Suara.com - Interaksi Raffi Ahmad dan Rayyanza Malik Ahmad saat tampil di acara televisi menuai sorotan publik. Sang anak terlihat tak mau menurut dengan perkataan ayahnya.
Seperti dilihat melalui unggahan akun TikTok @/queenemy 24 pada Minggu (14/1/2024), terlihat momen Raffi Ahmad dan Rayyanza beraksi di panggung Konser 29 Tahun Indosiar.
Ada pula Rizky Billar dan Muhammad Levian Al-Fatih Billar di panggung tersebut. Pasangan bapak dan anak ini tampak kompak menyanyikan sepenggal lirik lagu.
Usai suami dan anak Lesti Kejora itu selesai menyenandungkan lagu, host lantas meminta agar Raffi Ahmad dan Rayyanza melakukan hal serupa.
"Lu jangan mau kalah Raffi," kata Irfan Hakim.
Suami Nagita Slavina itu lantas mengajak sang putra menyanyikan lagu Burung Hantu. Namun, balita yang baru saja genap berusia 2 tahun itu enggan ikut bernyanyi dengan ayahnya.
"Coba nyanyi dulu. Matahari... Matahari..." pancing Raffi agar sang anak melanjutkan lirik lagunya.
Adik Rafathar Malik Ahmad itu justru asyik mengunyah permen. Hal ini kemudian membuat Irfan Hakim menyeletuk jika salah satu rekannya itu tak dekat dengan sang putra.
"Terlihat dekat sekali ya dengan bapaknya," celetuk Irfan Hakim.
Baca Juga: Nagita Slavina Pakai Sepatu Unik, Netizen Justru Penasaran Apakah Koleksi Fashion Bekasnya Dijual
Raffi Ahmad lantas kembali memancing Rayyanza agar mau bernyanyi. Namun lagi-lagi anaknya itu tetap asyik memakan permen.
"Matahari terbenam... Heh nyanyi dong. Hari mulai... Anak gue bukan sih," kata Raffi.
Momen ini sontak menuai sorotan publik. Beragam komentar dilontarkan oleh warganet saat melihat interaksi Raffi Ahmad dan Rayyanza.
Tak sedikit yang kemudian membandingkan kedekatan suami dan anak Nagita Slavina itu dengan Rizky Billar dan Abang L.
"Raffi kerja apa sih? Bukannya juga konten, meeting bisa sama anak? Billar juga sering kok meeting bawa anak, ngonten apalagi. Intinya sebisa mungkin tetap dekat sama anak," komentar warganet.
"Kelihatan mana yang dekat sama papanya, walaupun keduanya pintar dan lucu," timpal warganet lain.
Berita Terkait
-
Nagita Slavina Pakai Sepatu Unik, Netizen Justru Penasaran Apakah Koleksi Fashion Bekasnya Dijual
-
Protes Wacana Pajak Naik Hingga Singgung Raffi Ahmad, Inul Daratista Pernah Pamer Mobil Mewah Seharga Miliran Rupiah
-
Nagita Slavina Pakai Jepitan Rambut Harga Rp 7,3 Juta, Bikin Warganet Gak Sabar Lihat RANS Punya Anak Perempuan
-
Raffi Ahmad Dukung Paslon 2, Simpatisan AMIN: Tenang Pak Prabowo, InsyaAllah Pak Anies yang Menang
-
Bertemu Shandy Purnamasari dan Nagita Slavina, Ira Nandha Ditransfer Uang Rp50 Juta, Netizen: Rezeki Istri Terzolimi
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut 'Laughing Gas' Jika Disalahgunakan
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Berapa Harga Lipstik Dior? Simak 13 Varian dan Harganya
-
Transisi dari Kerja 9-5 ke Remote Work: Konsultasi Karir untuk Office Workers
-
Siapa Paling Hoki? Ini Daftar 5 Shio Beruntung dan Makmur di 27 Januari 2026
-
7 Rekomendasi Sunscreen Terbaik untuk Anak-Anak, Main di Luar Jadi Tenang
-
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
-
Belanja Sambil Selamatkan Bumi: Daur Ulang Plastik Jadi Gaya Hidup di Bali
-
3 Skincare PinkRoulette untuk Cerahkan Wajah, Salah Satunya Andalan Lula Lahfah
-
2 Pilihan Lipstik Purbasari yang Tahan Lama, Cocok untuk Sehari-hari
-
3 Menit Paham Tata Cara Hadorot Ziarah Kubur, Bekal Penting Nyekar Ramadan 1447 H
-
Doa Malam Nisfu Syaban Lengkap untuk Ubah Takdir Buruk Jadi Baik