Suara.com - Dhini Aminarti mendadak menuai sorotan setelah video dirinya sedang menginspeksi hafalan Al Quran santri-santri di Rumah Quran Musawarah viral di media sosial.
Istri Dimas Seto itu juga tampak memantau penampilan para santri. Ia tak segan memotong rambut para santri yang sudah gondrong di lembaga tahfiz tersebut.
"Assalamualaikum. Lihat deh mukanya tegang. Juz berapa lagi sekarang?" tanya Dhini ke salah satu santri, dikutip dari unggahan Instagram @/lambegosiip, Minggu (28/1/2024).
"Eh, itu rambutnya kenapa? Gondrong enggak? Coba tarik, gondrong tuh namanya. Cukur habis ini ya? Khoirul juga gondrong tuh. Semuanya grondrong," ujar Dhini ke santri lainnya.
Sikap ramah pemilik nama lengkap Dhini Aminarti Maulana saat bertemu para santri pun menjadi perbincangan publik. Selain itu, banyak juga yang membandingkan penampilan istri Dimas Seto itu dengan Kartika Putri.
Seperti diketahui, Kartika Putri sedang menjadi bulan-bulanan para netizen di media sosial setelah menantang calon presiden dan wakil presiden unjuk kebolehan mengaji.
"Itu kemarin yang nyuruh-nyuruh ngaji, Kartika Putri coba lihat ini," komentar netizen.
"MasyaAllah ini baru namanya hijrah beneran. Enggak seperti istri habib, hijrah tapi banyak komentar cap cip cup ups," ujar netizen lain.
"Dia yang bukan istri habib aja dandannya sederhana, enggak menor. Yang onoh lisptiknya merona," timpal yang lain.
Baca Juga: Adab Dibandingkan dengan Kartika Putri, Dhini Aminarti Ternyata Punya Gelar Pendidikan Mentereng
Seperti yang telah diketahui, Dhini Aminarti dan Kartika Putri merupakan dua artis kenamaan Tanah Air yang telah memutuskan untuk berhijrah.
Dhini Aminarti mantap untuk berhijrah dan mengenakan hijab usai menikah dengan Dimas Seto. Penyebabnya karena ia tak ingin membebani almarhum sang ayah dengan dosa-dosanya selama hidup di dunia.
Wanita berusia 40 tahun ini juga enggan membebani suaminya di akhirat kelak jika dirinya tak menutup auratnya. Alhasil, Dhini Aminarti pun mantap untuk berhijrah.
Sementara itu, Kartika Putri mulai berhijab saat sebelum dinikahi oleh Habib Usman bin Yahya. Kala itu, ia bermimpi meninggal dunia dalam keadaan mengenakan pakaian terbuka.
Berita Terkait
-
Adab Dibandingkan dengan Kartika Putri, Dhini Aminarti Ternyata Punya Gelar Pendidikan Mentereng
-
Sikap dan Penampilan Dhini Aminarti saat Tegur Santri Dibandingkan dengan Kartika Putri
-
Tak Menyesal Tantang Capres Mengaji, Kartika Putri Ngotot Dirinya Benar
-
Soal Tantangan Capres Mengaji, Kartika Putri Sebut Bercanda: Cuma Keinginan Ibu-Ibu
-
Adu Gaya OOTD Hijab Angelina Sondakh dan Kartika Putri, Kini Dibandingkan Masalah Kemampuan Baca Al Quran
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
5 HP Infinix RAM 8 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Mulai 1 Jutaan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
Terkini
-
5 Sepatu Jalan Kaki untuk Usia 40 Tahun dengan Bantalan Empuk yang Nyaman
-
Cara dan Syarat Daftar BPJS Kesehatan untuk Pasien Cuci Darah
-
5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
-
7 Lip Balm untuk Merawat Bibir Pecah-pecah, Ada Kandungan SPF
-
The Westin Surabaya Rilis Perayaan Imlek Termewah: Intip 8 Hidangan Emas Menyambut Tahun Kuda Api
-
3 Waktu Terbaik Menggunakan Air Mawar agar Wajah Tetap Segar, Intip Rekomendasi Produknya
-
5 Sunscreen yang Tidak Perih di Mata saat Terkena Air Wudhu, Aman buat Re-apply
-
5 Kandungan Skincare Wajib untuk Wanita Usia 40 Tahun selain Retinol
-
7 Sepatu Walking Murah untuk Kaki Lebar: Ada Pilihan Dokter Tirta, Harga Terbaik 2026
-
5 Kulkas 2 Pintu yang Awet dan Hemat Listrik, Harga Mulai Rp2 Jutaan