Suara.com - Penangkapan Epy Kusnandar terkait kasus narkoba menjerat nama artis lain yakni Yogi Gamblez. Banyak orang mengira ia juga membintangi Preman Pensiun seperti Epy, tetapi kenyataannya tidak demikian. Simak profil Yogi Gamblez dan karir artinya di sini.
Penangkapan Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez dibenarkan oleh Kasat Resnarkoba Polres Metro Jakarta Barat. Pemeran Kang Mus di sinetron Preman Pensiun tersebut ditangkap di Kawasan Kalibata, Jakarta Selatan. Dalam penangkapan tersebut, polisi mengamankan barang bukti narkoba. Baik Epy maupun Yogi kemudian menjalani tes urine. Keduanya terbukti positif menggunakan ganja.
Epy Kusnandar sendiri merupakan aktor senior di Indonesia yang karir aktingnya dikenal sejak film Petualangan Sherina (2000). Ia kemudian terlibat dengan sejumlah proyek layar lebar dan sinetron. Puncak popularitas Epy Kusnandar adalah saat memainkan peran Kang Mus dalam sinetron Preman Pensiun.
Sementara itu, profil Yogi Gamblez dan Karir artinya dikenal ketika membintangi Serigala Terakhir 2. Yogi berperan sebagai AKP Jaka.
Keterlibatan dengan sinetron Seigala Terakhir membuatnya dilirik produser lain dan turut dilibatkan dalam beberapa film-film layar lebar. Salah satu film yang dibintangi Yogi Gamblez adalah Bangsatnya Cinta Pertama. Selain itu, ia juga terlibat di belakang layar dengan film KKN Di Desa Penari.
Yogi Gamblez juga aktif sebagai pelatih akting atau guru akting di sebuah agensi acting coach. Ia mendirikan eg.actingcoach.
Ditelusuri dari akun Instagramnya @yogigamblez, ia terlibat dalam pembuatan film Sinar untuk Genta, Paradise Garden, Pernikahan Dini, dan Antares season 2. Ia membagikan momen kebersamaannya dengan para artis baik di lokasi syuting maupun di studio. Ada juga teaser Serigala Terakhir di laman instagramnya.
Yogi Gamblez kini musti berhadapan dengan pihak berwajib karena ditangkap bersama dengan Epy Kusnandar dalam kasus narkoba. Polisi masih mendalami kasus tersebut, untuk mencari tahu keterlibatan Yogi dalam penggunaan narkoba jenis ganja yang juga ikut serta diamankan polisi.
Polisi mencari tahu dari mana mereka mendapatkan narkoba tersebut dan apa posisi mereka, apakah hanya sekedar pemakai? Polisi belum secara terbuka menyebutkan bahwa Epy maupun Yogi merupakan pemilik barang bukti ganja yang ditemukan.
Baca Juga: 4 Fakta Tertangkapnya Epy Kusnandar Kasus Narkotika, Ditangkap Bareng Bintang Film Serigala Terakhir
Demikian itu yang dapat dibagikan mengenai profil Yogi Gamblez dan karir aktingnya.
Kontributor : Mutaya Saroh
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
Satu dari Tiga Pemimpin Bisnis Global Adalah Perempuan, Tapi Modal Masih Jadi Kendala
-
Dari Barat ke Timur, Sorong Kedatangan Toko Retail yang Hadirkan Pengalaman Belanja Seru
-
Jelang Akhir Tahun, Lonjakan Pengiriman Paket Bikin Banyak yang Lupa Soal Ini
-
7 Fakta Kereta Rata Pralaya, Pusaka Kraton Solo untuk Pemakaman Pakubuwono XIII
-
7 Rekomendasi Warna Lipstik Pigmented untuk Kulit Sawo Matang, Mulai Rp50 Ribuan
-
5 Rekomendasi Sunscreen Azarine Mengandung Vitamin C untuk Kulit Remaja Berjerawat
-
Urutan Skincare Cowok Remaja hingga Dewasa Muda Biar Wajah Cerah: Ini Rekomendasinya
-
3 Zodiak Paling Beruntung soal Asmara di November 2025, Cinta Lagi Manis-manisnya
-
6 Model Frame Kacamata yang Stylish dan Keren di 2025, Mana Pilihanmu?
-
Kapan Jumat Kliwon Bulan November 2025? Catat Ini Tanggalnya