Suara.com - Belum lama ini viral video diduga seorang ibu yang mencoba bunuh diri dengan bayinya di Stasiun Pasar Minggu, Jakarta Selatan. Berdasarkan dugaan, ibu tersebut mengalami baby blues atau postpartum depression sehingga alami stres dan ingin mengakhiri hidupnya dengan anaknya itu.
Video yang diunggah kembali akun Instagram @folkative itu langsung menuai banyak perhatian dari warganet. Namun, satu hal yang menjadi sorotan lainnya adalah, seorang ibu lain berbaju merah justru terlihat seperti memarahinya.
"Ibu kenapa bu? Ibu gak boleh gitu bu dosa, Ibu percuma pakai jilbab MasyaAllah," ucap ibu baju merah tersebut dalam video yang diunggah beberapa waktu lalu.
Aksi ibu berbaju merah itu langsung mendapat banyak cibiran dari warganet. Menurut warganet, seharusnya ibu berbaju merah tidak boleh menghakimi seseorang yang alami baby blues. Sebagian lainnya juga mengira kalau ibu tersebut mungkin alami postpartum depression.
"Jangan marahin dulu tenangin dulu, kalau dimarah-marahin makin nekat," tulis salah seorang warganet di kolom komentar.
“Kayaknya bukan baby blues lagi, ini udah postpartum depression karena anaknya lebih besar,” tulis akun lainnya.
"Maaf baby blues gak bisa dikaitin dengan 'kurangnya kesiapan mental dan kurang mendekatkan diri kepada Tuhan'. Tapi lebih kepada 'kita butuh support tanpa ada celoteh di belakangnya'," komentar warganet lainnya.
Ibu yang alami baby blues ataupun postpartum depression sendiri memang bukan hal yang dapat dianggap remeh. Pasalnya, kondisi baby blues maupun postpartum depression ini bukanlah hal yang dapat dianggap remeh.
Ibu yang mengalaminya membutuhkan dukungan dari keluarga maupun orang-orang di sekitarnya ketika mengalaminya. Untuk itu, melansir laman Today’s Parent, berikut beberapa hal yang dapat dilakukan untuk membantu para ibu untuk atasi baby blues maupun postpartum depression.
Baca Juga: Keluarga Saling Menguatkan di Pemakaman Ibunda Edwin Super Bejo
1. Fokus tentang ibu dan bukan bayinya
Ketika ibu alami baby blues maupun postpartum depression, cara utama untuk mengatasinya yakni fokus tentangnya. Psikolog asal Toronto, Stacy Thomas mengatakan, cobalah bicara dan keadaan mengenai ibunya. Fokus pada perasaannya dan pastikan keadaannya baik-baik saja.
2. Jangan coba menyelesaikan masalah
Saat membantu ibu dengan baby blues maupun postpartum depression, jangan mencoba untuk menyelesaikan masalah yang ada. Coba lebih fokus pada keadaan ibu dan khawatir tentang dirinya. Mencoba untuk memahami perasaan ibu dibandingkan membantu menyelesaikan masalah yang ada.
3. Tawarkan untuk meminta bantuan ahli
Terkadang, cara untuk bisa atasi masalah baby blues maupun postpartum depression ini yaitu dengan bantuan ahli profesional. Cobalah tawarkan ibu tersebut untuk meminta bantuan ahli profesional baik dokter, psikolog, terapis, dan lain-lain.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
KUIS: Kira-Kira Cara Kerjamu Mirip dengan Presiden RI ke Berapa?
-
5 Shio yang Bakal Ketiban Rezeki Nomplok pada 1 Februari 2026
-
Dari Lapangan ke Lifestyle: Sepatu Tenis Makin Jadi Statement Gaya Hidup Aktif
-
Furnitur Lokal Naik Kelas, Siap Jadi Bagian dari Tren Desain Global
-
4 Sabun Cuci Muka Viva untuk Lawan Penuaan Dini, Mulai Rp15 Ribuan Saja
-
Daftar Tanggal Merah, Hari Libur Nasional, dan Cuti Bersama di Februari 2026
-
5 Moisturizer Bakuchiol Lokal, Cocok untuk Cegah Kerutan Wanita Usia 41 Tahun ke Atas
-
KUIS: Mental Health Check-in Kamu Lagi di Fase Apa?
-
5 Rekomendasi Sepeda Ban Besar yang Nyaman dan Mudah Dikendarai Lansia
-
Apa Manfaat Whip Pink yang Beredar di Pasaran? Pahami Kegunaannya