Suara.com - Sejumlah publik figur hadir dalam acara resepsi pernikahan Rizky Febian dan Mahalini Raharja yang digelar di Hotel Raffles Jakarta pada Jumat (10/5/2024).
Beberapa di antaranya adalah Brisia Jodie, Syahnaz Sadiqah, Nagita Slavina, Wanda Hara, Gisel Antastasia, Yoriko Angeline, Maria Theodore, Agatha Chelsea, dan masih banyak lagi.
Ada juga Aaliyah Massaid, Lyodra Ginting, Tiara Andini, Ziva Magnolya, dan Keisya Levronka yang didapuk menjadi bridesmaid Mahalini Raharja.
Penampilan sejumlah tamu undangan pernikahan anak Sule ini tentu tak luput dari sorotan. Pasalnya, mereka mengenakan tas mewah yang harganya tak main-main.
Brisia Jodie tampak memakai Hermes Birkin 25 Clemence GHW yang harganya ditaksir mencapai Rp250 juta. Tas ini ia padukan dengan dress bertali spaghetti warna abu.
Nagita Slavina membawa Lady Dior Mini Cannage Silver yang harganya diperkirakan tembus Rp95 juta. Tas ini dipadukan olehnya dengan dress cantik berwarna cokelat.
Sementara itu, Syahnaz Sadiqah terlihat menenteng Bottega Mini Jodie yang harga diperkirakan mencapai Rp44 juta. Tas ini ia padukan dengan gaun berwarna cokelat.
Gisel Anastasia tampak membawa YSL Cassandre Clutch yang harganya diperkirakan Rp20 juta. Ia tampil dengan dress tanpa lengan berwarna hitam yang senada dengan clutch-nya.
Yoriko Angeline terlihat memakai Chanel Classic Medium yang harganya diperkirakan mencapai Rp173 juta.
Baca Juga: Penampilan Tiara Andini Jadi Bridesmaid Mahalini Tuai Pujian, Netizen: Kalau Perform Malah Aneh-Aneh
Maria Theodore tampak menenteng Chanel Long Wallet Flap yang harganya Rp18 juta dan para bridesmaid terlihat memakai Lady Dior Small yang harganya diperkirakan Rp110 juta.
Beragam komentar dilontarkan netizen saat melihat penampilan para publik figur yang memakai tas mewah di acara resepsi pernikahan Mahalini dan Rizky Febian.
Mengutip dari kolom komentar unggahan akun TikTok @/pIxIe.authentic, tak sedikit netizen yang mengomentari penampilan Brisia Jodie yang memakai Hermes Birkin.
"Emang kalau buat kawinan pakai Hermes Birkin kegedean sih," komentar netizen.
"Birkin kegedean enggak sih kalau buat pesta. Ini bukan tentang harga karena aku pasti enggak sanggup beli," timpal netizen.
"Paling cocok ke pesta bawa Lady Dior dan YSL ya," imbuh netizen.
Berita Terkait
-
Penampilan Tiara Andini Jadi Bridesmaid Mahalini Tuai Pujian, Netizen: Kalau Perform Malah Aneh-Aneh
-
Ini Make Up yang Dipakai Mahalini Ketika Resepsi Pernikahan, Warganet Kaget Ternyata Hanya Pakai Produk Lokal
-
Mahalini dan Rizky Febian Pesan Suvenir Pernikahan Sebanyak 2 Ribu, Warganet Tebak Total Harga Sampai Ratusan Juta
-
Pengantin Baru Lagi Mesra-mesranya, Mahalini Pakai Barang Branded Belasan Juta
-
Fuji Tak Kondangan ke Mahalini dan Rizky Febian, Gara-Gara Ada Aaliyah Massaid?
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
Terkini
-
5 Rekomendasi Lip Balm Terbaik yang Bisa Mencerahkan Bibir Jadi Pink
-
5 Fakta Unik Keraton Solo: Berdiri Sejak Kapan?
-
7 Facial Wash Mengandung Niacinamide dan Salicylic Acid untuk Kulit Cerah Bebas Jerawat
-
5 Produk Viva yang Ampuh Hilangkan Bekas Jerawat, Harga Mulai Rp6 Ribu Saja
-
3 Rekomendasi Lipstik Viva dan Pilihan Warna Terbaiknya, Mulai Rp14 Ribu
-
5 Fakta Ompreng 'Palsu' MBG: Diduga Tidak Halal dan Pakai Bahan Berbahaya!
-
5 Rekomendasi Sepatu Trail Running Hoka Terbaik Buat Medan Ekstrem
-
4 Moisturizer Viva untuk Flek Hitam dan Kerutan usia 40-an, Harga Murah Meriah
-
5 Lip Balm Terbaik untuk Bibir Hitam Usia 40 Tahun ke Atas, Perbaiki Skin Barrier
-
Gelora Literasi Bangkit di Big Bad Wolf: Ribuan Pengunjung Serbu Bazar Buku Terbesar