Suara.com - Setelah Fuji, giliran Fadly Faisal yang memamerkan mobil baru. Fadly membeli mobil mewah tak kalah mentereng dengan adiknya.
Dua pesohor anak Haji Faisal dan Dewi Zuhriati kompak pamer mobil mewah dalam waktu berdekatan sehingga menyedot atensi.
Lewat unggahan terbarunya di Instagram, Rabu (13/3/2024), Fadly Faisal membagikan video pendek yang menampilkan mobil barunya.
Mobil itu berjenis Rubicon warna biru. Fadly Faisal menjajal mobil barunya dengan bangga sembari menuliskan caption menggelitik.
"Otw pasar takjil yang ada es pisang ijonya," tulis @/fadlyfsl_.
Hasil penelusuran, mobil aktor berusia 23 tahun tersebut adalah Jeep Wrangler 2.0 Rubicon Unlimited SUV keluaran tahun 2023. Disitus Carmudi.id, mobil tersebut dibanderol Rp2,15 miliar.
Unggahan Fadly Faisal kontan saja mengundang perhatian. Fuji tak ketinggalan memberikan komentar.
Fuji mengaku kepenginannya tertukar dengan sang kakak. Sebenarnya, dia ingin membeli Rubicon, tapi akhirnya mendapatkan BMW M4 seharga Rp2,7 miliar. Sang selebgram urung membeli Rubicon karena kakinya tak sampai.
"Ketuker nih kita, cita-cita dai m4, cita-cita uti rubicon. Tapi karena kaki uti ga nyampe di rubicon jadinya cancel bahahah," tulis Fuji.
Baca Juga: Serasa Makan di Restoran, Penampakan Menu Sahur Fuji dan Keluarga Sukses Bikin Netizen Ngiler
Komentar Fuji memancing reaksi netizen lainnya. Banyak yang salut dengan kakak beradik tersebut yang berhasil membeli mobil mewah di usia muda.
"Ga kebayang bangganya Pak Haji Faisal dan Bu Dewi punya anak-anak sekeren kalian semua. Selamat uti dai dafrans," kata netizen.
"Kereeeeennnn, selalu barengan belinya ya rumah ya mobil," timpal yang lain.
"Ini baru sehat banget vibes nya, terbukti ajaran orangtuanya berhasil dipahami oleh anak anaknya...," tulis netizen.
Berita Terkait
-
Susul Fuji, Fadly Faisal Beli Mobil Seharga Rp2,1 Miliar
-
Sama-sama Demen Otomotif, Adu Koleksi Mobil Fuji vs Thariq Halilintar: Wah Mewah!
-
Nggak Terima Diledek Jomblo oleh Fuji, Fadly Faisal Pamerkan Sosok Kekasih
-
Tak Kalah Dari Fuji, Ini Koleksi Sepatu Mewah Milik Fadly Faisal
-
Ngeri, Fadly Faisal Cerita Pernah Syuting Bareng Jenazah Sungguhan
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
5 Sunscreen Jepang Terbaik untuk Menyamarkan Noda Hitam, Mulai Rp30 Ribuan
-
Kontroversi Emoji Tangan Mencubit bagi Pria Korea Selatan, Gestur Kecil yang Bisa Picu Amarah
-
3 Shio Paling Beruntung di Pekan Terakhir 27-31 Oktober 2025, Kamu Termasuk?
-
5 Rekomendasi Sunscreen yang Tidak Bikin Mata Perih, Aman Dipakai untuk Nge-gym dan Lari
-
5 Pasta Gigi Terbaik untuk Memutihkan Gigi, Hasil Cepat dalam 3 Hari
-
Apa Itu Co-Parents? Istilah yang Disebut Raisa dan Hamish Daud saat Konfirmasi Perceraian
-
7 Rekomendasi Sheet Mask untuk Traveling, Praktis Dipakai saat Perjalanan
-
Apakah Hari Sumpah Pemuda 28 Oktober 2025 Libur? Ini Keputusannya Berdasarkan SKB 3 Menteri
-
Apakah Musim Hujan Tetap Butuh Sunscreen? Ini 7 Rekomendasi Produknya yang Tidak Lengket Terkena Air
-
30 Link Twibbon Hari Sumpah Pemuda 2025 Gratis dan Cara Memasangnya