lama kelamaan, sang admin dari akun tersebut mulai membalas curhatannya.
"Ga tau kenapa dulu suka random aja curhat di DM Gerindra. Meskipun ga dibales tetep curhat," tulisnya seperti yang Suara.com kutip dari TikTok @the.w0rst.taste, Senin (26/6/2023).
Setelah curhatannya dibalas satu kali oleh admin akun tersebut, si cewek jadi curcol keterusan. Hingga akhirnya ia mengabarkan kelulusannya sambil memamerkan status cumlaude yang diraihnya karena memiliki IPK yang tinggi.
"Mimin aku udah lulus kuliah dan cumlaudeeee. Mau hadiah dong mimin," ucapnya.
Tak disangka, admin Instagram Partai Gerindra pun membalasnya dengan mengucapkan selamat dan ingin memberikan sekotak cokelat pada cewek tersebut sebagai hadiah.
"Wih mantap! Selamat ya! Kebetulan ada sekolat cokelat-cokelatan, nih. Kirim alamat dan nomor telepon penerimanya sini, kak," balas admin.
Setelah memberikan alamatnya, benar saja. Tiba-tiba ada sebuah paket datang berupa kotak merah dengan pita emas yang cantik. Di dalamnya pun terdapat ucapan khusus untuk si cewek yang baru saja lulus kuliah itu.
"Katanya negara hukum, tapi prosesnya semrawut, assalamualaikum, warga Jeruk Purut," bunyi pantun dalam ucapan tersebut.
"Dengar-dengar baru wisuda, nih? Cum laude juga, katanya? Selamat, ya! Selamat datang di dunia nyata! Percayalah, cari judul skripsi nggak ada apa-apanya dibanding cari kerja, kecuali punya orang dalam, hehe," tambah tulisan itu lagi.
Saat dilihat, hadiah tersebut terdiri dari berbagai macam cokelat yang membuat si penerima merasa senang. Ia juga menekankan bahwa dirinya bukan termasuk bagian dari buzzer yang dipimpin oleh Prabowo Subianto ini. Semua yang dilakukannya hanyalah iseng semata.
"Cokelatnya banyak banget!," kata dia dalam unggahannya.
Postingan tersebut mendapatkan banyak atensi di media sosial. Tak sedikit yang memuji sang admin, namun banyak pula yang mengatakan hal tersebut termasuk salah satu kampanye jelang tahun politik 2024.
"Strategi kampanye yang pas di jaman yg serba sosial media. Bakalan ngena banget ini mah dpt simpati dan makin terkenalnya," kata @quinxxxxx.
"Emang admin Gerindra itu lucu. Pernah trending di Twitter," ujar@fardxxxx.
Berita Terkait
-
Viral! Mahasiswa Diusir setelah Bikin Konten Sindir Fasilitas Lokasi KKN
-
Kepergok Netizen, Foto Viral Diduga Syahnaz dan Rendy Lagi Makan Berdua di Warung Mie, Warganet: Banyak yang Lihat Mereka Berduaan...
-
Momen Desta Merasa Dipermalukan Natasha Rizky Hanya Perkara Cincin, Desta: Aku Ngakunya Orang Kaya di sini!
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Jadwal Puasa Ayyamul Bidh pada Januari 2026, Lengkap dengan Niatnya
-
5 Rekomendasi Sepatu Sandal Nyaman nan Stylish: Cuma Ada di Foot Locker!
-
5 Sepatu Jalan Kaki untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantalan Nyaman Bisa Cegah Nyeri Sendi
-
5 Promo Viva Cosmetics Terbaru Januari 2026, Ada Paket Anti-Aging Rp60 Ribuan
-
7 Rekomendasi Serum Hyaluronic Acid untuk Kulit Lembab, Cerah, dan Kenyal
-
4 Minuman Sehat yang Cocok Dikonsumsi usai Barbeque-an Saat Tahun Baru 2026
-
Maia Estianty Mimpi Bertemu 3 Nabi, Apa Maknanya? Ini Penjelasan Habib Jafar
-
5 Rekomendasi Sunscreen Wudhu Friendly Termurah dan Terbaik di 2026
-
7 Merek Probiotik Anak Terbaik yang Ampuh dan Ramah di Kantong, Harga Mulai Rp10 Ribuan
-
5 Sepatu Running Lokal Kembaran Reebok Ori, Brand Dalam Negeri Kualitas Dunia