Suara.com - Menyambut Hari Raya Idul Fitri, sejumlah mal mulai mengadakan berbagai promo dan diskon menarik. Salah satunya adalah program belanja "Midnight Sale" yang diadakan oleh Lippo Malls Indonesia (LMI).
Program yang dimulai hari ini dengan diskon hingga 80 persen, bertujuan untuk memberikan kemudahan kepada masyarakat dalam berbelanja kebutuhan menjelang Hari Raya Idul Fitri. Lebih dari 70 persen tenant dari setiap mal, yang didominasi oleh tenant fashion dan kebutuhan aksesori rumah tangga, memberikan diskon spesial tambahan pada program ini.
“Midnight Sale adalah salah satu strategi promosi dalam bisnis dari LMI yang merupakan bagian dari promosi penjualan (sales promotion), hasil kerjasama antara pengelola dengan tenant-tenant yang ada di dalam mall diselenggarakan pada tengah malam untuk memberikan keleluasaan berbelanja pada pengunjung," ujar Corporate PR & Reputation Management PT Lippo Malls Indonesia, Nidia Niekmasari dalam keterangannya baru-baru ini.
Program Midnight Sale akan berlangsung dari pukul 20.00 hingga pukul 24.00 dengan penambahan jam operasional mal selama 2 jam. Beberapa mal yang dikelola oleh LMI, termasuk Lippo Mall Puri dan Lippo Mall Kemang, akan menggelar kegiatan Midnight Sale pada hari Sabtu tanggal 30 Maret 2024 dengan menawarkan diskon hingga 80 persen pada hampir 80 persen tenant fashion, tenant specialty, food and beverages, dan beberapa kategori tenant lainnya.
Mal lain di Jakarta yang juga mengadakan Midnight Sale adalah Kramat Jati tanggal 30 Maret 2024 dengan diskon sampai dengan 70 persen, dan Mal Lippo Cikarang tanggal 30 & 31 Maret 2024 dengan diskon sampai dengan 80 persen. Mal di Bandung, Jawa Barat, yang berpartisipasi pada program Midnight Sale adalah Bandung Indah Plaza tanggal 30 Maret 2024 dengan diskon sampai dengan 80 persen.
Untuk wilayah Sumatera, Sun Plaza tanggal 30 Maret 2024 memberikan diskon sampai dengan 70 persen, dan Palembang Icon Mall tanggal 30 Maret 2024 memberikan diskon sampai dengan 80 persen. Di Jawa Timur, Lippo Plaza Jember tanggal 29-30 Maret 2024 memberikan diskon sampai dengan 70 persen, dan Kediri Town Square tanggal 29 - 31 Maret 2024 memberikan diskon sampai dengan 70 persen.
Sedangkan untuk mal yang berlokasi di wilayah Indonesia Timur, Lippo Plaza Kendari tanggal 29-31 Maret & 5-7 April 2024 memberikan diskon sampai dengan 50 persen, Lippo Plaza Palangka Raya tanggal 29-31 Maret & 6-7 April 2024 memberikan diskon sampai dengan 50 persen, Lippo Plaza Kupang tanggal 6-7 April 2024 memberikan diskon sampai dengan 80 persen, dan Lippo Plaza Baubau tanggal 29-31 Maret & 5-9 April 2024 memberikan diskon sampai dengan 60 persen.
"Diskon yang diberikan oleh masing-masing tenant mencapai 80 persen ke atas. Tujuan dari penyelenggaraan Midnight Sale adalah meningkatkan omset penjualan pada waktu sibuk. Bagi pengunjung, Midnight Sale memberikan kemudahan dengan penambahan waktu belanja dan diskon tambahan yang menarik."
Baca Juga: Instalasi Masjid Raksasa Meriahkan Ramadhan di Senayan City
Berita Terkait
Terpopuler
- Pelatih Argentina Buka Suara Soal Sanksi Facundo Garces: Sindir FAM
- Kiper Keturunan Karawang Rp 2,61 Miliar Calon Pengganti Emil Audero Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
- 30 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 28 September: Raih Hadiah Prime Icon, Skill Boost dan Gems Gratis
Pilihan
-
Pertamax Tetap, Daftar Harga BBM yang Naik Mulai 1 Oktober
-
Lowongan Kerja PLN untuk Lulusan D3 hingga S2, Cek Cara Daftarnya
-
Here We Go! Jelang Lawan Timnas Indonesia: Arab Saudi Krisis, Irak Limbung
-
Berharap Pada Indra Sjafri: Modal Rekor 59% Kemenangan di Ajang Internasional
-
Penyumbang 30 Juta Ton Emisi Karbon, Bisakah Sepak Bola Jadi Penyelamat Bumi?
Terkini
-
Elitnya Biaya Sekolah di SDIT Al Izzah, Orang Tua Murid Tolak MBG Karena Sudah Bayar Mahal
-
Pendidikan Kahiyang Ayu vs Arumi Bachsin, Ramai Pidato Keduanya Dibandingkan
-
Self-Care Dimulai dari Mandi, Ini Pilihan Body Wash yang Wangi Sekaligus Menutrisi Kulit
-
Perjalanan Mualaf Deddy Corbuzier Sebelum Menikahi Sabrina Chairunnisa
-
5 Fakta Musala Pondok Pesantren Al Khoziny Ambruk: Telan Korban Jiwa, Belum Punya IMB?
-
Tidur Nyaman dan Sehat: Vacuum Springbed Jadi Solusi Praktis untuk Hidup Urban
-
Seragam Korpri untuk PPPK Paruh Waktu: Regulasi, Hak, dan Kewajiban Pegawai
-
5 Fakta Wali Murid Sekolah Elit Al Izzah Serang Tolak Makan Bergizi Gratis (MBG)
-
Mengintip Kekayaan Sabrina Chairunnisa, Rumah Tangga dengan Deddy Corbuzier Diisukan Retak
-
4 Rekomendasi Moisturizer untuk Meredakan Jerawat: Tidak Lengket, Bikin Kulit Sehat