Suara.com - Mario Dandy, pelaku penganiayaan berat atas David Ozora telah dijatuhi vonis 12 tahun penjara. Vonis ini telah disahkan oleh Majelis Hakim Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan pada Kamis (7/9/2023).
Ayah David Ozora, Jonathan Latumahina, merasa tak puas dengan vonis tersebut. Pasalnya, apapun vonis yang dijatuhkan tak sebanding dengan kemunduran yang akan dialami sang buah hati seumur hidupnya.
"Karena kita nggak pernah merasa adil, seberat apapun (vonisnya). Sedangkan anak saya sepanjang hidupnya akan mengalami kemunduran," ujar Jonathan Latumahina dikutip dari akun YouTube Intens Investigasi, Kamis (7/9/2023).
Ayah David Ozora pun menegaskan akan terus memperjuangkan keadilan untuk anaknya tak peduli seberapa lama waktu yang dibutuhkan.
"Kita akan kejar terus sampai kapanpun, kalau dihitung mau sampai kapan, ya mungkin saya bisa jawab ya sampai saya bisa tahu kapan David bisa sembuh," bebernya.
Jonathan Latumahina juga mengungkapkan kondisi terkini David Ozora. Ia menyebutkan bahwa putranya yang berusia 17 tahun itu mengalami kemunduran mental dan kecerdasan.
"Kalau pakai angka yang paling gampang usia emosional sosial, usia david sekarang 17 tapi dia setara dengan anak berusia 5 tahun 8 bulan," pungkasnya.
Kemunduran mental dan kecerdasan ini kemudian mempengaruhi cara David Ozora berkomunikasi dengan orang lain. Disebutkan ia tak bisa berinteraksi sesuai dengan usianya.
Jonathan Latumahina mengungkapkan, sang anak bisa tiba-tiba berkata kasar atau bahkan memukul ketika sedang diajak bicara.
Baca Juga: Biodata dan Agama Mario Dandy, Divonis 12 Tahun Penjara
Berita Terkait
-
Kondisi Terkini David Ozora Korban Penganiayaan Berat, Emosi Seperti Anak 5 Tahun dan Intelektual Setara Anak 8 Tahun
-
Ayah David Ozora Belum Puas Mario Dandy Divonis 12 Tahun Penjara: Maunya Dia Cacat Mental Juga
-
Arti 'Siu' yang Diteriakan Ayah David Ozora Setelah Mario Dandy Divonis 12 Tahun Penjara
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Siswi SMA Cetak Prestasi Nasional Lewat Riset Biolarvasida dari Limbah Dapur
-
Finansial Serba Digital: Praktis Buat Urban, Tantangan Buat Indonesia
-
Skin Booster Bakal Jadi Tren Perawatan Kulit Natural yang Paling Dicari
-
5 Ide Kado Hari Guru Nasional 2025, Sederhana tapi Berkesan
-
5 Cushion yang Bagus untuk Usia 40-an, Garis Halus dan Flek Hitam Tersamarkan
-
5 Cushion dengan SPF 50 untuk Aktivitas Outdoor, Lindungi dari Sinar UV
-
Program Penanaman 1.000 Pohon Gaharu Dorong Ekosistem Industri Berbasis Keberlanjutan
-
7 Rekomendasi Serum Retinol untuk Usia 50 Tahun, Samarkan Tanda Penuaan
-
7 Sunscreen untuk Flek Hitam Usia 70 Tahun ke Atas, Rawat Kulit Tipis
-
Bukan Hanya Tren: Indonesia Pimpin Gerakan 'Slow Fashion' Global di BRICS+ Fashion Summit Moskow