Suara.com - Putri aktor dan politikus Dede Yusuf, Kaneishia Yusuf menjadi perbincangan publik setelah memposting momen duka yang dirasakannya usai kepergian sang kekasih, yang bernama Rayendra Nareswara untuk selama-lamanya.
Dalam potret di Instagram, Kaneishia Yusuf memperlihatkan momen dirinya di tempat peristirahatan terakhir Rayendra Nareswara. Ia juga menuliskan caption panjang tentang betapa kehilangan dirinya atas kepergian sang kekasih.
Wanita 21 tahun itu tampak tak kuasa menahan rasa sedihnya hingga menangis lemas sambil memeluk makam pria yang sudah belasan tahun menjadi orang yang paling dekat dengannya itu.
"Andra sayang.. walaupun semuanya masih ga nyata buat aku, tapi aku ikhlas, aku maafin semua salah andra, dan aku ga akan lupain kamu," tulis wanita yang akrab disapa Neishi ini, seperti yang Suara.com kutip pada Kamis (18/1/2024).
Dituliskan, Neishi dan kekasihnya yang akrab disapa Andra telah bersahabat sejak keduanya TK selama 17 tahun lamanya. Dua tahun terakhir, saat mereka memasuki masa kuliah, keduanya pun berpacaran.
Sebagai seorang ayah, Dede Yusuf juga turut menyampaikan rasa duka yang mendalam atas kepergian 'sahabat' sejak kecil sang putri. Ia cukup terkejut atas kabar ini, sebab mereka masih sempat merayakan tahun baru bersama.
Berita duka yang dibagikan Neishi ini membuat publik ikut merasa bersedih, terlebih saat membaca caption panjang dan potretnya di pusara Andra. Berikut adalah profil anak Dede Yusuf, Kaneishia Yusuf.
Profil Kaneishia Yusuf
Kaneishia Lathifa Zahra atau yang dikenal dengan Kaneishia Yusuf adalah putri bungsu dari pasangan Dede Yusuf dan Sendy Ramania Wurandani. Ia memiliki seorang kakak perempuan bernama Alifiya Arkana Paramita.
Baca Juga: Meninggal Dunia, Ini Profil Buya Syakur Yasin: Ulama Indramayu Lulusan Mesir dan Tunisia
Neishi adalah penyanyi dan juga aktris yang dikenal berkat keikutsertaannya dalam kompetisi The Voice Kids Indonesia musim pertama yang disiarkan di GTV pada tahun 2016.
Bakatnya di dunia bernyanyi membuatnya percaya diri terjun ke dunia seni peran dengan membintangi serial drama musikal Sound of My Life yang ditayangkan di Global TV perdana pada tanggal 5 Agustus 2017.
Pada tahun 2019 ia diberi kesempatan untuk membintangi film yang berjudul DoReMi & You sebagai debut aktingnya. Di tahun 2021, Neishi juga ikut berperan dalam Kisah untuk Geri.
Pendidikan
Bukan hanya berbakat di dunia tarik suara dan akting, Neishi juga dikenal berprestasi. Lulus SD dan SMP di Al Izhar Pondok Labu, Jakarta, ia berhasil lulus masuk ke SMA Negeri favorit yakni SMA 8.
Setelah itu, Neishi juga melanjutkan pendidikannya di Universitas Indonesia, tepatnya di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik. Diketahui, ia dan Andra sama-sama berkuliah di kampus tersebut.
Berita Terkait
Terpopuler
- 10 Sunscreen untuk Flek Hitam Terlaris di Shopee yang Bisa Kamu Coba
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- Lebih Murah dari Innova Zenix: 5 Mobil 7 Seater Kabin Lega Cocok untuk Liburan Keluarga Akhir Tahun
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- 7 Mobil 8 Seater Termurah untuk Keluarga, MPV hingga SUV Super Nyaman
Pilihan
-
Dari AMSI Awards 2025: Suara.com Raih Kategori Inovasi Strategi Pertumbuhan Media Sosial
-
3 Rekomendasi HP Xiaomi 1 Jutaan Chipset Gahar dan RAM Besar, Lancar untuk Multitasking Harian
-
Tukin Anak Buah Bahlil Naik 100 Persen, Menkeu Purbaya: Saya Nggak Tahu!
-
Menkeu Purbaya Mau Tangkap Pelaku Bisnis Thrifting
-
4 HP Memori 256 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer yang Ingin Install Banyak Game
Terkini
-
5 Rekomendasi Parfum Mykonos Paling Best Seller yang Bisa Kamu Cobain
-
Apa Itu Teknologi Radio Komunikasi, Kunci Dunia yang Selalu Terhubung
-
5 Shampoo Tanpa SLS yang Aman untuk Kulit Kepala Sensitif, Bikin Rambut Sehat dan Terawat
-
Lagi Jadi Tren, Cara Unik Merawat Kulit Pakai Skincare Kopi: Apa Manfaatnya?
-
Bukan Semalam, Berapa Lama Pembangunan Candi Prambanan? Katedral Koln Butuh Waktu 600 Tahun Lebih
-
5 Rekomendasi Parfum untuk Dipakai saat Musim Hujan, Aromanya Sopan dan Hangat
-
Sejarah Thrifting di Indonesia, Purbaya Siap Sikat Mafia Baju Impor Ilegal
-
5 Rekomendasi Sunscreen dengan Formula Oil-Control, Tidak Bikin Kulit Berminyak
-
Apa Itu Gas DME Pengganti Tabung Gas LPG? Benarkah Lebih Unggul dan Hemat?
-
Gaya Komunikasi Menkeu Purbaya Mulai Bikin Pejabat Pertamina Gusar: Intip Latar Pendidikannya