Suara.com - Kasus kematian Wayan Mirna Salihin pada Januari 2016 silam kembali ramai diperbincangkan setelah Netflix merilis film dokumenter berjudul "Ice Cold: Murder, Coffee and Jessica Wongso.
Jessica Kumala Wongso telah divonis 20 tahun penjara setelah didakwa sebagai pelaku pembunuhan Mirna.
Film yang menceritakan kembali kisah pembunuhan itu membuat masyarakat menjadi ragu bahwa Jessica yang memasukkan racun sianida ke dalam kopi yang diminum Mirna.
Saudara kembar Mirna, Sandy Salihin merasa geram dan mengunggah sejumlah tangkapan layar di akun Instagram.
Sandy mengunggah tangkapan layar berkas perkara Jessica, termasuk sederet tindakan kriminal yang pernah dilakukannya saat di Australia.
Tampaknya, Jessica saat itu pernah mengaku ingin membunuh seseorang dengan racun.
Hal itu didapatkan dari kesaksian atasan Jessica di NSW Ambulance, Kristie Carter. Saat itu, Kristie bersaksi bahwa Jessica sempat dirawat di RS Royal Prince Alfred pada 28 Oktober 2015 setelah melakukan percobaan bunuh diri.
Saat Kristie menjenguknya, Jessica justru melontarkan pernyataan yang mengerikan.
"Para bang*** di rumah sakit ini tidak mengizinkanku pulang dan mereka memperlakukan saya seperti pembunuh,” ucap Kristie di berkas kesaksiannya.
Baca Juga: Riwayat Kasus Hukum Jessica Wongso di Australia: Dari Mengemudi Mabuk hingga Percobaan Bunuh Diri
Saat itu, Kristie mengatakan bahwa Jessica tahu caranya membunuh seseorang.
“Seandainya saya ingin membunuh orang, maka saya tahu pasti caranya. Saya bisa mendapatkan pistol dan saya tahu dosis yang tepat,” ujarnya yang juga ditayangkan di 60 Minutes Australia.
Jessica juga dinilai sering bermasalah di tempat kerja. Ia pernah berani mengancam mantan atasan yang membantunya mencari tempat tinggal.
Hal itu terjadi pada 25 November 2015 saat Jessica ingin kembali bekerja. Jessica meminta bantuan Kristie untuk mencarikan tempat tinggal. Namun, Kristie enggan dan menolaknya.
Mendengar penolakan dari Kristie, Jessica Wongso malah mengancamnya.
"Kamu harus mati dan ibu kamu juga harus mati!" ujarnya saat itu.
Berita Terkait
-
Riwayat Kasus Hukum Jessica Wongso di Australia: Dari Mengemudi Mabuk hingga Percobaan Bunuh Diri
-
Ini Alasan Jessica Wongso 'Hanya' Dihukum 20 Tahun Penjara, Bukan Seumur Hidup apalagi Hukuman Mati
-
Mengaku, Jessica Wongso Tahu Dosis Racun yang Tepat Buat Bunuh Seseorang
-
Bukan Psikopat, Otto Hasibuan Ungkap Alasan Jessica Wongso Senyum-Senyum saat Sidang
-
Merasa Senasib dengan Jessica Wongso, Lucinta Luna Dukung Kasus Kopi Sianida Diusut Lagi
Terpopuler
- Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
- Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
- Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: AE di Upper, ONIC Cuma Punya 1 Nyawa
Pilihan
-
Rumor Panas Eks AC Milan ke Persib, Bobotoh Bersuara: Bojan Lebih Tahu Kebutuhan Tim
-
Ekonomi Tak Jelas, Gaji Rendah, Warga Jogja Berjuang untuk Hidup
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
Terkini
-
Ayah Sambung Syifa Hadju Kerja Apa? Profesi Calon Mertua El Rumi Gak Sembarangan
-
Apa Zodiak Paling Beruntung Hari Ini 23 Januari 2026? Cek Daftarnya di Sini
-
Begini Strategi Resorts World Genting Memanjakan Wisatawan Indonesia Mulai dari Bandara Hingga Resor
-
Kamu Termasuk? Ini 6 Shio Paling Makmur dan Hoki pada 23 Januari 2026
-
5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
-
Terpopuler: Batas Waktu Bayar Utang Puasa Ramadan, IPK Minimal Beasiswa LPDP 2026
-
Bansos 2026 Apa Saja Jenisnya? Ini Estimasi Jadwal Pencairan dan Cara Cek Penerima
-
Mudik Gratis Lebaran 2026 Alfamidi Kapan Dibuka? Simak Jadwal, Syarat dan Cara Daftarnya
-
Apa Beda Powder Foundation dan Compact Powder? Ini 4 Produk yang Wajib Kamu Coba
-
Ingin Jadi Tentara Amerika Seperti Syifa WNI yang Viral? Cek Syarat dan Cara Daftarnya