Suara.com - Baru-baru ini digelar Pesta Moorlife Mewarnai Indonesia dengan Karya Anak Bangsa yang merupakan acara apresiasi dan dukungan atas suksesnya lomba mewarnai bertema “Warnai Indonesia dengan Kreasi Anak Bangsa” selama 2023 yang diikuti oleh lebih dari 1.800 sekolah dengan lebih dari 180.000 siswa TK dan SD dari seluruh Indonesia.
Acara yang digelar di Surabaya ini bertujuan untuk mendorong kreativitas anak-anak sekaligus mengapresiasi para pemenang lomba mewarnai di 2023 dengan hadiah Beasiswa Kreasi Anak Bangsa senilai total belasan juta rupiah.
"Kami sangat senang dapat memberikan dukungan melalui Beasiswa Kreasi Anak Bangsa memperkuat komitmen kami untuk memberdayakan generasi muda Indonesia,” jelas Direktur Marketing Moorlife, Nurlaila Hidayaty, Minggu (24/3/2024), dalam keterangan tertulisnya.
Beasiswa ini bertujuan untuk mendorong prestasi akademis dan perkembangan pribadi para peserta lomba, membuka pintu menuju masa depan yang cerah dan berpendidikan untuk #LebihMaju dan #LebihSemangat.
Tidak hanya itu, di acara puncak Pesta Moorlife Mewarnai Indonesia, perusahaan plastic ware 100% buatan Indonesia tersebut turut membagikan kotak bekal kepada seluruh peserta sebagai salah satu langkah dalam membentuk kebiasaan hidup sehat bagi anak-anak dan berkontribusi dalam menjaga lingkungan.
Lomba mewarnai yang digelarnya itu telah menjadi magnet bagi anak-anak di seluruh negeri, memperlihatkan potensi kreatif yang luar biasa dari generasi muda Indonesia. Dalam kompetisi ini, anak-anak diberikan kesempatan untuk mengekspresikan imajinasi dan kecerdasannya melalui seni mewarnai.
Dengan antusiasme yang luar biasa, peserta dari berbagai penjuru tanah air telah menghadirkan karya-karya yang memukau, mencerminkan keragaman budaya, hingga keindahan alam Indonesia.
Melalui lomba ini, Moorlife berkomitmen untuk mendukung pengembangan kreativitas anak-anak Indonesia dan memupuk rasa percaya diri mereka dalam mengekspresikan diri.
"Kreativitas mereka adalah cerminan dari kekayaan budaya dan semangat masa depan negara kita," kata Direktur Moorlife, Suhono.
Baca Juga: Jangan Asal! Ini 3 Tips Memilih Warna Rambut agar Hasilnya Lebih Stylish
Lomba mewarnai ini, sambung dia, bukan hanya ajang kompetisi, tetapi juga sebuah perayaan akan kecerdasan dan kreativitas anak-anak Indonesia.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
 - 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 
Pilihan
- 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 - 
            
              Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
 
Terkini
- 
            
              5 Serum Retinol untuk Lawan Tanda Penuaan Bagi Wanita Usia 30-an, Mulai Rp20 Ribuan
 - 
            
              5 Rekomendasi Lip Balm Terbaik untuk Pelari, Harga Murah Dapat Perlindungan Maksimal!
 - 
            
              3 Serum Retinol untuk Menyamarkan Garis Halus bagi Pemula
 - 
            
              7 Serum Vitamin C untuk Menghilangkan Bekas Jerawat Kehitaman bagi Remaja
 - 
            
              5 Setting Spray Terbaik untuk Makeup Tahan Lama, Plus Kandungan Skincare
 - 
            
              Cinta dan Keberuntungan Mengalir, Inilah 5 Shio Paling Hoki di 4 November 2025
 - 
            
              5 Rekomendasi Sepatu Lokal Terbaik untuk Jalan Kaki Santai, Harga di Bawah 500 Ribu
 - 
            
              6 Shio Paling Beruntung Hari Ini, 4 November 2025: Cinta, Rezeki, dan Harmoni Mengalir Deras
 - 
            
              Masakan Lebih Creamy dan Lezat, Rahasianya Ada di Jenis Susu yang Dipilih!
 - 
            
              Tanggal Merah November 2025 Apakah Ada? Ini Daftar Hari Besar Nasional dan Liburnya