Suara.com - Kapten (Purn) Agustinus Susanto membongkar tabiat asli Prabowo Subianto. Mantan ajudan Prabowo Subianto yang pernah bertugas sejak 1985 itu sampai menangis tersedu-sedu saat menceritakan hal tersebut di hadapan Deddy Corbuzier.
Mengutip dari kanal YouTube Deddy Corbuzier pada Selasa (5/3/2024), Agustinus menceritakan pengalaman pribadinya ketika mengalami kecelakaan saat melakukan terjun payung. Ia mengungkap bagaimana sikap mantan komandannya usai insiden tersebut.
Diceritakan bila Prabowo Subianto sempat menjenguknya di rumah sakit selepas kejadian dirinya mengalami kecelakaan saat terjun payung. Menteri Pertahanan itu bahkan menawarinya untuk melakukan pengobatan di luar negeri.
"Tiga hari kemudian Pak Prabowo menemui saya, posisi saya sudah di rumah sakit. Tangan saya diikat, kaki saya diikat. Saya dipasang kateter. Pak Prabowo tanya, dijelaskan sama dokter kenapa harus diikat, dokter menyampaikan bahwa barang kali ada pendarahan di dalam," ujar Agustinus.
"Nah, Pak Prabowo tanya sama saya 'Apa yang kamu rasakan Gus?'. Saya bilang 'Enggak papa Pak'. 'Kalau rumah sakit di Indonesia enggak bisa, nanti kamu saya rujuk ke luar negeri', saya bilang 'Enggak Pak, saya enggak papa'," lanjutnya.
Purnawiran TNI ini lantas menceritakan momen ketika Prabowo Subianto memijat badannya. Ia mengaku begitu sedih bila mengingat-ingat peristiwa tersebut. Pasalnya, saat itu Prabowo Subianto adalah komandannya.
"Yang saya sedih sekali sampai sekarang itu beliau pijatin saya, padahal saya tahu beliau komandan saya, kan enggak mungkin melakukan itu kepada saya. Makanya ketika banyak orang mengatakan Pak Prabowo itu jahat, Pak Prabowo itu arogan saya enggak bisa terima," beber Agustinus.
"Sebenarnya saya enggak mau menceritakan ini, karena membuat saya sedih. Mudah-mudahan beliau selalu sehat. Saya tidak butuh pengakuan, tapi yang pasti setidak-tidaknya masyarakat Indonesia tahu bahwa bagaimana kebaikan Pak Prabowo terhadap semua orang, terlebih-lebih kepada saya," pungkasnya.
Baca Juga: Pesan Khusus Gus Miftah untuk Capres Gagal, Sindir Anies dan Ganjar?
Berita Terkait
-
Pesan Khusus Gus Miftah untuk Capres Gagal, Sindir Anies dan Ganjar?
-
Ngaku Tak Pernah Berseteru dengan Jokowi, Video Prabowo Sindir Habis Ayah Gibran saat Pemilu 2019 Viral Lagi
-
Rosan Ungkap Pihak 01 dan 03 Sudah Ucapkan Selamat ke Prabowo
-
Intip Penampakan Rumah Lantai Dua Gibran, Ganjar Pranowo Pernah Sowan ke Sini
-
Beda Jurusan Kuliah Siti Atikoh vs Titiek Soeharto: Sama-sama Punya Privilege Bukan Keturunan Sembarangan
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
Pilihan
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
Terkini
-
Masakan Lebih Creamy dan Lezat, Rahasianya Ada di Jenis Susu yang Dipilih!
-
Tanggal Merah November 2025 Apakah Ada? Ini Daftar Hari Besar Nasional dan Liburnya
-
Ditangkap dalam OTT KPK, Segini Total Harta Kekayaan Gubernur Riau Abdul Wahid
-
7 Rekomendasi Sepatu Terbaik 2025 untuk Pelari Kaki Lebar dari Brand Lokal hingga Luar
-
Adu Pesona Raisa dan Sabrina Alatas: Diva Pop Vs Chef Muda yang Tengah Jadi Sorotan
-
Gen Z Malaysia Jatuh Cinta pada Indonesia: Rahasia Promosi Wisata yang Tak Terduga!
-
Profil Gubernur Riau Abdul Wahid yang Ditangkap KPK: Latar Belakang, Pendidikan dan Karier Politik
-
Penampakan Future House yang Diduga Disiapkan Hamish Daud dan Sabrina Alatas
-
5 Sunscreen dengan Kandungan Zinc Oxide untuk Samarkan Flek Hitam dan Bekas Jerawat
-
4th IICF 2025 Sukses Pertemukan 12 Negara, "Semarak Nandak Ondel-Ondel Betawi" Pecahkan Rekor MURI