Suara.com - Setiap tanggal 29 Juni ditetapkan sebagai Hari Keluarga Nasional (Harganas) di Indonesia. Peringatan itu bertujuan untuk meningkatkan kualitas keluarga di Indonesia.
Keluarga para selebriti menjadi sosok yang banyak tersorot publik sehingga tak jarang dianggap jadi panutan bagi masyarakat. Berikut ini suara.com merangkum lima pasangan selebriti yang telah lama berumah tangga dan keluarganya selalu adem ayem.
Meski bisa jadi tidak mungkin selalu akur, tetapi para keluarga selebriti ini selalu mampu terhindar dari gosip miring di media. Berikut daftarnya:
1. Duta Sheila On 7 dan Adelia
Vokalis Sheila On 7 Duta dan Adelia telah menikah selama 20 tahun. Keduanya kini telah dikaruniai dua orang anak yang sudah tumbuh remaja. Sejak menikah pada 2003, pasangan itu hampir tidak pernah diterpa isu miring apa pun. Sebaliknya, kehangatan keluarga mereka kerap kali beredar di media sosial, yang sukses bikin siapa pun jadi iri.
2. Addie MS dan Memes
Pasangan musisi ini telah bersama sebagai suami istri selama 36 tahun. Addie MS dan Memes selalu jauh dari gosip miring. Mereka juga kerap nampak kompak dan rukun dengan kedua anaknya, Kevin Aprilio dan Tristan Juliano.
3. Melly Goeslow dan Anto Hoed
Melly Goeslow dan Anto Hoed telah menikah selama 30 tahun dan memiliki dua anak laki-laki. Pasangan itu jarang mengungkap kehidupan anak-anaknya. Meski begitu rumah tangga Melly Goeslow dan Anto Hoed masih terlihat mesra hingga sekarang.
4. Inul Daratista dan Adam Suseno
Bisa sampai ke jenjang pernikahan bukan hal mudah bagi Inul Daratista dan Adam Suseno. Kondisi beda agama ketika masih berpacaran jadi halangan terbesar di antara keduanya. Setelah menjadi satu iman, Inul menyadari kalau kebersamaan mereka bisa diraih dengan tidak mudah. Sehingga sebisa mungkin selalu dijaga agar harmonis bersama anak semata wayang mereka.
5. Ikang Fawzi dan Marissa Haque
Pasangan ini resmi menjadi suami istri pada 1986 lalu. Mereka semakin berbahagia setelah dikaruniai dua orang putri.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
 - 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 
Pilihan
- 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 - 
            
              Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
 - 
            
              Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
 
Terkini
- 
            
              5 Rekomendasi Sepatu Lokal Terbaik untuk Jalan Kaki Santai, Harga di Bawah 500 Ribu
 - 
            
              6 Shio Paling Beruntung Hari Ini, 4 November 2025: Cinta, Rezeki, dan Harmoni Mengalir Deras
 - 
            
              Masakan Lebih Creamy dan Lezat, Rahasianya Ada di Jenis Susu yang Dipilih!
 - 
            
              Tanggal Merah November 2025 Apakah Ada? Ini Daftar Hari Besar Nasional dan Liburnya
 - 
            
              Ditangkap dalam OTT KPK, Segini Total Harta Kekayaan Gubernur Riau Abdul Wahid
 - 
            
              7 Rekomendasi Sepatu Terbaik 2025 untuk Pelari Kaki Lebar dari Brand Lokal hingga Luar
 - 
            
              Adu Pesona Raisa dan Sabrina Alatas: Diva Pop Vs Chef Muda yang Tengah Jadi Sorotan
 - 
            
              Gen Z Malaysia Jatuh Cinta pada Indonesia: Rahasia Promosi Wisata yang Tak Terduga!
 - 
            
              Profil Gubernur Riau Abdul Wahid yang Ditangkap KPK: Latar Belakang, Pendidikan dan Karier Politik
 - 
            
              Penampakan Future House yang Diduga Disiapkan Hamish Daud dan Sabrina Alatas