Suara.com - Nagita Slavina melakukan salat ied bersama keluarga dan karyawannya. Rayyanza Malik Ahmad, sang putra bungsu ternyata juga turut ikut menemani sang ibu melaksanakan ibadah di hari spesial ini.
Hal tersebut tampak dalam unggahan akun TikTok @silvianh.19. Dalam unggahan tersebut, terlihat bocah yang akrab disapa Cipung itu memakasi baju setelan warna hijau.
Ternyata, Rayyanza tak bisa menahan kantuk usai ikut pergi ke masjid di pagi hari. Pada video berdurasi 10 detik itu terlihat Rayyanza terlelap di antara Nagita Slavina dan pengasuhnya, Sus Rini.
Ia tidur menghadap samping ke arah ibunya dan tampak tenang meski bukan di kasur empuk. Sedangkan Nagita Slavina sedang berbincang dengan orang di sebelahnya.
Dalam video itu turut terdengar curhatan Nagita Slavina yang sedang memakai mukena bergaris dengan motif bunga. Ibu dua anak itu bercerita terbangun pukul setengah 4 pagi dan tak bisa tidur lagi.
"Aku tadi malam tuh jam setengah 4 itu kebangun. Kebangun jam setengah 4, sampai setengah 5 nggak tidur," kata Nagita Slavina.
Suasana di masjid cukup ramai dan lantunan takbir terdengar lantang. Meski demikian, Rayyanza masih tetap nyenyak tidur di samping Nagita Slavina dan Sus Rini.
Unggahan ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi video tersebut.
"Cipung habis jaga sapi kayaknya jadi begadang ya," komentar seorang warganet.
Baca Juga: Bangga Sering Bikin Nangis Nagita Slavina, Raffi Ahmad sampai Dibentak Ibu Mertua
Warganet lain ikut berkomentar. "Cipung woy, habis jaga ternakan kali ya," ujar warganet ini.
"Adik habis begadang keliling takbir ya dik," tulis warganet lain di kolom komentar.
Sementara itu, hanya dalam waktu 1 jam setelah diunggah video ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 800 ribu kali di TikTok.
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
5 Rekomendasi Bedak Two Way Cake untuk Kondangan, Tahan Lama Seharian
-
7 Rekomendasi Parfum Wangi Ringan yang Fresh di Indomaret untuk Guru
-
5 Serum Vitamin C untuk Ibu Rumah Tangga, Bye-bye Kusam dan Tanda Penuaan Kulit
-
Lompatan Baru Wisata Jakarta: Destinasi Terintegrasi dari Pantai, Mangrove, hingga Outbound
-
5 Rekomendasi Sepatu Lari Selain Asics Nimbus untuk Daily Trainer yang Empuk
-
OMG Creator Fest 2025, Ruang Kreatif Baru untuk Mendorong Perempuan Muda Berkarya dan Berkarier
-
Wangi Nusantara, Ini 7 Merek Parfum Indonesia yang sedang Naik Daun!
-
10 Rekomendasi Bedak untuk Ibu Rumah Tangga yang Mencerahkan dan Anti Menor
-
10 Ide Buket Hari Guru yang Murah tapi Tetap Cantik dan Berkesan
-
5 Rekomendasi Tone Up Cream untuk Mencerahkan Kulit Instan, Mulai Rp20 Ribuan