Suara.com - Seiring dengan kabar mantan Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Letjen (purn) Doni Monardo meninggal dunia, sosok sang istri, Santi Ariviani ikut dikulik.
Sebab seperti yang diketahui, Santi Ariviani setia menemani selama Doni Monardo sakit.
Rupanya, sosok istri Doni Monardo ini lahir di keluarga dengan kedudukan penting. Setelah ditelusuri, Santi Ariviani putri dari pensiunan TNI berpangkat kolonel, Art. (Purn.) H. Taufik Martha.
Taufik Martha merupakan tokoh militer Indonesia yang memiliki catatan prestasi gemilang di bidangnya. Tak heran, Taufik Martha adalah sosok yang berpengalaman dan dihormati dalam dunia militer di era Soeharto.
Lahir pada 6 Oktober 1943, Taufik Martha yang merupakan mertua Doni Monardo memiliki karier panjang di dunia militer.
Perjalanan kariernya antara lain adalah Perwira Peninjau Yonarmed 11/76/Guntur Geni tahun 1968, Pasi 2 Yonarmed 11/76/Guntur Geni tahun 1974-1977, Karo Organisasi Sops Kodam III/17 Agustus tahun 1978, Kepala Staf Kodim 0301/Pekanbaru tahun 1980-1983, Komandan Kodim 0303/Pasaman tahun 1984.
Selepas menjadi Komandan Kodim 0301/Pekanbaru tahun 1985-1990, Taufik Martha menjalani karier di bidang eksekutif dengan menjabat sebagai Bupati Pasaman, kabupaten di provinsi Sumatera Barat, Indonesia.
Ia menjabat sebagai Bupati Pasaman selama dua periode, yakni dari tahun 1990 - 1995 dan 1995 - 2000.
Sebagai informasi, Doni Monardo meninggal dunia pada Minggu (3/12/2023).
Baca Juga: Berduka Atas Meninggalnya Doni Monardo, KSAD: Beliau yang Membentuk Figur Saya
Ia tutup usia di Rumah Sakit Siloam Semanggi, Jakarta. Sebelumnya ia sempat mengalami sakit stroke dan sejak September lalu menjalani perawatan intensif.
Doni Monardo kemudian dikabarkan koma dan dirawat di ruang ICU dalam beberapa waktu.
Menikah pada 1992 dengan Santi Ariviani, keduanya diberkahi tiga orang anak yang luar biasa, yakni Riani Monardo, Reizalka Dwika Monardo, dan Adelwin Azel Monardo.
Berita Terkait
-
Dimakamkan di TMP Kalibata, Makam Doni Monardo Satu Blok dengan Tjahjo Kumolo hingga Harmoko
-
Menantu Luhut Curhat Dididik Doni Monardo, Jenderal Maruli Simanjuntak: Saya Sangat Kehilangan
-
Rumah Terakhir Doni Monardo: Ini 5 Fakta Menarik TMP Kalibata
-
Pemakaman Mantan Kepala BNPB Doni Monardo Digelar Secara Militer
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
Terkini
-
5 Rekomendasi Lip Balm Terbaik yang Bisa Mencerahkan Bibir Jadi Pink
-
5 Fakta Unik Keraton Solo: Berdiri Sejak Kapan?
-
7 Facial Wash Mengandung Niacinamide dan Salicylic Acid untuk Kulit Cerah Bebas Jerawat
-
5 Produk Viva yang Ampuh Hilangkan Bekas Jerawat, Harga Mulai Rp6 Ribu Saja
-
3 Rekomendasi Lipstik Viva dan Pilihan Warna Terbaiknya, Mulai Rp14 Ribu
-
5 Fakta Ompreng 'Palsu' MBG: Diduga Tidak Halal dan Pakai Bahan Berbahaya!
-
5 Rekomendasi Sepatu Trail Running Hoka Terbaik Buat Medan Ekstrem
-
4 Moisturizer Viva untuk Flek Hitam dan Kerutan usia 40-an, Harga Murah Meriah
-
5 Lip Balm Terbaik untuk Bibir Hitam Usia 40 Tahun ke Atas, Perbaiki Skin Barrier
-
Gelora Literasi Bangkit di Big Bad Wolf: Ribuan Pengunjung Serbu Bazar Buku Terbesar