Suara.com - Kabar retaknya komunikasi antara capres nomor urut 3 Ganjar Pranowo dan wakilnya, Mahfud MD santer jadi pembicaraan publik.
Pasalnya jelang pencoblosan, Selasa (14/2/2024) Mahfud menyebutkan dirinya tak berkomunikasi dengan Ganjar selama 4 hari. Hal ini yang kemudian memunculkan banyak spekulasi publik.
Menanggapi soal retaknya komunikasi, Ganjar menyebut dirinya belum lama bertemu dengan Mahfud MD.
"Hari Kamis (15/2/2024) kemarin kita rapat bersama," kata Ganjar kepada wartawan di rumah Butet Kartaredjasa, Kasihan, Bantul, Sabtu (17/2/2024).
"Ini hari apa? Kamis Jumat Sabtu, 2 hari," tambahnya sambil menghitung jari.
Pada kesempatan itu Ganjar sempat ditanyai soal hasil hitung cepat Pilpres 2024.
Ganjar menyebut bahwa meski di posisi rendah versi quick count, dia masih menunggu hasil lengkapnya.
"Saya belum merasa ada kekalahan yang ada belum rekapnya,” tukas Ganjar.
"Karena ada yang menarik ya misalnya di luar negeri hampir semua saya menang," tandasnya.
Baca Juga: Pengamat Ungkap Penyebab Prabowo Banyak Dipilih di Pilpres, Sikapnya Menentukan
Diketahui, Mahfud MD belakangan menyebut bahwa dia tak berkomunikasi dengan Ganjar selama 4 hari lantaran ia tengah umrah. Mahfud juga menegaskan bahwa dia dan Ganjar adalah pasangan yang solid.
"Berikutnya lagi, hoaks tentang hubungan saya dan Ganjar. Ada viral di media sosial bahwa saya tak kompak dan diisolasi dari Ganjar dan PDI Perjuangan, karena pada hari Rabu, tanggal 14 Februari, saya bilang sudah empat hari saya tidak bertemu atau berkomunikasi dengan Ganjar," kata Mahfud seperti dikutip dari Antara.
"Padahal, waktu itu ketika ditanya oleh wartawan, Rabu pagi itu, Kapan Pak terakhir ketemu Pak Ganjar? Saya bilang sudah empat hari saya tidak berkomunikasi, tidak kontak, karena apa? Karena sejak kampanye terakhir, tanggal 10 Februari, di Surakarta dan di Semarang, saya langsung umroh. Jadi, ya, nggak berkomunikasi dong; bukan karena berpisah karena tidak kompak dan sebagainya," terangnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 5 Rekomendasi Bedak Tabur untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Halus dan Segar
Pilihan
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik November 2025, Cocok Buat PUBG Mobile
-
Ratusan Hewan Ternak Warga Mati Disapu Awan Panas Gunung Semeru, Dampak Erupsi Makin Meluas
Terkini
-
5 Ide Kado Hari Guru Nasional 2025, Sederhana tapi Berkesan
-
5 Cushion yang Bagus untuk Usia 40-an, Garis Halus dan Flek Hitam Tersamarkan
-
5 Cushion dengan SPF 50 untuk Aktivitas Outdoor, Lindungi dari Sinar UV
-
Program Penanaman 1.000 Pohon Gaharu Dorong Ekosistem Industri Berbasis Keberlanjutan
-
7 Rekomendasi Serum Retinol untuk Usia 50 Tahun, Samarkan Tanda Penuaan
-
7 Sunscreen untuk Flek Hitam Usia 70 Tahun ke Atas, Rawat Kulit Tipis
-
Bukan Hanya Tren: Indonesia Pimpin Gerakan 'Slow Fashion' Global di BRICS+ Fashion Summit Moskow
-
5 Rekomendasi Body Lotion Mengandung AHA dan BHA untuk Memutihkan Kulit
-
5 Rekomendasi Lipstik Matte untuk Bibir Kering Usia 40 Tahun ke Atas
-
Dari Wellness hingga Kuliner Viral: Panduan Lengkap Menikmati Kemeriahan di Bulan November