Suara.com - Viral Alam Ganjar bernyanyi membuat netizen heboh dan sesak napas, karena putra semata wayang Ganjar Pranowo itu terlihat sangat berusaha mengikuti nada tinggi.
Momen ini terlihat melalui unggahan akun TikTok @alamganjar_fanbase, dilihat suara.com, Senin (29/1/2024) tampak mahasiswa Universitas Gadjah Mada (UGM) itu sedang makan di salah satu restoran lokal.
Sebelum bernyanyi, lelaki bernama lengkap Muhammad Zinedine Alam Ganjar diiringi rekannya yang bermain gitar. Bahkan tanpa malu-malu aksi itu dilihat banyak orang dan direkam, hingga akhirnya viral.
Setelah beberapa saat melihat lirik di ponselnya, Alam Ganjar mulai melantunkan lagu Jatuh Cinta milik band Roulette. Tapi nada yang dimainkan Alam Ganjar cukup tinggi, hingga membuatnya beberapa kali menarik napas untuk tetap bisa bernyanyi dengan suara perut.
Bahkan beberapa kali Alam Ganjar juga ikut terbawa suasana dengan membawa kakinya sedikit naik saat bernyanyi. Lelaki berusia 22 tahun itu juga tampak sedikit mengubah nada di beberapa lirik.
Melihat hal ini, banyak netizen menduga jika Alam Ganjar bernyanyi untuk Eca Aura yang dikabarkan dekat dengannya, bahkan tidak sedikit netizen yang meminta putra Gubernur Jawa tengah itu untuk menyatakan cinta kepada sang pujaan hati.
"Perasaan karaoke lagunya ini mulu, sejatuh cinta itu kah Mas Alam," komentar @semangka.
"Sok atuh, nyatain aja Mas Alam, nanti keburu diambil orang," ungkap @mirakania40.
Selain pujian, tidak sedikit juga netizen yang menilai Alam Ganjar memiliki suara yang tidak baik untuk bernyanyi, ini karena beberapa kali dirinya terlihat tidak kuat dengan nada tinggi, sehingga memberikan kesan fals.
Baca Juga: Alam Ganjar Konsolidasikan Program Pendidikan Ganjar-Mahfud Dihadapan Anak Muda Salatiga
"Mas ini termasuk bakat yang harus dipendam," kata @May Label.
"Enak ko, cuma ada fals aja dari awal sampe akhir," sahut @meyyez.
"Lo yang nyanyi gue yang sesak nafas lam," timpal @AquaWoman.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Detektif Jubun Bongkar Rahasia Gelap Money Game Syariah: Waspada Riba Berkedok Surga
-
5 Water Heater Low Watt Harga Rp1 Jutaan, Cocok untuk Keluarga Minimalis
-
5 Cushion Anti Keringat untuk Pekerja Kantoran, Makeup Tetap Fresh dan Tak Luntur
-
Rekam Jejak Roby Tremonti, Aktor yang Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Daftar Wilayah DIY yang Berpotensi Diguyur Hujan Petir hingga Pukul 15.00 WIB Hari Ini
-
5 Hair Tonic untuk Menumbuhkan Rambut, Ampuh Atasi Kerontokan dan Kebotakan
-
4 Sepatu Sneakers Wanita Mulai Rp100 Ribuan, Empuk dan Anti Lecet Dipakai Jalan
-
Kenapa Korban Grooming Seperti Aurelie Moeremans Cenderung Diam? Waspadai Ciri-cirinya!
-
5 Moisturizer Terbaik Harga Pelajar untuk Mencerahkan Wajah, Mulai Rp20 Ribuan
-
Alasan Aurelie Moeremans Terbitkan Buku Broken Strings secara Gratis