Suara.com - Harvey Moeis, suami Sandra Dewi ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan korupsi tata niaga timah wilayah izin usaha pertambangan (IUP) PT Timah Tbk 2015-2022. Harvey bersama 15 tersangka lainnya termasuk crazy rich PIK, Helena Lim diduga melakukan persekongkolan jahat hingga merugikan negara sampai Rp271 triliun.
Penetapan Harvey Moeis sebagai tersangka kasus dugaan korupsi itu diumumkan oleh penyidik Kejaksaan Agung (Kejagung) pada Rabu (27/3/2024) malam kemarin. Harvey pun akan ditahan di Rutan Salemba di Kejari untuk kepentingan penyidikan selama 20 hari ke depan. Gara-gara jadi tersangka kasus korupsi, pendidikan Harvey Moeis ikut dikulik.
Lantas bagaimana riwayat pendidikan Harvey Moeis, suami Sandra Dewi? Simak penjelasan berikut ini.
Pendidikan Harvey Moeis
Harvey Moeis lahir dari pasangan Hayong Moeis dan Irma Silviani pada 30 November 1985 sehingga kini berusia 38 tahun. Harvey berasal dari keluarga konglomerat yang dikenal sangat menjaga privasinya. Hal ini membuat latar belakang pendidikan Harvey tak terekspos ke publik.
Apalagi Harvey tak menggunakan media sosial sehingga jelas-jelas kehidupan pribadinya tak ingin diumbar. Hanya saja orang-orang terdekat menyebut sosok Harvey sebagai pribadi yang menenangkan hingga pekerja yang tekun dan gila kerja.
Bahkan selama tiga tahun menjalin asmara dengan Sandra Dewi sebelum menikah, kisah keduanya ditutup rapat oleh mereka yang terlibat. Harvey baru bersedia disorot ketika konferensi pers pengumuman pernikahan dengan Sandra Dewi hendak dilangsungkan. Sampai sekarang pun, Harvey Moeis dan Sandra Dewi tak membiarkan kehidupan mereka dieksplorasi sebagai konsumsi publik.
Meski tak diketahui secara pasti soal riwayat pendidikannya, Harvey Moeis adalah seorang pengusaha batubara dengan kekayaan melimpah. Dia disebut-sebut menguasai tambang batubara di Bangka Belitung yang tak lain merupakan kampung halaman Sandra Dewi.
Salah satu perusahaan yang dijalankan Harvey adalah PT Multi Harapan Utama. Dia menduduki posisi sebagai Presiden Komisaris di perusahaan batubara itu.
Harvey juga disebut-sebut memiliki saham di 5 perusahaan batubara lainnya antara lain PT Refined Bangka Tin, CV Venus Inti Perkasa, PT Tinindo Inter Nusa, PT Sariwiguna Bina Sentosa dan PT Stanindo Inti Perkasa.
Baca Juga: Siapa Mertua Sandra Dewi? Orang Tua Harvey Moeis Ternyata Pengusaha Batu Bara
Baik Harvey Moeis maupun Sandra Dewi tak banyak mengumbar kehidupan pribadi mereka. Padahal pasangan ini dikabarkan punya berbagai fasilitas mewah, mulai dari mobil mahal hingga jet pribadi.
Jadi Tersangka Kasus Korupsi
Harvey Moeis resmi ditetapkan sebagai tersangka oleh Kejaksaan Agung (Kejagung) pada Rabu (27/3/2024). Harvey terlibat kasus dugaan tindak pidana korupsi dalam tata niaga komoditas timah wilayah izin usaha pertambangan (IUP) PT Timah Tbk tahun 2015 sampai 2022.
Pada Rabu malam kemarin, Harvey keluar dari Gedung Kejagung di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan memakai rompi tahanan warna pink khas Kejagung dengan tangan yang diborgol. Harvey digiring oleh sejumlah staf Kejagung menuju mobil tahanan.
Ketika diminta keterangan, Harvey tak mengungkap sepatah kata pun pada awak media. Selanjutnya Harvey ditahan di Rumah Tahanan (Rutan) Cabang Kejaksaan Negeri Jakarta Selatan selama 20 hari ke depan terhitung sejak ditetapkan sebagai tersangka. Dengan penetapan Harvey sebagai tersangka, total ada 16 tersangka dalam kasus ini termasuk crazy rich Pantai Indah Kapuk (PIK), Helena Lim.
Kontributor : Trias Rohmadoni
Berita Terkait
-
Berapa Harga Jet Pribadi yang Dibeli Harvey Moesis Untuk Putranya? Kini Suami Sandra Dewi Jadi Tersangka Korupsi
-
Siapa Mertua Sandra Dewi? Orang Tua Harvey Moeis Ternyata Pengusaha Batu Bara
-
Harvey Moeis Dianggap Suami Paket Komplit tapi Terjerat Korupsi: Mana yang Bilang Sisain Satu kayak Suami Sandra Dewi?
-
Segini Kekayaan Harvey Moeis, Suami Sandra Dewi yang Kini Jadi Tersangka Korupsi Timah
-
Harvey Moeis Jadi Tersangka Korupsi, Sandra Dewi Kena Cibir: Pantas Nggak Mau Pamer Harta, Takut Kebongkar Ternyata
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
-
6 Tablet Memori 128 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Pelajar dan Pekerja Multitasking
-
Heboh Merger GrabGoTo, Begini Tanggapan Resmi Danantara dan Pemerintah!
-
Toyota Investasi Bioetanol Rp 2,5 T di Lampung, Bahlil: Semakin Banyak, Semakin Bagus!
-
Gagal Total di Timnas Indonesia, Kluivert Diincar Juara Liga Champions 4 Kali
Terkini
-
35+ Contoh Soal Matematika Kelas 2 SD: Cerita, Waktu dan Pengukuran
-
Jangan Buang Sembarangan! Begini Cara Cerdas Kelola Resi dan Kemasan Paket
-
6 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Buah Segar, Bikin Mood Auto Naik
-
Kenalan dengan Teknologi Hijau AWG, Ketika Udara Bisa Diolah Jadi Air Bersih Layak Minum
-
Heboh Video Gus Elham Yahya Cium Anak, Warganet Tuduh Ada Child Grooming, Apa Itu?
-
5 Rekomendasi Parfum Lokal Pria untuk Kado Hari Ayah Nasional, Wangi Tahan Lama
-
5 Parfum Wangi Melati yang Menenangkan, Cocok untuk Wanita Aktif
-
Bukan Hanya Gelar, Keluarga Pahlawan Nasional Dapat 4 Tunjangan Ini per Tahun
-
Silsilah Keluarga Gus Elham Yahya, Pendakwah Kediri yang Viral Cium Anak Kecil
-
Kapan Pengumuman Seleksi PPG Calon Guru 2025? Cek Jadwal dan Link Resminya