Suara.com - Happy Asmara mengalami kejadian kurang mengenakkan saat berlibur ke Eropa baru-baru ini. Happy tak sengaja menghilangkan barang milik Rebecca Klopper.
Seperti diketahui, Happy Asmara pelesiran ke Eropa bersama rombongan bos MS Glow termasuk Violenzia Jeanette.
Violenzia saat itu membawa topi bulu milik Rebecca Klopper. Tak diketahui kronologi jelasnya, topi tersebut sempat dipegang oleh Happy Asmara, namun tak sengaja hilang.
Rebecca Klopper lewat unggahan di Instagram pribadinya Selasa (13/2/2024), membagikan chat dari Happy Asmara yang meminta maaf kepadanya.
Saat itu, Happy Asmara berniat untuk mengganti barang yang hilang. Tetapi, Rebecca Klopper menolaknya secara halus.
Mantan kekasih Fadly Faisal tersebut telah mengikhlaskan barangnya. Di sisi lain, Happy Asmara merasa tak enak hati.
Alhasil, pelantun lagu Rungkad tersebut memilih untuk membelikan barang lain untuk Rebecca Klopper karena kepikiran telah menghilangkan topi.
Setelah bertanya kepada Violenzia, Happy Asmara memutuskan untuk membelikan dompet karena Rebecca Klopper disebut tengah membutuhkan barang ini.
Tak tanggung-tanggung, Happy Asmara mengganti topi yang hilang dengan dompet Celine seri triomphe compact wallet in shiny calfskin. Di situs Buyma, dompet itu dijual dengan harga 781 dolar Amerika atau setara Rp12,2 juta.
Tampak dari bidikan chat WhatsApp, setelah mendapatkan dompet itu Rebecca Klopper justru gantian yang merasa beban. Bahkan ia sampai meminta Happy Asmara untuk mengirimkan nomor rekening, tapi ditolak.
Rebecca Klopper pun menyebut Happy Asmara sebagai cracy rich dengan nada bercanda.
"Perkara ngilangin topi doang beliin orang dompet loh. @/happy_asmara77 crazy dan rich inimah," tulis Rebecca Klopper.
Dalam postingan lain, Rebecca pun memperlihatkan foto dompet pemberian Happy Asmara sambil melontarkan ledekan.
"Semoga kak @/happy_asmara88 rezekinya lancar dan sering-sering yah ilangin barangku. Next aku mau requst beliin kapal plis," kata Rebecca.
"Definisi kalau ikhlas diganti sama Allah. Muahahahaha," sambungnya.
Berita Terkait
-
Tarif Manggung Happy Asmara: Sekali Nyanyi Bisa Dua Digit, Rela Lepas Karier Demi Jhony Saputra?
-
Diajak Shandy Purnamasari Jalan-jalan ke Eropa, Lesti Kejora dan Happy Asmara Ngamen di Dalam Bus
-
Dipepet Anak Crazy Rich Kalimantan, Sumber Penghasilan Happy Asmara Mentereng
-
Rivalitas Gaya Denny Caknan vs Jhony Saputra di Samping Mobil, Harga Kendaraannya Bak Bumi dan Langit
-
Miliki Bugatti Chiron, Koleksi Mobil Jhony Saputra Setara Cristiano Ronaldo
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
HUT ke 68 Bank Sumsel Babel, Jajan Cuma Rp68 Pakai QRIS BSB Mobile
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
Terkini
-
Kerjanya Jalan Kaki Keliling Kota, Berapa Gaji Petugas Google Maps?
-
Ramalan Zodiak 5 November 2025: Panduan Lengkap Asmara, Karir, dan Keuangan
-
Giorgio Antonio Umur Berapa? Pengusaha yang Dekat dengan Sarwendah
-
Ramalan Zodiak Leo di Bulan November 2025: Siap-siap Kabar Tak Terduga
-
Subsidi untuk Pekerja Gaji di Bawah 10 Juta Kapan Cair? Cek Jadwal dan Syaratnya
-
Apa yang Dimaksud Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional? Google Doodle Ikut Merayakan
-
5 Sunscreen Blue Light Protection untuk Melindungi dari Sinar Gadget bagi Pekerja Remote
-
Viral Ayu Ting Ting Cari Suami yang Bisa Nafkahi Keluarga Besar, Gimana Menurut Islam?
-
Profil Jonathan Bailey, Aktor Bridgerton yang Dinobatkan sebagai Pria Terseksi 2025
-
Tren Kuliner 2025: UMKM Lokal Jadi Bintang di Panggung Makanan Dunia