Suara.com - Ahmad Dhani menuai sorotan usai mengunggah foto bersama para pelajar di SMAN 2 Surabaya. Banyak yang salah fokus dengan pose jari suami Mulan Jameela tersebut.
Tak diketahui pasti apa tujuan Ahmad Dhani menyambangi mantan sekolahnya tersebut. Namun, pentolan grup Dewa 19 itu menegaskan bahwa keberadaannya di SMAN 2 Surabaya bukan untuk berkampanye.
"Bukan kampanye loh di SMAN 2 Surabaya pagi tadi," tulis Ahmad Dhani di unggahan Instagram-nya @/ahmaddhaniofficial, dikutip Selasa (13/2/2024).
Melalui unggahan Instagram-nya, mantan suami Maia Estianty ini terlihat berjongkok di tengah-tengah siswa dan siswi SMAN 2 Surabaya. Ia tampak begitu mencolok di antara para pelajar yang memakai seragam putih abu-abu.
Unggahan ayah Al Ghazali ini tentu saja menuai sorotan dari publik. Banyak yang salah fokus dengan pose jari love sign yang ditunjukkan oleh Ahmad Dhani.
Netizen pun melemparkan beragam komentar nyinyiran kepada musisi legendaris kelahiran Surabaya pada 26 Mei 1972 tersebut.
"Tanganmu itu yang melanggar. Memang 02 itu banyak pelanggarannya. Kalau menang enggak berkah. Melanggar kok bangga, udah enggak mikir dosa," komentar netizen.
"Bukan kampanye tapi ngasih kode pakai jari hehe," timpal netizen lain.
"Pakde saya kecewa. Jari love itu kan termasuk simbol 02, udah pernah ada video arahannya," imbuh yang lain.
Baca Juga: Blasteran Bule, Adab Laura Moane Dibandingkan dengan Neona Ayu Saat Jajal Jajanan SD
"Wkwkwk panik banget sampai anak sekolah dipakai buat kampanye," nyinyir netizen lain.
"Iya iya bukan kampanye karena enggak pakai alat peraga kampanye," komentar netizen lainnya lagi.
Berita Terkait
-
Blasteran Bule, Adab Laura Moane Dibandingkan dengan Neona Ayu Saat Jajal Jajanan SD
-
Ahmad Dhani Bilang Titiek Soeharto Calon Ibu Negara
-
Beda Adab Para Musisi Jelang Pilpres 2024, Iwan Fals Paling Beda Sendiri?
-
Prabowo Bakal Berorasi di Pesta Rakyat di Sidoarjo, Denny Caknan hingga Triad Ikut Manggung!
-
Kisah Ahmad Dhani Ciptakan Lagu Aspirasi Putih, Gagal Beredar Karena Singgung Orde Baru, Liriknya Bikin Adem Panas
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
Detektif Jubun Bongkar Rahasia Gelap Money Game Syariah: Waspada Riba Berkedok Surga
-
5 Water Heater Low Watt Harga Rp1 Jutaan, Cocok untuk Keluarga Minimalis
-
5 Cushion Anti Keringat untuk Pekerja Kantoran, Makeup Tetap Fresh dan Tak Luntur
-
Rekam Jejak Roby Tremonti, Aktor yang Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Daftar Wilayah DIY yang Berpotensi Diguyur Hujan Petir hingga Pukul 15.00 WIB Hari Ini
-
5 Hair Tonic untuk Menumbuhkan Rambut, Ampuh Atasi Kerontokan dan Kebotakan
-
4 Sepatu Sneakers Wanita Mulai Rp100 Ribuan, Empuk dan Anti Lecet Dipakai Jalan
-
Kenapa Korban Grooming Seperti Aurelie Moeremans Cenderung Diam? Waspadai Ciri-cirinya!
-
5 Moisturizer Terbaik Harga Pelajar untuk Mencerahkan Wajah, Mulai Rp20 Ribuan
-
Alasan Aurelie Moeremans Terbitkan Buku Broken Strings secara Gratis