Suara.com - Abimana Aryasatya menjadi salah satu aktor yang masih terlihat begitu awet muda meski usianya sudah menginjak 40 tahun. Penampilannya dalam keseharian pun sering menjadi perhatian publik.
Berbicara soal fesyen, Abimana mengaku jika dirinya memang selalu memilih yang unik dan berwarna. Ini dikarenakan, bintang film Warkop DKI Reborn tersebut tak suka sesuatu yang datar dalam hidup. Salah satunya yang paling menjadi andalan kata dia adalah flannel.
"Memberi warna, saya nggak mau yang flat dalam hidup, saya nggak mau cuma pakai jeans dan tshirt aja. Harus punya ciri khas, salah satunya flannel," pungkasnya dalam acara peluncuran koleksi terbaru UNIQLO “Live Life in Flannel” di kawasan Sudirman, Jakarta Selatan, Jumat (13/10/2023).
Bukan cuma soal kenyamanan, flannel kata Abimana juga membawa memori manis dalam hidupnya. Terlebih item fesyen satu ini sudah ia kenakan sejak muda dulu.
"Banyak yang saya lewati di hidup saya, naik motor tengah malam saya pake flannel. Itu jadi memori juga, bring back my memory, my happiness," pungkasnya.
Abimana juga menyebut flannel merupakan item fashion yang sangat mudah untuk dipadupadankan, baik itu untuk acara santai maupun formal.
Saat muda dulu misalnya, di tahun 90-an, ayah empat anak ini memadukannya dengan tshirt, celana jeans, dengan mengikat flannel di pinggang. Saat acara berubah formal, kata Abimana, dirinya akan memakai flannel tersebut.
Dalam kesempatan itu, Abimana juga tampak tampil stylish dengan flannel berwarna biru kuning yang digunakan sebagai luaran. Ia memadukannya dengan pullover fleece kerah tinggi yang menambah aksen di leher, celana jeans damage dan sepatu boots. Wah, gayanya benar-benar bisa jadi inspirasi ya!
Baca Juga: Kolaborasi ISSHU X Alegeor Hadirkan Ready to Wear Genderless
Berita Terkait
Terpopuler
- Operasi Zebra 2025 di Sumut Dimulai Besok, Ini Daftar Pelanggaran yang Disasar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Mobil Keluarga Bekas Paling Dicari 2025, Murah dengan Performa Mumpuni
- 5 Mobil Sedan Bekas Pajak Murah dan Irit BBM untuk Mahasiswa
- 5 Rekomendasi Smartwatch Selain Apple yang Bisa QRIS MyBCA
Pilihan
-
Aksi Jatuh Bareng: Rupiah dan Mata Uang Asia Kompak Terkoreksi
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik untuk Gamer dan Multitasker Berat
-
Perusahaan BUMN dan Badan Negara Lakukan Pemborosan Anggaran Berjamaah, Totalnya Rp43 T
-
RKUHAP Resmi Jadi UU: Ini Daftar Pasal Kontroversial yang Diprotes Publik
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
Terkini
-
Ketika Jamu Menjadi Ikon Budaya yang Menghubungkan Generasi
-
Hoki, 3 Shio Paling Beruntung dan Penuh Cinta Besok 19 November 2025
-
Seaside Market Mawatu, Cerita Baru Tentang Labuan Bajo
-
Rahasia Perawatan Kulit di Musim Hujan: Tips agar Kulit Tetap Segar
-
Biodata dan Pendidikan Rospita Vici Paulyn: 'Semprot' UGM di Sidang Ijazah Jokowi
-
5 Rekomendasi Serum Penghilang Flek Hitam Usia 40 Tahun, Cocok Buat Ibu Rumah Tangga
-
5 Pilihan Cushion di Indomaret dengan Coverage Tinggi, Ampuh Samarkan Flek Hitam
-
5 Rekomendasi Sepatu Lokal Alternatif New Balance 530, Harga Lebih Murah
-
5 Rekomendasi Sepatu Lari 10K yang Empuk dan Ringan, Harga Terjangkau
-
Mengenal Apa Itu Parfum Feromon, Benarkah Bisa Bikin Lawan Jenis Tergoda?