Suara.com - Ada momen unik yang terjadi kala Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka, menggelar acara nonton bareng (nobar) final Piala AFF U-23 2023 Indonesia vs Vietnam, Sabtu (26/8/2023), beberapa waktu lalu. Putra sulung Presiden Joko Widodo ini ternyata memborong es teh yang dijual oleh pedagang keliling.
Es teh yang diborong itu kemudian dibagikan secara gratis ke sejumlah warga yang hadir di Balai Kota Solo. Momen ini dibagikan melalui akun TikTok penerusjokowidodo.
"Ono piro? (Ada berapa?)" tanya Gibran kepada penjual keliling tersebut.
Si penjual langsung menghitung semua es teh yang ia bawa dengan nampan.
"Sebelas, Mas," jawab pedagang keliling itu dengan sumringah.
Ajudan Gibran kemudian memberikan uang untuk membayar semua es teh yang dijual sang pedagang.
Es teh tersebut kemudian dibagikan secara gratis ke warga yang menonton. Suasana riuh langsung terdengar merasa senang dengan traktiran mendadak dari Gibran. Banyak yang memanggil pedagang keliling tersebut agar mendapat es teh gratis.
Kamera kemudian menyorot ekspresi Gibran bersama Menteri Pemuda dan Olahraga, Dito Ariotedjo, serta Mangkunegara X, Bhre Sudjiwo. Mereka tampak tersenyum lebar dengan keriuhan yang terjadi.
"Mas Wali, terima kasih banyak!" teriak penjual tersebut kepada Gibran.
Baca Juga: Bobotoh Dilarang Hadir di Stadion Patriot Bekasi, Berikut Tempat Nobar Bigmatch Persija vs Persib
Unggahan ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi video tersebut.
"Pintar banget, lho. Dia jual langsung depan Mas Wali. Giliran gratis, semua mau, ya," komentar seorang warganet.
Warganet lain ikut berkomentar. "Beruntung banget penjual esnya. Selamat ya, Mas. Ludes langsung dagangannya. Semoga berkah. Amin," ujar warganet ini.
"Pas tahu kalau gratis, langsung mau semua," tulis warganet lain di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Senin (4/9/2023), unggahan ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 1 juta kali di TikTok.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 5 Pilihan HP Snapdragon Murah RAM Besar, Harga Mulai Rp 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
10 Bedak Padat untuk Tutupi Garis Penuaan Usia 50 Tahun ke Atas
-
Daftar Universitas dengan Jurusan IT Terbaik di Indonesia, PTN dan PTS
-
Dorongan Implementasi Bangunan Hijau untuk Infrastruktur Berkelanjutan di Indonesia
-
Cara Klaim Kacamata Gratis Pakai BPJS Kesehatan, Ini Syarat dan Alurnya
-
7 Barang MR DIY di Bawah Rp50 Ribu yang Cocok Jadi Kado Natal
-
Hubungan Kepemilikan Kucing dengan Kesehatan Mental, Benarkah Bisa Picu Gangguan Skizofrenia?
-
6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
-
Ramalan Zodiak 17 November 2025: Peluang, Cinta, Keberuntungan dan Keuangan Hari Ini
-
10 Rekomendasi Skincare Wardah untuk Atasi Flek Hitam Usia 40 Tahun ke Atas
-
Adu Pendidikan Gusti Purbaya vs KGPH Mangkubumi yang Berebut Tahta Raja Solo