Suara.com - Bali menjadi destinasi wisata favorit bagi wisatawan lokal maupun asing. Tak heran, Bali memiliki banyak penginapan unik mulai dari hotel, resort, maupun Vila.
Seorang wanita bernama Sarah Azka berbagi video yang menunjukkan suasana vila dengan harga Rp18 jutaan untuk 2 malam. Dengan demikian, bermalam di vila itu untuk satu malam akan menghabiskan sekitar Rp9 juta.
Melalui akun TikTok sarahazka20, ia kemudian melakukan room tour. Dalam video tersebut, Sarah menunjukkan pintu masuk dari kayu yang sudah dilengkapi dengan digital door lock.
Kemudian, tak jauh dari pintu masuk sudah ada toilet yang sudah dilengkapi tombol-tombol otomatis. Vila ini juga memiliki taman dan juga kolam renang privat.
Di dekat kolam renang, ada ruang tamu sekaligus tempat berjemur yang nyaman. Kolam renang juga bisa diakses langsung dari kamar tidur.
Kamar tidur di vila ini pun cukup luas. Tamu akan disambut dengan welcome snack yang nikmat dan juga televisi dengan ukuran besar.
Vila ini juga dilengkapi dapur dengan peralatan lengkap mulai dari alat makan, kulkas, microwave, toaster, coffee maker, dan lainnya. Camilan, minuman ringan, teh, kopi dan lainnya juga sudah disediakan secara gratis.
Ada pula ruang rias dan kamar mandi utama dengan ukuran yang lebih luas. Kamar mandi itu dilengkapi dengan bath tub dan bathbomb.
Kamar mandi tersebut juga memiliki akses ke kolam ikan. Itulah fasilitas yang ia dapatkan di Vila Andaz Bali dengan tipe Villas in the Village.
Baca Juga: 3 Negara Peserta Piala Dunia U-17 2023 Ini Pilih Latihan di Training Center Bali United
Unggahan ini sukses menarik perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi video tersebut.
"Malah nggak bisa tidur kepikiran harganya," komentar seorang warganet.
Warganet lain ikut berkomentar. "Harga segitu bisa buat hidup 4 bulan," tulis warganet lain di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Rabu (6/9/2023), unggahan ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 170 ribu kali di TikTok.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
5 Sepatu Jalan Kaki untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantalan Nyaman Bisa Cegah Nyeri Sendi
-
5 Promo Viva Cosmetics Terbaru Januari 2026, Ada Paket Anti-Aging Rp60 Ribuan
-
7 Rekomendasi Serum Hyaluronic Acid untuk Kulit Lembab, Cerah, dan Kenyal
-
4 Minuman Sehat yang Cocok Dikonsumsi usai Barbeque-an Saat Tahun Baru 2026
-
Maia Estianty Mimpi Bertemu 3 Nabi, Apa Maknanya? Ini Penjelasan Habib Jafar
-
5 Rekomendasi Sunscreen Wudhu Friendly Termurah dan Terbaik di 2026
-
7 Merek Probiotik Anak Terbaik yang Ampuh dan Ramah di Kantong, Harga Mulai Rp10 Ribuan
-
5 Sepatu Running Lokal Kembaran Reebok Ori, Brand Dalam Negeri Kualitas Dunia
-
5 Shio Paling Beruntung di Januari 2026: Siap-siap Sambut Rezeki dan Karier Melejit!
-
Ramalan Lengkap Shio Kuda di 2026: Karakter, Angka Keberuntungan, Pasangan, dan Karier