Suara.com - Wulan Guritno menuai sorotan publik usai menggugat Sabda Ahessa terkait dana talangan untuk renovasi rumah sebesar Rp396.150.000. Gugatan ini telah didaftarkan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan sejak 7 Februari 2024.
Melansir dari laman SIPP Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Wulan Guritno menuntut beberapa hal dalam gugatan perdatanya, yaitu ganti rugi dana talangan dan keterlambatan pembayaran untuk setiap keterlambatan melaksanakan isi putusan perkara.
Terlepas dari masalah Wulan Guritno yang menggugat mantan kekasihnya terkait dana talangan sebesar ratusan juta rupiah, menarik untuk diketahui bila ibu Shalom Razade itu memiliki sejumlah bisnis yang dijalankan sendiri ataupun bersama rekan-rekannya.
Berikut daftar bisnis yang dimiliki oleh mantan istri Aldilla Dimitri tersebut.
1. Komisaris PT Lima Dua Lima Tiga Tbk
Pemilik nama asli Sri Wulandari Lorraine Joko Guritno ini menjabat sebagai komisaris PT Lima Dua Lima Tiga Tbk sejak Desember 2020 hingga 2025.
PT Lima Dua Lima Tiga Tbk ini sendiri merupakan perusahaan yang membawahi sekaligus mengelola Lucy In The Sky, salah satu rooftop bar terkenal di Sudirman Central Business District (SCBD).
2. Pemilik Poetre Wax and Spa
Bisnis lain yang dimiliki oleh Wulan Guritno adalah Poetre Wax and Spa. Usaha ini melayani berbagai macam perawatan tubuh, mulai dari waxing, body care, v-care, totok aura, dan lainnya.
Baca Juga: Kasus Promosi Judi Online Wulan Guritno cs Mandek, Kinerja Bareskrim Polri Dipertanyakan
Poetre Wax and Spa ini diketahui sudah berdiri sejak 2016. Tak sendiri, Wulan Guritno menggandeng beberapa rekannya untuk membangun bisnis ini, di antaranya Adriana Taurisia, Jovita Noorwanti, dan lainnya.
Lebih lanjut, usaha ini pun sudah memiliki beberapa cabang yang tersebar di Tanah Air, meliputi di Jakarta hingga Makassar. Cabang Makssar baru dibangun beberapa tahun lalu.
3. Pemilik Cultivar Coffee House
Wulan Guritno juga mempunyai bisnis cofe bernama Cultivar Coffee House yang berlokasi di Jalan Sultan Tirtayasa Nomor 26, Bandung Wetan, Kota Bandung, Jawa Barat.
4. Pemilik Poundre
Poundre merupakan bisnis kecantikan milik Wulan Guritno. Bisnis ini berfokus memberikan jasa home servise sehingga para pelanggan tak perlu datang ke lokasi.
Berita Terkait
-
Kasus Promosi Judi Online Wulan Guritno cs Mandek, Kinerja Bareskrim Polri Dipertanyakan
-
Intip Kekayaan Wulan Guritno, Pantas Bisa Pinjamkan Uang Ratusan Juta ke Sabda Ahessa
-
Anaknya Dituntut ke Pengadilan oleh Wulan Guritno, Ibu Sabda Ahessa Unggah Wejangan Bijak
-
Dear Sabda Ahessa Mantan Wulan Guritno, Ini Lho Ancamannya di Islam Kalau Utang Gak Dibayar
-
Profil Orang Tua Sabda Ahessa, Mendiang Ayahnya Politisi dan Aktor Legendaris
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Pilihan
-
Siapa Jeffrey Hendrik yang Ditunjuk Jadi Pjs Dirut BEI?
-
Harga Pertamax Turun Drastis per 1 Februari 2026, Tapi Hanya 6 Daerah Ini
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
Terkini
-
Valentine Eksklusif di Makau: Dari Candlelight Dinner hingga Spa Privat
-
Tren Baju Lebaran 2026 Ramai Diburu Gen Z Bandung: Renda Berlapis hingga Soft Pastel
-
KUIS: Kira-Kira Cara Kerjamu Mirip dengan Presiden RI ke Berapa?
-
5 Shio yang Bakal Ketiban Rezeki Nomplok pada 1 Februari 2026
-
Investasi Jangka Panjang: Mengapa Konsep Forever Homes Mendominasi Tren Hunian 2026?
-
Dari Lapangan ke Lifestyle: Sepatu Tenis Makin Jadi Statement Gaya Hidup Aktif
-
Furnitur Lokal Naik Kelas, Siap Jadi Bagian dari Tren Desain Global
-
4 Sabun Cuci Muka Viva untuk Lawan Penuaan Dini, Mulai Rp15 Ribuan Saja
-
Daftar Tanggal Merah, Hari Libur Nasional, dan Cuti Bersama di Februari 2026
-
5 Moisturizer Bakuchiol Lokal, Cocok untuk Cegah Kerutan Wanita Usia 41 Tahun ke Atas