Suara.com - Salah satu tips seks paling sering didengar agar bisa berhubungan seks tanpa hamil adalah melakukannya di kolam renang. Benar apa tidak, yuk simak penjelasan Dokter Boyke ini.
Menanggapi hal tersebut, dokter spesialis kandungan dan seksolog, Dokter Boyke menjelaskan, hubungan seks di kolam renang memang menjadi cara agar tidak hamil saat berhubungan seks. Hal ini karena sperma yang keluar ketika mengenai air pasti langsung mati.
“Betul enggak akan bisa hamil, karena ketika cairan spermanya dikeluarkan pasti melalui air dan pasti mati,” ucap Dokter Boyke dalam tayangan Tonight Show, dua tahun lalu.
Oleh sebab itu, ketika berhubungan seks di kolam renang, tetap tidak bisa hamil. Dokter Boyke menurutkan, jika ada isu berenang lalu sperma masuk ke Miss V bisa hamil adalah hoax. Pasalnya, sperma tidak dapat bertahan hidup di air.
“Kalau kena air itu udah pasti mati, makannya kalau ada isu jangan berenang laki-laki sama perempuan karena bisa hamil itu tidak mungkin,” kata Dokter Boyke.
Tidak hanya itu, bahkan jika pasangan berusaha untuk mengeluarkan sperma di dalam Miss V, hal ini juga tidak berpengaruh. Dokter Boyke mengatakan, pasti akan ada air yang ikut masuk sehingga sperma menjadi mati. Apalagi, jika air tersebut mengandung kaporit, maka sperma akan semakin cepat mati sehingga tidak bisa membuat wanita menjadi hamil.
“Bahkan ketika keluarnya di dalam tetap aja ada air masuk ke dalam vaginanya. Jadi enggak akan hamil kalau melakukan seks di dalam air tidak akan hamil. Dia (sperma) kena air apalagi yang mengandung kaporit itu langsung mati,” sambung Dokter Boyke.
Meski tidak bisa membuat hamil, Dokter Boyke tetap menyarankan untuk menggunakan alat kontrasepsi. Hal ini karena alat kontrasepsi lebih menjamin agar wanita tidak hamil saat berhubungan seks dibandingkan harus melakukannya di kolam renang.
“Kalau KB tapi masa mesti nyari air. Kalau KB ya pakai spiral, pil, susuk, kondom, masa pakai air,” pungkasnya.
Baca Juga: Orgasme Saat Berhubungan Seks Bikin Peluang Hamil Lebih Tinggi? Ini Penjelasan Lengkap Dokter Boyke
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
Terkini
-
Dari Ruang Kelas ke Forum Dunia: Cara Pelajar Indonesia Dilatih Jadi Diplomat Muda
-
6 Lip Balm Mengandung SPF Cocok untuk Cuaca Kering dan Berangin
-
4 Rekomendasi Moisturizer Lokal Terbaik untuk Menjaga Kekencangan dan Elastisitas Kulit
-
7 Rekomendasi Lipstik Tahan Lama, Awet Seharian Mulai Rp20 Ribuan
-
Jenis Lipstik Apa yang Tahan Lama? Intip 6 Pilihan dengan Harga Terjangkau
-
Apa Agama Ranty Maria yang Menikah dengan Rayn Wijaya di Bali? Simak Profil Lengkapnya
-
Kisah Ibu Cholifah: Dari Warung Sederhana, Percaya Diri Bantu Ekonomi Keluarga
-
Waspada Virus Nipah: Penyebab, Gejala, dan Cara Pencegahan yang Penting Diketahui
-
Deretan Merek Skincare Malaysia, Nomor 1 Paling Digemari di Indonesia
-
5 Rekomendasi Bedak untuk Menyamarkan Hiperpigmentasi Usia 45 Tahun ke Atas