Suara.com - Penahanan mantan Kadiv Propam Polri Ferdy Sambo kembali dipertanyakan. Hal ini bermula dari penyataan advokat Alvin Lim yang mengklaim bahwa Ferdy Sambo pindah lapas yang lebih mewah.
"Saya kasih tahu hal yang menarik ya, Sambo bilangnya di Lapas Salemba kan, dia tidak pernah ditahan di Lapas Salemba. Namanya doang di situ,” ungkap Alvin dalam podcast bersama dokter Richard Lee.
“Itu Sambo tidak pernah tidur dalam penjara, di kantor KPLP (Kesatuan Pengamanan Lembaga Pemasyarakatan) di atas, gedung ruang (yang) ada AC,” lanjutnya.
Lalu di mana Ferdy Sambo dipenjara?
Soal Penahanan Ferdy Sambo, Menkopolhukam Mahfud MD mengamini bahwa memang dalang pembunuhan Brigadir J itu sudah tak ditahan di Salemba, Cipinang.
"Terkait dengan kasus Sambo di luar, Sambo itu diletakan di Cipinang memang cuma sebentar, tapi langsung dipindah ke Cibinong," ujar Mahfud MD di podcas Curhat Bang Denny Sumargo.
Menurut Mahfud, seorang tahanan boleh meminta untuk dipindah tempat hukumannya.
"Dan betul dalam waktu sebentar Sambo dititip di Cipanang itu enggak ketemu Alvin, karena Alvin sedang keluar sakit di Bantar, gimana mau ketemu Sambo," kata Mahfud.
"Sehingga kalau beteriak-teriak saya selama berada di Cipinang enggak pernah lihat Sambo, ya dia enggak di situ wong dia sakit, sakitnya parah dan saya yang ikut ngurus," tandasnya.
Baca Juga: Ganjar Singgung Tumpang Tindih Lembaga yang Urus Laut: Kita Butuh Satu Wadah, Coastguard
Kendati kini sudah pindah, Mahfud MD menyebutkan bahwa tidak ada perlakuan istimewa pada Ferdy Sambo.
"Enggak ada perlakuan istimewa buat Sambo, dulu banyak orang bisa bayar sipir yang begitu ada, tapi kasus Sambo, Alvin bohong," paparnya.
Berita Terkait
-
Mahfud MD Akui Ferdy Sambo Tak Dipenjara di Cipinang: Hanya Sebentar Pindah
-
Divonis 14 Tahun Kurungan, Rafael Alun Akhirnya Susul Mario Dandy ke Penjara
-
Anies-Ganjar-Gibran Boleh Live TikTok, Tapi Dilarang Terima Gift
-
Mahfud MD Ingin Dapat Jaket Bomber Give Away, Ganjar Pranowo: Kan Sampeyan Dah Punya Prof!
-
Ramaikan Debat Pilpres Ketiga, Krisdayanti Yakin Ganjar Pranowo dan Mahfud MD Unggul
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Daftar Barang yang Wajib Ada di Tas Siaga Bencana Anda
-
5 Sunscreen untuk Wanita 35 Tahun ke Atas, Ampuh Hempas Flek Hitam
-
3 Zodiak Ini Bakal Masuk Era Baru yang Penuh Kekuatan Mulai 28 Januari 2026
-
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
-
Puasa Syaban Berapa Hari? Ini Panduannya Berdasarkan Sunnah dan Amalan Rasulullah
-
Puasa Tahun ini Tanggal Berapa? Ini Jadwal Penetapan Bulan Ramadan 2026
-
Lirik dan Link Resmi Download Lagu 'Rukun Sama Teman', Wajib Dinyanyikan saat Upacara
-
5 Rekomendasi Lip Liner untuk Samarkan Bibir Gelap Usia 40 tahun
-
Doa Bulan Syaban, Arab Latin dan Artinya Agar Dapat Ampunan dan Hati Bahagia Saat Ramadan
-
5 Lipstik Satin untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Ampuh Samarkan Garis Halus