Menteri Investasi atau Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia menyindir pendahulunya di BKPM yang ia sebut merupakan lulusan Harvard University.
Bahlil memang tidak secara gamblang menyebut sosok yang ia maksud, tetapi diketahui kepala BKPM sebelumnya adalah Thomas Trikasih Lembong.
Bahlil bahkan sempat membandingkan kampusnya dengan Tom Lembong yang merupakan lulusan Harvard. Ia menyebut meskipun hanya lulus dari STIE Port Numbay, Jayapura, ia berhasil menyelesaikan target investasi yang dipasang oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Mantan Ketua HIPMI tersebut juga menyinggung kinerja Tom Lembong yang dituduhnya telah meninggalkan investasi mangkrak sebesar Rp 708 triliun.
Ia mengaku berhasil mengeksekusi investasi mangkrak tersebut sebesar Rp 558 triliun, termasuk investasi Lotte Chemical Rp 60 triliun dan PLTS Terapung Cirata.
Bahlil menyebut ilmu lapangan untuk menyelesaikan masalah tersebut tidak ada di Harvard University. Ia memberikan analogi persoalan tersebut sebagai masalah hantu yang hanya bisa diselesaikan oleh pihak yang pernah bergaul dengan hantu.
Lantas, seperti apakah beda pendidikan Tom Lembong vs Bahlil Lahadalia? Simak informasi lengkapnya berikut ini.
Pendidikan Tom Lembong
Tom Lembong diketahui mengenyam pendidikan dasarnya di negara Jerman hingga berusia 10 tahun. Ia kemudian melanjutkan pendidikan Sekolah Dasarnya (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Sekolah Regina Pacis Jakarta.
Baca Juga: Dari Mozart sampai Doja Cat, Selera Musik Tom Lembong Terkuak Lewat Spotify Wrapped 2023
Tom kemudian melanjutkan Sekolah Menengah Menengah Atas (SMA) ke Boston, Amerika Serikat (AS). Kemudian pada tahun 1994, ia menempuh pendidikan di perguruan tinggi Harvard, bidang Arsitektur dan perancangan kota.
Setelah itu, ia melanjutkan pendidikannya di Harvard, Tom memulai karirnya di Divisi Ekuitas Morgan Stanley sebagai senior manager, di Singapura pada 1995.
Kemudian, pada tahun 1999-2000, ia pindah kerja sebagai bankir investasi di Deutsche Securities Indonesia. Tak sampai disitu saja, karena kegigihannya dalam bekerja, pada 2000-2002, Tom dipercaya untuk menduduki jabatan sebagai Kepala Divisi dan Wakil Senior di Badan Penyehatan Perbankan Nasional (BPPN).
Pendidikan Bahlil Lahadalia
Pria yang lahir di Maluku Utara ini adalah anak dari seorang ayah yang berprofesi sebagai kuli bangunan dan ibunya merupakan buruh cuci. Dengan adanya keterbatasan tersebut, menjadikannya tumbuh menjadi pribadi yang mandiri dan tangguh.
Kemandiriannya tersebut terbukti saat ia duduk di bangku sekolah dasar, Bahlil sudah membantu perekonomian keluarga dengan menjajakan kue di sekolah.
Berita Terkait
-
Cerita Pedih di Balik Suara Ngebas Tom Lembong yang Disukai Donald Trump
-
Geser Jebolan Harvard Jadi Bos BKPM, Harta Bahlil Lahadalia 3 Kali Lipat Lampaui Tom Lembong
-
Dari Mozart sampai Doja Cat, Selera Musik Tom Lembong Terkuak Lewat Spotify Wrapped 2023
-
Riwayat Pendidikan Bahlil Lahadalia, Jebolan Dalam Negeri Lengserkan Tom Lembong Alumni Harvard dari BKPM
-
Cerita Tom Lembong Disemprot sampai Dibilang 'Bodoh' oleh Jokowi, Tumbuh Sakit Hati?
Terpopuler
- 6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Tablet Snapdragon Mulai Rp1 Jutaan, Cocok untuk Pekerja Kantoran
- 7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
7 Rekomendasi Lotion untuk Menghilangkan Belang, Bisa Kembalikan Warna Kulit Asli
-
Helmy Yahya Pengusaha Apa? Batal Jadi Komisaris Independen Bank BJB
-
Mengenal Tren Divorce Cake, Simbol Transisi dari Duka Jadi Perayaan
-
Cara Cek BSU BPJS Ketenagakerjaan Online Lewat JMO
-
7 Sepatu Lokal Paling Mahal dengan Kualitas Import untuk Pengusaha Muda
-
Blue Origin Sukses Luncurkan Misi Mars, Gendong 2 Wahana Antariksa NASA
-
Biodata dan Agama Rully Anggi Akbar, Suami Boiyen Punya Pekerjaan Mentereng
-
7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
-
5 Sunscreen SPF 50 yang Ringan dan Cepat Meresap, Nyaman Dipakai Seharian
-
Biodata dan Agama Boiyen, Resmi Menikah dengan Rully Anggi Akbar