Suara.com - Saat Hari Raya Idul Fitri, biasanya anak-anak akan mendapatkan amplop alias THR Lebaran. Amplop Lebaran ini diberikan bagi orang-orang yang sudah dewasa kepada anak-anak sebagai perayaan melaksanakan puasa di sebulan penuh.
Tidak tanggung-tanggung THR yang didapatkan anak-anak ini bahkan bisa mencapai ratusan ribu hingga jutaan rupiah. Hal ini menambah uang simpanan anak untuk kebutuhannya.
Namun, biasanya saat mendapatkan THR, anak ingin membelikan berbagai barang maupun mainan sehingga uang tersebut habis sekejap mata. Padahal, dari uang THR Lebaran yang didapatkannya ini dapat dimanfaatkan untuk berbagai hal.
Financial Planner sekaligus Founder Cerdas Keuangan, Erlina Juwita membagikan beberapa tips mengelola THR anak agar digunakan dengan efektif:
1. Ajarkan konsep uang
Hal utama yang paling penting dilakukan orang tua yakni ajarkan konsep uang. Terkadang, saat mendapat THR anak tidak begitu paham ketika dirinya mendapat uang. Dalam hal ini, orang tua bisa menjelaskan konsep uang kepada anak-anaknya.
“Selalu ajarkan anak mengenai konsep uang itu apa. Anak yang sudah berusia empat tahun ke atas, umumnya sudah mampu untuk diajari tentang konsep uang. Orang tua bisa memulai dengan mengajarkan empat hal seperti pendapatan, pengeluaran, menabung, dan berbagi,” jelas Erlina saat dihubungi Suara.com, Jumat (5/4/2024).
2. Ajari menabung
Agar THR tidak terbuang sia-sia, orang tua dapat mengajarkan anak menabung. Dalam hal ini, ajarkan anak THR yang didapatnya bisa disimpan. Orang tua dapat membukakan rekening khusus untuk anak sehingga uang THR yang didapatkan sebagian bisa disimpan untuk kepentingannya,
Baca Juga: Mudik 2024 Diprediksi Termeriah, Luhut: Pemerintah Siapkan Charger Mobil Listrik!
“Silahkan orang tua membukakan tabungan untuk anak-anaknya, sehingga pelan-pelan bisa ngajarin konsep nabung kayak gimana. Setiap anak dapat THR, simpan uangnya ke rekening pribadi anak. Setelah terkumpul, orangtua bisa memanfaatkannya untuk biaya pendidikan atau kebutuhan mendesak misalnya,” sambungnya.
3. Kenalkan jenis investasi
Meski usia anak masih muda, orang tua bisa mengenalkan anak dengan jenis-jenis investasi. Hal ini akan membuat anak menjadi terbiasa. Orang tua bisa menyesuaikan investasi anak sesuai dengan jumlah uang yang dimilikinya. Dengan begitu, uang yang didapat anak akan terus berputar untuk kebutuhannya. Hal ini membuat THR yang didapat saat Lebaran tidak habis begitu saja.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Tablet Snapdragon Mulai Rp1 Jutaan, Cocok untuk Pekerja Kantoran
- 7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
-
Minta Restu Merger, GoTo dan Grab Tawarkan 'Saham Emas' ke Danantara
Terkini
-
Pentingnya Memilih Klinik Kecantikan yang Terpercaya: Belajar dari Kiprah Widya Esthetic Clinic
-
Hakim PN Palembang Raden Zaenal Ditemukan Tewas di Kos, Pernah Vonis Hukuman Mati ke 3 Orang
-
Terpopuler: Sumber Kekayaan Gus Elham, Shio Paling Beruntung 15-16 November 2025
-
6 Zodiak Paling Beruntung Hari Ini 15 November 2025, Saatnya Raih Pengakuan
-
7 Skincare Korea Terbaik untuk Anti Aging Usia 40 Tahun, Auto Jadi Glass Skin
-
5 Rekomendasi Lipstik Nude untuk Kulit Sawo Matang, Cocok Buat Make Up Natural Tanpa Bikin Pucat
-
Tidur Malam yang Cukup Berapa Jam? Ini Kata Sleep Coach Vishal Dashan
-
Menurut Penelitian, Ini 5 Kebiasaan Sehari-hari yang Diam-Diam Merusak Otak
-
Umur 15 Tahun Sebaiknya Pakai Sunscreen SPF Berapa? Ini 5 Pilihan Aman Mulai Rp12 Ribuan
-
5 Moisturizer Ringan untuk Menenangkan Kulit Kemerahan, Sensitive Skin Friendly